Segera Lakukan Ini Mom Saat Bayi Terbentur atau Terjatuh di Bagian Kepala

Reporter : Riza Umami
Rabu, 15 Juli 2020 10:17
Segera Lakukan Ini Mom Saat Bayi Terbentur atau Terjatuh di Bagian Kepala
Penanganan saat bayi terbentur atau terjatuh.

Bayi yang baru merangkak atau berjalan biasanya sangat aktif dan lincah, bahkan mungkin akan membuat ibu jadi kewalahan. Hal ini pun tak jarang akan membuat si kecil terbentur atau bahkan terjatuh dari tempat tidur.

Mom mungkin akan kebingungan penanganan apa yang perlu segera untuk dilakukan saat bayi terbentur atau terjatuh seperti ini. Dilansir dari laman alodokter.com, pertama-tama yang perlu diperhatikan adalah kondisi anak yaitu sadar, mengantuk atau pingsan?

1 dari 5 halaman

Jika kesadaran anak mulai menurun dan ngomongnya jadi ngelantur, Mom perlu membawanya ke rumah sakit dengan segera karena kemungkinan benturan itu bisa berdampak pada otaknya. Jika anak mengalami luka atau pendarahan yang cukup parah, segera bawa ke dokter untuk mendapatkan penanganan medis.

Namun, bila si kecil tidak mengalami luka dan kesadarannya full, Mom bisa lakukan beberapa cara berikut ini.

2 dari 5 halaman

1. Kompres dengan Air Dingin

Ilustrasi Bayi Memegang Telinga

Benturan tersebut mungkin akan mengakibatkan kepala anak jadi benjol atau bengkak. Oleh sebab itu, Mom perlu mengompres bagian yang terbentur tersebut dengan beberapa es batu yang dibalut kain bersih selama 20 menit untuk mengurangi rasa nyeri. Kemudian, kompres lagi setiap 3-4 jam setelah itu.

3 dari 5 halaman

2. Istirahat yang Cukup untuk Anak

Ilustrasi Bayi Tidur

Untuk memulihkan kondisinya, anak perlu beristirahat yang cukup. Sebaiknya, aktivitas si kecil dikurangi dulu agar kondisinya cepat pulih. Meski anak sedang tidur dan istirahat, Mom pun jangan lupa untuk mengawasinya.

4 dari 5 halaman

3. Meminumkan Obat Pereda Nyeri pada Anak

ilustrasi bayi makan

Mungkin si kecil masih akan merasakan sakit pada bagian yang terbentur atau terjatuh. Untuk mengurangi rasa nyeri atau sakit itu, Mom bisa minta si kecil untuk minum obat pereda nyeri seperti paracetamol sesuai dengan dosis dalam label kemasannya.

5 dari 5 halaman

4. Pantau Kondisi Si Kecil

Ilustrasi Bayi Tidur Tengkurap

Setelah kejadian terbentur itu, Mom harus memantau kondisi si kecil selama 24 jam ke depan. Bila anak hanya menangis dan bisa beraktivitas seperti biasa, maka kemungkinan tak ada hal serius yang terjadi padanya.

Namun, jika anak muntah-muntah, mengantuk, kejang, kulitnya pucat, pupil mata yang membesar sampai tak sadarkan diri, segera bawa anak ke rumah sakit agar mendapatkan penanganan medis segera. Semoga bermanfaat.

Beri Komentar