© 2020 Https://shutterstock.com/TY Lim
Banyak ibu merasa bahwa punya bayi adalah sebuah hal yang sangat menakjubkan dalam hidup. Bayangkan aja kita melahirkan seorang manusia dan ada di sisi mereka untuk mendidik dan menemaninya hingga dewasa. Pengalaman seperti itu terdengar sangat luar biasa dan menyenangkan.
Tapi seperti halnya kehidupan, kita tentu nggak hanya mengalami masa bahagia saja. Di fase awal kehidupan anak. tepatnya saat mereka masih bayi, mereka belum bisa menyampaikan keinginan mereka melalui kata-kata.
Hal ini kadang membuat orang tua nggak mengerti dan jadi frustasi. Padahal tanda-tanda yang ditunjukkan bayi itu bisa betujuan untuk menunjukkan rasa sayangnya pada kita lho, Moms!
Apa saja tanda-tanda yang mereka lakukan? Dilansir dari Today's Parent, berikut beberapa di antaranya.
Bayi mulai membangun ikatan dengan memperhatikan suara yang paling mereka kenal. Sejak berusia 16 minggu di dalam kandungan, bayi sudah bisa mendengarkan suara ibu, ayah, saudara, dan orang lain yang ada di dekat ibu.
Michelle Ponti, seorang dokter anak di London, mengungkapkan bahwa penting bagi orang tua untuk memulai ikatan dengan cara mengobrol atau membaca cerita untuk bagi saat mereka masih di dalam kandungan. Ketika lahir, mereka akan siap untuk memproses suara yang mereka kenali.
Menurut Michelle, bayi memang nggak bicara tapi mereka akan berkomunikasi lewat tatapan. Mereka bisa menggeliat dan menggerakkan kepala ke kanan dan kiri.
Sebuah penelitian juga menemukan bahwa bayi bisa memproses wajah dan keberadaan orang dewasa hanya dalam waktu empat bulan. Mereka melakukannya untuk mengetahui apakah sosok tersebut bisa dipercaya. Jika berhasil, bayi akan mengirimkan sinyal bahwa mereka ingin selalu menempel, mendapatkan kenyamanan, dan menginginkan respon emosional dari kita.
Bayi ingin mengembangkan ikatan emosional sejak menit pertama. Detak jantung dan gerakan unik ibu sudah tertanam di otak bayi sejak lahir.
Keberadaan ibu bisa membuat mereka merasa sangat aman dan terlindungi dalam pelukan kita. Jadi, saat bayi terlihat nyaman di pelukan kita maka dia sedang menunjukkan bahwa dia mengenali dan percaya pada kita.
Saat bayi mulai mengeluarkan suara yang ditujukan pada kita, artinya dia sedang membutuhkan kita. Seringkali bayi mulai merengek atau memanggil dengan suara yang kurang jelas untuk menarik perhatian kita.
Itu adalah cara yang dia lakukan untuk mengembangkan hubungan dengan kita. Untuk itu, kita harus menanggapi isyarat tersebut untuk memperkuat ikatan dengan bayi.
Jangan meremehkan senyum pertama yang ditunjukkan oleh bayi. Kita harus membalas senyuman itu dan nggak boleh mengabaikannya.
Bayi dengan cepat mengetahui bahwa saat mereka tersenyum, ibu atau ayah juga akan balas tersenyum. Dia berharap mendapatkan respon dari hal itu.
Semoga informasi ini bisa memberikan manfaat untuk kamu ya!