© Https://pixabay.com/users/hairobe-3003429/
Pernah nggak sih Mom baik sengaja atau tak sengaja memaksakan anak untuk berteman dengan anak tertentu? Biasanya, hal ini karena anak itu pintar, kaya atau sebab lainnya.
Yang namanya memaksa tentu tak akan berdampak baik, termasuk pada anak. Sama halnya dengan orang dewasa, anak pun punya keinginannya sendiri termasuk dengan siapa dia ingin berteman.
Dilansir dari laman parents.com, setiap anak punya hak dalam memilih teman dan sebaiknya orang tua tidak terlalu ikut campur atau memaksakan keinginannya pada anak.
Biarkan anak untuk memilih, dari sini pun dia akan mulai belajar untuk bertanggung jawab atas pilihannya dan apakah dia memang senang dengan pilihan itu atau tidak.
Bila Mom ingin memantau pertemanan si kecil, mintalah dia untuk menceritakannya saat sedang santai atau bermain bersama Mom. Biasanya, anak kecil ini lebih jujur. Yang penting Mom menanyakan pertanyaan yang tepat seperti " Gimana temen di sekolah?" dan lain sebagainya.
Anak pasti akan memilih teman yang cocok dengannya dan bisa main bareng. Pertemanan anak, biarkan dia yang memilih ya Mom. Tak perlu dipaksakan karena sesuatu yang dipaksakan itu memang bukan hal yang menyenangkan, bukan?