Hal yang Perlu Dihindari Saat Memberi Makan Si Kecil

Reporter : Riza Umami
Senin, 21 Juni 2021 18:17
Hal yang Perlu Dihindari Saat Memberi Makan Si Kecil
Ini beberapa hal yang perlu dihindari ketika menyuapi makanan untuk bayi Mom.

Anak sudah memasuki masa MPASI ya Mom? Biasanya, si kecil mulai diberikan makanan selain ASI seperti ini ketika usianya sudah di atas 6 bulan. Masa-masa MPASI ini memang bisa cukup menantang ya Mom apalagi kalau anak sampai GTM.

Meski mungkin cukup sulit, ada beberapa hal yang sebenarnya perlu ibu hindari saat memberikan makan kepada bayi seperti ini. Pemilik akun TikTok @riskitrisdi9 membagikan tips parenting tentang beberapa hal yang perlu dihindari saat menyuapi si kecil makanan.

1 dari 3 halaman

ilustrasi bayi makan

Yang pertama yaitu memberikan anak mainan saat makan. Hal ini akan membuat buah hati lebih fokus kepada mainannya sehingga ia mungkin jadi lebih susah untuk disuapi karena penginnya hanya main aja.

Yang kedua yaitu memberikan gadget kepada anak sambil makan. Sejumlah ibu terkadang memberikan anak HP ketika ia makan. Buah hati pun jadi nonton YouTube atau yang lainnya sambil disuapi. Tentu cara yang satu ini sebenarnya perlu dihindari karena ditakutkan membuat anak kecanduan gadget sejak kecil.

2 dari 3 halaman

Ilustrasi Bayi Makan

Yang ketiga, hindari untuk memberikan suapan yang terlalu besar kepada anak. Mom tentu perlu memahami kalau mulut bayi ini masih kecil sehingga memberi suapan besar kepada anak hanya akan membuatnya sulit untuk menelan makanannya, bahkan mungkin ia jadi tersedak.

Yang keempat yaitu menyuapi anak makanan sambil digendong. Cara yang satu ini masih banyak dilakukan ya Mom dan tampak wajar saja. Namun, sebenarnya ibu perlu membiasakan anak makan di kursi makan bayi sehingga nantinya anak bisa belajar untuk makan sendiri dan tidak membuatnya terbiasa makan sambil digendong.

3 dari 3 halaman

Ilustrasi Bayi Makan

Yang kelima, hindari pula memaksakan bayi unuk menghabiskan makanannya. Terkadang, anak mungkin tak mau menghabiskan makanannya karena sudah kenyang atau alasan yang lainnya. Sebenarnya tak masalah, yang penting anak sudah mau makan dan ibu nanti bisa menyuapinya lagi kalau si kecil lapar.

Itulah beberapa hal yang perlu dihindari saat memberi makan anak bayi. Meski demikian, terkadang sejumlah ibu harus melakukan berbagai cara agar anaknya mau makan apalagi kalau lagi GTM. Semangat Mom pejuang MPASI.

Beri Komentar