© DetikHot
Nama Pak Tarno belakangan ini viral disebut setelah beredar video dirinya berjalan kaki sendirian. Dalam video itu juga seolah menunjukkan kondisi Pak Tarno yang nelangsa. Melihatnya, banyak netizen berspekulasi bahwa Pak Tarno telah bangkrut.
Kendati demikian, saat ditemui pada Rabu, 24 Februari 2021 berlokasi di Cawang, Jakarta Timur, Pak Tarno membantah kabar itu. Ia mengaku abhwa dirinya baik-bauk saja. Malah, ia kini sudah memiliki progra sendiri serta membantu pengobatan orang sakit.
" Saya juga punya program sendiri, tapi kalau ada hal (lain) ke pengobatan kebatinan, kadang sakit datang ke rumah saya. Saya cuman nolongin aja" tutur Pak Tarno dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTube STARPRO Indonesia pada Kamis (25/2/2021)
Sebelum jadi artis, Pak Tarno sendiri mengaku memang sudah kerap menolong orang berobat (kebatinan).
" Orang sakit apa pun saya tanganin, InsyaAllah kalau Allah sembuhkan ya InsyaAllah sembuh" tutur dia.
Pak Tarno juga sering dapat panggilan job untuk acara ulang tahun dan hajatan, namun karena masih dalam situasi pandemi Covid-19 membuat dirinya harus putar otak mengisi kekosongan pekerjaannya dengan cara membantu pengobatan orang sakit dengan air putih.
" Ya daripada nganggur, kalau ada orang yang minta tolong ngobatin ya ngobatin, pakai air putih dan minyak kelapa. Misalnya sakitnya mana, sakitnya sini di usap minyak kelapa
Mengenai program yang ia miliki, Pak Tarno mengaku bahwa sudah lama menggeluti bidang keartisan ini. Ia pun juga mengaku bahwa masih kerap diundang oleh stasiun TV untuk menjadi bintang tamu.
" Saya kan punya acara sendiri, program" paparnya.
" Udah lama gitu aja. TV yang lain kan juga ada, ya Indosiar, MNC, cuman bintang tamu aja."
Jadwal Pak Tarno kini terbilang masih padet. Berdasarkan penuturannya, selama masa pandemi ini ia hanya kekurangan job untuk acara ulang tahuun dan hajatan.
Menanggapi video dirinya yang berjalan dan dibilang bangkrut, Pak Tarno embantah keras tudingan tersebut.
" Bohong, itu bohong. Saya kan nunggu jemputan. Saya lagi nunggu jemputan, itu difoto dari belakang" bantahnya seraya menjelaskan kondisi yang saat itu tengah ia alami.
Lanjutnya, ia mengungkapkan sejulah kekayaan dan properti miliknya berupa mobil, rumah, sawah dan kendaraan bermotor guna mengonfirmasi bahwa ia tidak bangkrut.
" Saya punya mobil, apanya yang bangkrut. Rumah ada, sawah ada, mobil ada, motor ada. Mobil saya gak kepake karena udah dikasih mobil RTV" tuturnya.
Guys, ternyata Pak Tarno baik-baik saja dan tidak bangkrut. Terlepas dari itu semua, semoga Pak Tarno selalu dimudahkan dalam setiap berkegiatan ya. Semangat!