© Soompi
Ada kabar yang kurang enak lagi dari boy group UP10TION. Sebelumnya, di akhir November tanggal 30 kedua member UP10TION, yaitu Bitto dan Kogyeol dinyatakan positif Covid-19.
Kini, kabar terbaru member UP10TION lainnya, yaitu Xiao diumumkan agensi juga terjangkit virus Corona. Melansir dari Soompi, setelah Bitto dan Kogyeol dinyatakan positif Covid-19, member UP10TION menjalankan karantina secara terpisah.
Mulanya, Bitto lah yang dinyatakan positif terlebih dulu pada 30 November kemarin. Agensi TOP Media memberi kabar ini karena sebelumnya Bitto sempat kontak langsung dengan pasien Covid-19.
Tentu saja member UP10TION lainnya harus melakukan tes. Hari ini, 1 Desember TOP Media mengkonfirmasi hasilnya kalau member lainnya, yaitu Kogyeol dinyatakan positif Covid-19.
Sedangkan member UP10TION lainnya, yaitu Kuhn, Sunyeol, Gyujin, Heanhee dan Xiao dinyatakan hasilnya negatif. Kini, semua member UP10TION dan manajer melakukan karantina mandiri.
Setelah itu, member UP10TION lainnya menjalankan isolasi mandiri secara terpisah. Namun saat menjalankan tes kembali pada 14 Desember, hasil yang keluar berbeda.
" Pada 15 Desember, Kuhn, Sunyoul, Gyujin dan Hwanhee menerima hasil negatif. Sedangkan Xiao menerima hasil positif," jelas perwakilan agensi UP10TION, TOP Media.
Masih belum ada informasi lebih lanjut bagaimana Xiao tertular virus Corona ini. Berbeda dengan Bitto dan Kogyeol sebelumnya yang tahu apa sebabnya.
" Selama masa karantina mandiri, Xiao tinggal di tempat terisolasi dan tak bertemu dengan siapa pun dan dia tidak menunjukkan gejala. Dia akan menjalani tes tambahan menurut aturan dari petugas kesehatan," lanjut agensi TOP Media.
Sementara itu, member lainnya yang dinyatakan negatif bisa kembali ke aktivitas harian mereka tanpa masalah. Sedangkan Bitto dan Kogyeol masing-masing sudah tinggal di pusat karantina dan boleh pulang pada 13 dan 14 Desember kemarin.
" Dalam tes yang dilaksanakan saat mereka keluar dari isolasi, Bitto mendapat hasil negatif sementara Kogyeol positif," tutup agensi.
Kogyeol pun melanjutkan karantina mandirinya meski tanpa gejala. Ia juga akan menjalani tes lanjutan.
Kita doakan ya guys semoga segera sembuh Xiao maupun Kogyeol. Jangan lupa juga untuk tetap patuhi protokol kesehatan dan jaga diri!