© Tiktok.com/@sabunnuamoorea1
Beberapa hari lalu, masyarakat Indonesia dihebohkan dengan erupsi Gunung Semeru. Kejadian ini menimbulkan dampak yang cukup buruk untuk lingkungan sekitar. Tak hanya merugikan manusia, namun juga hewan-hewan warga.
Semua barang-barang yang bisa diselamatkan, diselamatkan. Para peternak juga menyelamatkan hewan ternaknya, itu pun kalau sempat. Orang yang mempunyai hewan peilharaan juga dibawa ke zona aman untuk menyelamatkan diri.
Setelah pasca Erupsi Semeru, orang-orang yang bertugas pun memeriksa rumah-rumah warga sekitar. Semua sudah dipenuhi abu, mencari kali aja ada korban yang belum diketahui. Namun sebuah video dari akun TIkTok @sabunnuamoorea1, ditemukan kucing oren tetap menunggu pemiliknya pulang di atas sofa yang penuh debu.
@sabunnuamoorea1 Alhmdulillah Ya Robbi ???? si oyen selamat,, cat lovers menangis terharu ???? #prayforsemeru #fyp #lumajangberduka #gunungsemerumeletus ? suara asli - inpo piral
" Kucing yang ketinggalan evakuasi, alhamdulillah selamat dan dengan setia menunggu tuanya di rumah."
Melihat video tersebut, netizen pun mengutarakan pendapatnya di kolam komentar. Tak sedikit yang terharu menontonnya, dan berharap kucing tersebut dirawat dengan baik.
" Ya Allah Subhanallah aku mohon rawatlah kucing ini dengan sebaik mungkin ya, cepat sembuh semeru lumajangku nyesek men rasanya aku Ya Allah," tulis 'incess'.
" Kucingnya setia menunggu rumah, kasihan tidak diajak ngungsi," tulis '@1soero'.
" Terima kasih menolong anabul," tulis 'Utami Jaya'.
Terharu lihatnya. Kucing tersebut terlihat sehat dan menunggu pemiliknya pulang. Salam panjang umur orang baik!