© Babycenter.in
Setiap pasangan pasti mengalami fase menjadi orang tua untuk pertama kalinya bagi bayi mereka. Tentu di saat pertama banyak hal yang nggak kita ketahui tentang bayi dan harus dipelajari seiring berjalannya waktu.
Nggak jarang banyak ibu muda yang mengalami kepanikan saat mendengar bayi mereka menangis. Perasaan ini tentu wajar karena kita pasti khawatir anak kita mengalami kondisi yang nggak diinginkan.
Tapi banyak juga bayi yang jadi rewel dan nangis setiap dimandikan. Hal itu tentu bikin kita bertanya-tanya sebenernya apa sih yang bikin mereka jadi nangis setiap dimandiin?
Dilansir dari Times of India, nggak hanya demi kebersihan tapi memandikan bayi juga merupakan kegiatan penting yang bisa membuat mereka lebih tenang dan tidur nyenyak. Tapi nggak bisa dipungkiri bahwa orang tua perlu perjuangan ekstra untuk memandikan si kecil.
Beberapa bayi memang senang tiap diajak mandi. Tapi banyak juga yang anti banget dan mulai nangis kalau udah waktunya mandi. Sebenarnya apa aja ya penyebabnya? Berikut beberapa di antaranya.
Bayi ternyata lebih rentan terhadap suhu dingin dan panas. Makanya saat menyiapkan air mandi untuk bayi, kita harus memastikan agar suhu airnya nggak terlalu dingin atau panas. Pilihan yang baik adalah dengan memandikan bayi menggunakan air hangat. Selain bisa menenangkan mereka, bayi lebih bisa menikmati waktu mandinya dengan air hangat.
Basuh bayi dengan air secara perlahan. Kita bisa menggunakan bathtub kecil khsusu bayi dan meletakkan mereka di dalamnya. Isi bathtub dengan air secukupnya dan usahakan agar nggak terlalu banyak. Dengan begitu bayi nggak harus merasakan terlalu banyak air di sekitarnya.
Saat kita membasuh ruam atau luka dengan air, tentu kita akan merasa sedikit kesakitan. Begitu juga dengan bayi kita. Saat mereka punya luka di tubuh mereka, bayi akan mulai menangis saat luka tersebut terkena air. Untuk itu jauhkan luka bayi dari sabun dan juga air saat mandi.
Salah satu tindakan yang dilakukan bayi untuk menunjukkan bahwa mereka lapar adalah dengan menangis. Untuk itu pastikan kita memandikan anak setelah mereka cukup kenyang dan istirahat. Bayi yang terlalu lelah dan lapar tentu akan menjadi rewel saat diajak mandi. Setelah menyusui mereka, kita bisa menunggu sekitar 30 menit sampai 45 menit baru mengajaknya mandi.
Itulah beberapa alasan bayi rewel saat dimandikan. Semoga bisa membantu kamu ya!