Viral, Lee Minho Menikah dengan Wanita Jawa Tengah! Beneran Nggak sih?

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Rabu, 22 Juni 2022 11:15
Viral, Lee Minho Menikah dengan Wanita Jawa Tengah! Beneran Nggak sih?
Beneran Lee Minho, tapi aktor Korea atau bukan ya?

Netizen mendadak gempar usai nama Lee Minho dikaitkan dengan sebuah pernikahan. Kabar ini pertama kali menyebar di akun instagram @pekalonganinfo.

Dalam video, terlihat sebuah prosesi akad nikah yang mendadak jadi pusat perhatian warganet. Pasalnya, pengantin pria yang menikah diketahui bernama Lee Minho dan berasal dari Seoul, Korea Selatan.

1 dari 5 halaman

Lee Minho menikah dengan wanita Jawa Tengah

Dalam video tersebut, tampak penghulu sedang mengucap ijab kabul dan bersalaman dengan mempelai pria. Suasana pernikahan berjalan lancar, tampak apik dengan dekorasi bernuansa rustic putih.

Mempelai perempuan bernama Puput dan berasal dari Batang, Jawa Tengah. Karena viral, pernikahan Puput dan Lee Minho sampai dihadiri banyak orang yang ingin tahu.

2 dari 5 halaman

Lee Minho menikah dengan wanita Jawa Tengah

Begitu sampai di lokasi pernikahan, masyarakat akhirnya lega usai mengetahui jika Lee Minho yang menikah dengan Puput bukanlah Lee Minho aktor Korea Selatan. Puput menikah dengan pria bernama Lee Minho, putra pasangan Lee Jae Yeol dan Seo Gyoeng Sun, yang merupakan warga Korea Selatan.

Pernikahan Puput dan Lee Minho digelar pada Minggu, 19 Juni 2022, pukul 09.00 WIB, di Batang, Jawa Tengah. Seiring dengan pernikahan tersebut, netizen justru salah fokus dengan mas kawin yang diberikan Lee Minho pada Puput.

3 dari 5 halaman

Lee Minho menikah dengan wanita Jawa Tengah

" Putra Mr. Lee Jae Yeol, saya nikahkan dan saya kawinkan engkau, dengan Puput Norma Destya, putri bapak Putut Sudharta Almarhum, dengan wali saudara kandungnya, Febria Sansy Arinta, yang telah mewakilkan kepada saya, dengan mas kawin satu unit apartemen, satu buah mobil Hyundai, dan 15 gram berlian, dibayar tunai," kata penghulu.

" Saya terima nikah dan kawinnya Puput Norma Destya, binti Putut Sudharta untuk diri saya sendiri dengan maskawin tersebut tunai," jawab pria yang bernama Lee Minho.

" Sah?" tanya penghulu.

" Saahhh," jawab para saksi dan tamu undangan.

4 dari 5 halaman
Beri Komentar