Ajarkan dari Sekarang, Tips Jitu Biar Anak Suka Makan Buah dan Sayur

Reporter : Novi Hardita Larasati
Kamis, 5 Maret 2020 12:00
Ajarkan dari Sekarang, Tips Jitu Biar Anak Suka Makan Buah dan Sayur
Cara ini dijamin anak jadi suka makan sayur dan buah-buahan.

Mungkin kamu pernah ngalamin saat anak mogok makan kalau menu makanannya adalah sayur-sayuran dan buah-buahan. Sehingga banyak cara untuk membuat anak agar mau mengonsumsi sumber makanan tersebut.

Melansir dari laman Parenting, bahwa banyak anak lebih menyukai makanan cepat saji. Padahal makanan tersebut nggak baik loh untuk pertumbuhan si kecil, bun.

Nah, untuk itu ajarkan cara jitu ini agar anak mulai suka makan sayur dan buah. Penasaran kan? Langsung aja lihat cara jitu berikut ini.

1 dari 3 halaman

Ilustrasi Anak Berkebun

Menurut Psikolog Anna Surti Ariani dari Klinik Terpadu Fakultas Psikologi UI, menjelaskan bahwa berkebun memang bisa membuat anak suka makan buah dan sayuran.

Selain menyenangkan, berkebun memiliki manfaat yang baik bagi si kecil. Untuk itu kamu bisa memanfaatkan halaman rumah dan nggak melulu melakukannya di lahan yang luas untuk menanam tanaman sederhama dan mudah seperti bawang, cabai, ataupun bayam.

Sehingga saat memasak hasil panen, ceritakan padanya bahwa ini adalah hasil panen dari tanaman yang ia tanam pada beberapa waktu yang lalu.

2 dari 3 halaman

Hasil penelitian dalam laman Today's Parents pun juga sejalan dengan penjelasan dari Anna Surti, bahwa anak yang ikut mengambil bagian dalam proses bercocok tanam, akan cenderung senang memakan sayur dan buah yang mereka tanam sendiri.

Sebuah studi dari Journal of American Dietetic Association (2017) juga menemukan bahwa anak-anak prasekolah yang rajin berkebun di halam rumahnya cenderung mengkonsumsi sayur dan buah lebih banyak daripada anak yang tidak rajin berkebun.

Nah agar si kecil semakin semangat dalam berkebun, saya menyarankankamu sebagai orangtua untuk melakukan beberapa hal di bawah ini:

- Ajak anak menanam benih yang cepat menghasilkan seperti daun bawang, kecambah, atau bayam.
- Berikan tanggung jawab yang mudah, misalnya menyiram tanaman.
- Ajak anak bersenang-senang di kebun dengan bermain air dan mengamati apa pun di kebun. Contohnya mengamati serangga.
- Tak ketinggalan, ceritakan apa pun yang kamu ketahui tentang tanaman, dan gunakan hasil kebun untuk dimakan bersama keluarga.

3 dari 3 halaman

Ilustrasi Anak Masak

Setelah berkebun, jangan lupa ajarkan si kecil memasak. Cara ini juga dianggap bisa mengajak si kecil menyukai makan dan buah sedari dini.

Sehingga biarkan si kecil berkreasi dan mencicipi hsail makanannya sendiri, tidak lupa untuk mengucapkan rasa bangga atas apa yang telah ia lakukan.

Semoga dengan cara jitu tersebut, anak mulai suka makan sayur dan buah ya bun. Selamat berkebun bersama anak!

Beri Komentar