10 Resep Cara Membuat Bihun Goreng Special Kering Kecap, Putih, dan Pedas Sederhana yang Enak

Reporter : Yayuk Harini
Sabtu, 28 Maret 2020 23:45
10 Resep Cara Membuat Bihun Goreng Special Kering Kecap, Putih, dan Pedas Sederhana yang Enak
Bingung ingin makan apa? Makan enak nggak harus ribet, buat aja bihun enak di rumah!

Bihun atau juga sering kita sebut sebagai mihun ini merupakan jenis olahan makanan yang berasal dari Tiongkok. Bentuknya menyerupai mi namun memiliki ketebalan yang lebih ringan atau tipis. Bihun sendiri terbuat dari bahan tepung beras dan sangat terkenal di negara Tiongkok juga Asia Selatan, India. 

Bahan ini memang cocok untuk diolah menjadi masakan bihun goreng dengan beberapa bahan pelengkap seperti sayuran, sosis, bakso, dan daging. Nah, jika kamu bingung untuk membuat olahan masakan yang enak dan praktis, maka sajian ini bisa banget kamu coba buat sendiri di rumah. Cara memasaknya sangatlah mudah dan tentunya enak serta cocok untuk hidangan keluarga tercinta. Yuk langsung saja simak resep anti ribet cara membuat bihun goreng special kering kecap, putih, dan pedas sederhana yang telah Diadona ulas berikut ini. Selamat mencoba!

1 dari 10 halaman

1. Cara Membuat Bihun Goreng yang Enak

Ilustrasi Bihun Goreng yang Enak

Bahan:
- 2 bihun jagung
- 2 wortel
- Kol secukupnya
- 6 bakso sapi

Bumbu:
- 4 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- Cabe rawit, sesuai selera
- Merica bubuk
- Kecap
- Saus tiram
- Garam
- Penyedap rasa

Cara membuat bihun goreng yang enak:

a. Rebus bihun hingga menjadi lunak, dan potong potong bahan lainnya berupa bakso, wortel dan kol. Iris-iris bahan bawang merah, bawang putih, dan cabe rawit lalu tumis hingga harum.

b. Masukan air ke dalam tumisan bumbu, tunggu hingga sedikit mendidih. Masukkan kecap manis, merica dan garam. Tambahkan wortel, bakso dan kol tunggu sebentar. Masukkan bihun, aduk sampai rata.

c. Masukan saos tiram dan penyedap rasa. Aduk sampai merata, tes rasa sesuai selera dan siap disajikan.

2 dari 10 halaman

2. Cara Membuat Bihun Goreng special

Ilustrasi Bihun Goreng Special

Bahan:
- Bihun jagung
- 1 butit telur atau sesuai selera
- 1 buah wortel, potong memanjang
- 1 tangkai pak coy
- Daun bawang
- 6 bakso daging, potong bulat
- Udang secukupnya

Bumbu halus:
- 4 bawang merah
- 3 bawang putih
- 1 kemiri
- 1 cabai merah keriting
- 1 cabai merah rawit
- 3 cabai rawit hijau
- Garam
- Lada
- Penyedap
- Saos tiram
- Kecap

Cara membuat bihun goreng special:

a. Siapkan bahan, potong semua bahan kecuali bumbu halus. Rebus bihun, sisihkan, kemudian beri 1/2 sdm saos tiram dan sedikit kecap, aduk dan diamkan sebentar.

b. Tumis bumbu halus hingga wangi, tambahkan sayuran, daun bawang dan bakso. Tumis hingga sayuran layu, bisa tambahkan sedikit air jika bumbu terlalu kering.

c. Sisihkan bumbu dan sayur ke pinggir wajan, kemudian masukkan telur, aduk hingga telur menggumpal, terakhir tambahkan bihun, aduk terus, cek rasa sesuai selera.

3 dari 10 halaman

3. Cara Membuat Pastel Goreng Isi Bihun

Bahan:
Bahan kulit:
- 250 gram tepung terigu protein sedang
- 2 sdm margarin
- 13 sdm air
- Sejumput garam

Bahan isian:
- 2 keping bihun, rendam air mendidih
- 1 batang wortel, potong korek api
- Secukupnya kol
- 3 siung bawang merah, iris halus
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1 batang daun bawang, iris kasar
- 1 batang seledri, iris kasar
- Secukupnya garam, lada bubuk, dan penyedap rasa

Cara membuat pastel goreng isi bihun:

a. Buat kulit pastelnya terlebih dahulu dengan cara campur semua bahan, uleni hingga kalis, diamkan 15 menit.

b. Buat isiannya dengan cara tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan cabe merah, tumis lagi sebentar. Masukkan kol dan wortel, tambahkan sedikit air, tunggu hingga sayuran agak layu.

c. Masukkan bihun, aduk rata. Bumbui dengan garam, penyedap rasa, dan lada bubuk, test rasa sesuai selera. Masukkan daun bawang dan seledri. Angkat, tunggu hingga dingin.

d. Timbang adonan kulit pastel masing-masing 20 gram, gilas tipis, beri isi, tutup sambil ditekan pinggirnya, lalu pilin pelan-pelan.

e. Lakukan hingga adonan habis. Goreng dengan api sedang hingga matang, sajikan dengan sambel kacang atau cabe rawit.

4 dari 10 halaman

4. Cara Membuat Mie Bihun Goreng

Ilustrasi Mie Bihun Goreng

Bahan:
- 1 bungkus bihun jagung, rendam air panas
- 1 ikat sawi hijau, potong-potong
- 5 lembar kol iris kasar, bisa diganti wortel
- 1 tangkai daun bawang, iris tipis
- 1 ons udang kupas
- 10 buah bakso, potong bulat
- 2 buah telur
- Secukupnya kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- Secukupnya kaldu bubuk
- 1 sdm minyak wijen

Bumbu halus:
- 3 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 5 buah cabe rawit merah
- 1 buah kemiri
- Secukupnya garam

Cara membuat mie bihun goreng:

a. Campur bihun dengan kecap dan saus tiram, aduk rata lalu sisihkan. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang.

b. Masukkan bakso dan udang, aduk hingga udang berubah warna, masukkan telur orak arik, daun bawang, seledri, aduk rata lalu masukkan sayuran. Tumis hingga sayuran setengah matang.

c. Masukkan bihun, taburi kaldu bubuk lalu aduk rata, tuang minyak wijen aduk rata, jika terlalu kering bisa ditambah minyak goreng, angkat dan sajikan.

5 dari 10 halaman

5. Cara Membuat Bihun Goreng Kering

Ilustrasi Bihun Goreng Kering

Bahan:
- 3 keping bihun jagung
- 1 buah wortel
- 7 batang kacang panjang
- 1 batang bawang pray
- 3 batang daun sup
- 1 sdm kecap manis
- Secukupnya garam
- Secukupnya penyedap
- Secukupnya ketumbar bubuk
- Secukupnya merica bubuk

Bumbu giling:
- 4 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 2 cm kunyit
- 2 cm jahe
- 5 buah cabe merah
- Sesuai selera rawit
- 1 butir kemiri
- Sedikit buah pala
- 2 sdm udang kering

Cara membuat bihun goreng kering:

a. Rendam bihun dengan air panas, lalu sisihkan. Iris wortel, kacang panjang, bawang pray dan daun sup. Haluskan bumbu giling, tumis hingga harum.

b. Masukkan sayuran dan bawang pray. Tambahkan garam, penyedap, ketumbar dan merica bubuk, kecap manis, dan sedikit air.

c. Setelah beberapa saat masukkan bihun. Aduk hingga tercampur rata. Tambahkan daun sup. Tambahkan juga bawang goreng, telor, dan kerupuk sebagai pelengkap.

6 dari 10 halaman

6. Cara Membuat Bihun Goreng Sederhana

Ilustrasi Bihun Goreng Sederhana

Bahan:
- 1 papan bihun jagung
- 1 buah wortel, potong korek api
- Segenggam tauge
- Seledri
- Daun bawang
- Bawang goreng
- Cabe rawit
- Tomat potong
- Kecap manis
- Merica bubuk
- Garam
- Minyak goreng
- Bawang goreng
- Penyedap rasa

Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 1 butir kemiri

Cara membuat bihun goreng sederhana:

a. Seduh bihun dalam air panas hingga lunak. Tumis bumbu halus berupa bawang merah, bawang putih, dan kemiri. Masukkan garam, merica dan penyedap rasa, oseng-oseng hingga harum.

b. Setelah bumbu masak, masukan irisan wortel, tauge, cabe rawit dan tomat, masak hingga layu. Setelah sayuran layu, masukkan bihun yang sudah diseduh, oseng-oseng hingga rata dengan bumbu.

c. Masukan kecap manis, oseng-oseng lagi hingga rata. Setelah tercampur rata, koreksi rasa. Jika ada yang kurang boleh ditambahkan. Kemudian masak hingga mengering taburkan irisan daun bawang dan seledri. Matikan api, angkat, dan sajikan.

7 dari 10 halaman

7. Cara Membuat Bihun Jagung Goreng

Ilustrasi Bihun Jagung Goreng

Bahan:

- 2-3 keping bihun jagung
- 8 butir bakso sapi
- 1 buah wortel
- Secukupnya kecap manis
- 2 batang daun bawang
- 1 batang seledri
- Secukupnya penyedap rasa
- Secukupnya air

Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- Secukupnya garam
- Secukupnya merica

Pelengkap:
- Telur dadar
- Bawang merah goreng
- Cabe rawit

Cara membuat bihun jagung goreng:

a. Rendam bihun jagung dengan air panas hingga lunak lalu tiriskan. Beri kecap manis secukupnya, aduk-aduk rata lalu sisihkan. Iris-iris bakso, wortel, daun bawang dan seledrinya.

b. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan, setelah bumbu wangi masukkan bakso lalu aduk rata. Masukkan irisan wortelnya dan beri air secukupnya lalu biarkan mendidih.

c. Masukkan air secukupnya dan biarkan mendidih, beri penyedap rasa setelah itu masukkan daun bawang dan seledrinya. Masukkan bihun jagung yang sudah dicampur kecap manis.

d. Aduk rata dan tes rasa sesuai selera. Bihun jagung goreng siap dinikmati dengan telur dadar, taburan bawang merah goreng dan cabe rawit.

8 dari 10 halaman

8. Cara Membuat Bihun Goreng Kecap

Ilustrasi Bihun Goreng Kecap

Bahan:
- 1 1/2 keping bihun
- 1 buah wortel, potong korek api
- 5 lembar daun kol
- 2 helai daun bawang, iris
- 1 buah tomat
- 10 buah cabe rawit, potong
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- Secukupnya penyedap rasa
- Secukupnya kecap manis
- 3 sdm minyak goreng untuk menumis

Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1 ruas jahe

Cara membuat bihun goreng kecap:

a. Redam mie dalam air mendidih hingga mengembang, angkat dan tiriskan. Blender bumbu halus, siapakan pengorengan tambahkan minyak goreng, hidupkan api kompor.

b. Setelah panas masukan bumbu halus, merica, wortel dan daun kol, aduk-aduk hingga layu. Masukan bihun, daun bawang, tomat dan potongan cabe rawit, aduk-aduk lagi.

c. Beri kecap manis, garam penyedap rasa, lalu aduk-aduk lagi sampai rata. Bihun goreng kecap siap disajkan.

9 dari 10 halaman

9. Cara Membuat Bihun Goreng Putih

Ilustrasi Bihun Goreng Putih

Bahan:
Bumbu halus:
- 3 siung bawang merah
- 13 cabe rawit
- 7 buah kemiri

Bahan lainnya:
- 1 siung bawang merah, cincang
- 1 siung bawang putih, cincang
- 2 tangkai daun seledri, cincang
- 1/2 buah wortel, cincang korek api
- 1 butir telur
- 2 lembaran bihun jagung, rebus
- Secukupnya garam, merica, dan lada hitam

Cara membuat bihun goreng putih:

a. Potong dan haluskan bumbu. Setelah mie tampak terurai dan lembut lalu tiriskan. Masukkan minyak goreng untuk menumis bawang merah dan putih.

b. Setelah bawang agak keemasan sisihkan kemudian orak arik telur. Tambahkan bumbu halus dan wortel, tunggu sejenak hingga bumbu masak. Tambahkan merica, lada hitam dan garam, koreksi rasa.

c. Biarkan bumbu masak lalu masukkan bihun, jika terlihat terlalu kering tambahkan minyak sedikit dan masukkan daun seledri yang telah dicincang.

d. Koreksi rasa kembali, jika dirasa sudah cukup, matikan api kompor, dan bihun goreng siap disajikan.

10 dari 10 halaman

10. Cara Membuat Bihun Goreng Pedas

Ilustrasi Bihun Goreng Pedas

Bahan:
- 2 keping bihun jagung
- 5 bakso ikan iris sesuai selera
- 3 siung bawang putih geprek
- 1 batang wortel, iris korek api
- 1 bonggol kecil sawi hijau, iris sesuai selera
- 1 batang daun bawang, iris-iris
- Kol secukupnya, iris sesuai selera
- 1 sdm kecap ikan
- 1 sdm saos tiram
- Sesuai selera kecap manis
- Sesuai selera royco rasa ayam
- Secukupnya penyedap

Bumbu halus:
- 8 cabai merah keriting
- 5 cabai rawit merah
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih

Cara membuat bihun goreng pedas:

a. Seduh dengan air panas bihun jagung lalu tiriskan. Tumis bawang putih geprek hingga harum lalu masukkan bumbu halus, tumis hingga wangi.

b. Masukkan bakso, tumis sebentar, lalu masukkan wortel, sawi, daun bawang, lada bubuk, royco dan sedikit air. Masak sebentar hingga sayuran layu dan air menyusut.

c. Masukkan bihun, kecap manis, kecap ikan dan saos tiram masak hingga bumbu merata dan bumbu meresap, koreksi rasa san siap untuk disajikan.

Nah, itulah beberapa resep mudah cara membuat bihun goreng special kering kecap, putih, dan pedas sederhana yang enak. Cocok sebagai menu makan keluarga di rumah. Yuk, langsung saja persiapkan bahan-bahan cara membuat bihun goreng ini, ya!

Baca juga yuk: Cara Membuat Capcay Goreng Dan Kuah Kental Special Yang Enak Dan Sederhana

Beri Komentar