Wanita Ini Menyelamatkan Musang Kecil dengan Cara yang Unik

Reporter : Riza Umami
Kamis, 2 Januari 2020 23:51
Wanita Ini Menyelamatkan Musang Kecil dengan Cara yang Unik
Seorang wanita bernama Zhenya memiliki cara yang unik untuk menyelamatkan musang kecil yang biasanya dijadikan mantel bulu. Penasaran? Berikut ini kisahnya.

Seorang wanita asal Rusia bernama Zhenya menemukan gambar seekor hewan liar di Internet. Dia langsung dibuat jatuh hati dengan hewan dalam gambar itu dan memutuskan untuk mempelajari tentangnya lebih jauh. Hewan itu adalah musang liar dan ia memiliki salah satu bulu paling mahal di dunia. Oleh karena itu hewan jenis ini banyak sekali diburu untuk diambil bulunya karena memiliki tekstur yang halus dengan warna yang beragam mulai dari krem sampai hitam.

Dilansir dari laman Bored Panda (02/11), permintaan bulu musang ini memang sangat banyak di Rusia untuk disulap menjadi seprai, mantel, dan bahkan sampai pakaian dalam. Di negara ini sendiri ada 70 peternakan yang memelihara dan membunuh para musang ini dan hewan berbulu lainnya. Sungguh malang sekali nasib hewan-hewan ini hanya diambil bulunya saja.

Zhenya pun bertekad untuk melakukan yang bisa dia lakukan meskipun mulai dari hal yang kecil. Dia pergi ke salah satu peternakan karena ternyata dia bisa membeli musang ini. Dia pun menyelamatkan salah satu musang kecil di sana sebelum ia mati dan dijadikan mantel bulu.

Musang kecil ini pun dibawa oleh Zhenya dan dia pelihara. Saat ini musang kecil itu dan Zhenya hidup bersama dan bersenang-senang. Zhenya lalu memberi nama musang itu Umora. Di awal dia cukup kesulitan dengan kepribadian Umora yang mudah marah dan cukup emosional. Mungkin itu karena apa yang ia alami di peternakan musang dulu. Umora juga nakal dan suka mencuri barang tetapi dia sangat aktif dan pintar.

Meskipun Umora ini tampak lucu dan menggemaskan tetapi Zhenya mengatakan bahwa tak mudah sebenarnya memelihara seekor musang seperti ia dan butuh kesabaran ekstra serta waktu yang cukup lama agar bisa nyaman satu sama lain. Hal ini disebabkan karena musang memang adalah hewan liar yang sangat jarang sekali dipelihara tetapi memelihara hewan ini pun bisa sangat menyenangkan jika kamu telaten merawatnya.

Lucu sekali, bukan musang kecil ini?

Beri Komentar