© 2020 Https://www.diadona.id / @ Thebump
Saat menjelang HPL (Hari Perkiraan Lahir), biasanya semakin banyak pertanyaan yang ada di kepala orang tua baru, seperti "Apakah bisa menjadi orang tua yang baik?", atau "Bagaimana cara mengurus anak yang benar?". Pertanyaan seperti ini kerap kali membuat orang tua bingung, ditambah lagi masalah cara mengganti popok.
Masalah mengganti popok memang masalah dasar yang harus diketahui oleh orang tua, tidak hanya ibu saja tapi ayah juga. Tapi tenang, mengganti popok bayi tidaklah sesulit yang dibayangkan. Asal tahu caranya dan sering berlatih, orang tua pasti bisa. Untuk itu, simak panduan mengganti popok bayi berikut yang dikutip dari TheAsianParent (9/12).
Langkah-langkah yang harus orang tua siapkan adalah peralatan berikut:
Pastikan semua peralatan tersebut disimpan di tempat yang mudah dijangkau, agar dapat digunakan sewaktu-waktu saat dibutuhkan.
Setelah semua peralatan siap, baringkan bayi atas kasur atau tempat ganti popok (changing table). Lepaskan perekat popok pada bayi di bagian samping kanan dan kiri. Lepas secara pertlahan supaya kotoran bayi tidak tercecer. Jangan lupa untuk memegang bayi agar tidak bergerak.
Bersihkan area selangkangan bayi dengan tisu basah dan atau kapas yang sudah dibasahi air hangat. Jika bayi baru lahir, orang tua dapat menggunakan meconium. Hal ini karena kotoran bayi baru lahir adalah zat yang lengket dan hitam, yang sangat berbeda dari bayi yang lebih besar.
Setelah semua kotoran dibersihkan, gunakan kain lembut untuk menyeka daerah selangkangan yang masih basah. Hal ini karena penting untuk menjaga bayi tetap kering agar tidak terkena ruam popok. Setelah itu, oleskan tipis krim popok pada bayi.
Langkah terakhir adalah pasang popok dibawah pantat bayi, kemudian angkat kedua kaki bayi ke atas dengan satu tangan kemudian tarik bagian depan popok di antara kaki. Turunkan kaki bayi dan rekatkan popok. Pastikan popok melekat dengan baik agar tidak bocor.
Meskipun terasa lama, tetapi jika sering berlatih, lama-lama orang tua bisa melakukannya dengan cepat dan efisien. Selamat mencoba!