Www.thehealthy.com
Sebagai orang Indonesia tentu tidak asing lagi dengan yang namanya kunyit. Manfaat yang luar biasa dari kunyit ini berasal dari kurkumin, komponen bioaktif yang bersifta antiinflamasi dan berfungsi sebagai antioksidan. Selain itu kunyit yang selama ini kamu tahu mungkin kunyit yang berwarna kuning. Tapi Tahukah kamu jika kunyit putih juga ada? Manfaat kunyit putih ini juga banyak digunakan untuk kesehatan dan kecantikan.
Kunyit putih adalah rempah asli Indonesia yang memiliki banyak manfaat baik untuk wajah maupun kesehatan. Kunyit putih merupakan jenis tanaman yang sering digunakan sebagai obat, dan mempunyai bau harum yang khas. Semua bagian pada kunyit putih ini bisa dimanfaatkan, mulai dari akar, minyak serta daunnya. Jenis kunyit ini memiliki daging yang lebih lunak dan rasanya sangat mirip dengan jahe, meski meninggalkan jejak rasa pahit di akhir.
Menurut beberapa sumber yang sudah dirangkum, berikut adalah manfaat kunyit putih dan kunyit asam untuk wajah dan kesehatan.
Manfaat kunyit putih selain untuk kecantikan, tentu untuk kesehatan. Karena pada dasarnya tanaman ini mengandung banyak sekali kandungan yang cocok untuk mengobati suatu penyakit. Nutrisi dan zat antioksidan pada kunyit putih diketahui sangat baik untuk kesehatan serta kecantikan wajah maupun kulit. Manfaat kunyit putih untuk kesehatan dan kecantikan sangat besar, walaupun lebih susah ditemukan daripada kunyit kuning biasa.
Kunyit putih ini sering dijumpai dalam kemasan bubuk karena cukup susah untuk menemukannya dalam bentuk yang masih segar juga mempermudah dalam penggunaannya. Berikut adalah manfaat kunyit putih untuk kesehatan.
1. Menjaga Kesehatan Pencernaan
Manfaat kunyit putih yang pertama adalah dapat menjaga kesehatan pencernaan. Bahkan manfaat ini sudah diketahui selama ribuan tahun di mana kunyit putih dijadikan sebagai obat untuk masalah pencernaan.
Minyak esensial kunyit putih ini memiliki manfaat dalam pengobatan cacingan, perut kembung, kolik, kejang otot, penurunan nafsu makan, lidah terasa pahit, serta jarang buang air besar. Apalagi kunyit putih merupakan bantuan alami untuk mencegah radang usus karena stres.
2. Antimikroba dan Antijamur
Manfaat kunyit putih yang selanjutnya adalah sebagai antimikroba dan antijamur yang ampuh. Bahkan telah ada penelitian yang membuktikan bahwa ekstrak kunyit putih dapat melawan berbagai bakteri sumber penyakit.
Bakteri seperti E. coli yang menyebabkan berbagai masalah pencernaan seperti diare dan keracunan makanan serta Staphylococcus aureus yang menyebabkan bisul, impetigo, selulitis, sepsis, dan osteomielitis. Juga, manfaat kunyit putih bisa melawan infeksi jamur Aspergillus dan Candida. Kamu juga bisa menggunakan kunyit putih sebagi obat kumur yang ampuh mengurangi bakteri jahat di mulut.
3. Penghilang Rasa Sakit
Sifat analgesik yang lebih baik daripada aspirin membuat kunyit putih juga bermanfaat dalam membantu menghilangkan rasa sakit. Karena mengandung senyawa alami rempah asli Indonesia ini digunakan sejak zaman nenek moyang kita untuk mengobati penyakit radang usus (ulcerative colitis).
4. Anti Peradangan
Manfaat kunyit putih lainnya adalah sebagai antiperadangan. Hal ini terkait dengan kandungan diuretiknya. Oleh karena itu, rempah ini dipercaya mampu mengatasi nyeri sendi akibat rematik dan arthritis. Sifat diuretik kunyit putih mendukung penghapusan zat beracun tubuh dan cairan berlebih, terutama pada persendian.
Jika tidak ada detoksifikasi, hal itu bisa menyebabkan peradangan dan nyeri pada kasus artritis dan rematik. Bahkan kunyit putih juga bisa menjadi penawar racun gigitan ular karena ekstraknya bekerja menghambat aktivitas bisa ular.
5. Sebagai Obat Alergi Alami
Manfaat kunyit putih berikutnya adalah sebagai obat alergi alami. Kunyit putih mengandung senyawa curcuminoids yang bermanfaat sebagai anti-alergi dan terbukti dapat mengatasi gejala reaksi alergi pada kulit. Kunyit ini bekerja layaknya antihistamin untuk menghambat aktivitas protein penyebab peradangan dan mencegah pelepasan histamin, sebuah zat kimia yang memicu reaksi alergi.
Minuman tradisonal Indonesia kunyit asam tentu sudah tidak lagi asing dengan manfaatnya. Manfaat kunyit asam ini dapat kamu ketahui sebagai berikut.
1. Air kunyit asam dapat dimanfaatkan untuk mengeluarkan racun dalam tubuh. Proses detoksifikasi ini tentunya dapat membuat tubuhnya menjadi jauh lebih sehat dan segar.
2. Dengan rajin mengkonsumsi kunyit asam sebagai minuman rutin, dijamin kulit wajah dan kulit tubuh bisa terlihat lebih bersih dan cerah.
3. Sifat anti bakteri yang terdapat dalam kandungan kunyit asam mampu membunuh bakteri yang menjadi penyebab infeksi. Selain itu, kunyit asam juga bisa dimanfaatkan untuk membersihkan tenggorokan.
4. Jika merasakan pegal pada tubuh, sudah tidak salah lagi jika kamu mengkonsumsi kunyit asam sebagai minuman rutin. Minuman ini sendiri bisa membantu sebagai antiinflamasi pada kulit yang dapat menghilangkan rasa sakit.
5. Manfaat kunyit asam selanjutnya yaitu melancarkan dan mengurangi rasa nyeri saat haid. Kandungan kurkumin dalam kunyit asam dapat mengurangi hormon pemicu peradangan dan rasa nyeri yaitu prostagladin.
Selain itu asam jawa dan juga kunyit dapat memengaruhi terhadap sistem saraf otak. Sehingga otak bisa mengirim signal ke tubuh agar kontraksi rahim bisa mereda dan nyeri haid berkurang. Kamu bisa minum ramuan kunyit asam sesudah dan sebelum haid.
6. Mengonsumsi minuman kunyit asam dapat meningkatkan daya tahan tubuh karena kandungan antioksidan, antiinflamasi, dan antibakteri. Selain itu, tingginya kadar vitamin C yang dimiliki asam jawa mampu memberikan efek yang baik untuk tubuh.
Vitamin C menjadi pelindung utama untuk melindungi dari bakteri dan virus yang mungkin ditemui selama aktvitas sehari-hari.
Kunyit disebut-sebut sebagai superfood, rempah yang memiliki sederet khasiat untuk kecantikan dan kesehatan. Komponen bioaktif yang bersifat antiinflamasi dan berfungsi sebagai antioksidan ini membuat kunyit ampuh untuk mengambilkan kilau sehat pada kulit. Berikut manfaat kunyit untuk wajah.
1. Mencerahkan Wajah
Kandungan nutrisi dan vitamin serta pati kunyit diketahui sangat baik untuk membantu kulit wajah menjadi lebih cerah dan sehat. Gunakan masker kunyit secara teratur dan rutin 1 sampai 2 kali dalam seminggu. Pastikan untuk menggunakan bubuk kunyit alami untuk hasil kulit wajah cerah maksimal.
2. Mengobati Jerawat
Kunyit dikatakan sebagai rempah yang baik sebagai antioksidan dan penghilang jerawat. Jika kamu memiliki masalah dengan jerawat membandel, cobalah untuk melakukan perawatan alami di rumah menggunakan kunyit. Gunakan masker bubuk kunyit sebelum mandi dan diamkan kira-kira 15 menit. Lakukan hal ini secara teratur 2 sampai 3 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil terbaik.
3. Menghilangkan Flek Hitam Bekas Jerawat
Sejumlah penelitian telah membuktikan bahwa kunyit juga berperan terhadap kesehatan jaringan kulit dan produksi kolagen. Karena itulah kunyit dikenal mampu memudarkan jaringan parut yang disebabkan oleh luka dan bekas jerawat. Sifat antiinflamasi juga membuat kunyit efektif untuk mencegah dan menyembuhkan jerawat.
4. Memberikan Kesegaran Pada Kulit
Bubuk kunyit murni yang digunakan sebagai masker bisa membantumu memiliki kulit wajah lebih segar dan cerah. Untuk kulit berminyak, terapkan bubuk kunyit putih sebagai masker bersama air mawar. Campur juga bubuk kunyit putih bersama susu dan yogurt untuk masker yang lebih dingin dan nyaman saat digunakan.
5. Mengatasi Jerawat Batu
Menurut Journal of American Chemical Society, kunyit mengandung berbagai macam sifat antioksidan, antibakteri, antijamur, dan antiinflamasi. Yang mana dapat digunakan sebagai mengatasi masalah jerawat batu.
Sejumlah penelitian telah membuktikan bahwa kunyit juga berperan terhadap kesehatan jaringan kulit dan produksi kolagen. Karena itulah kunyit dikenal mampu memudarkan jaringan parut yang disebebakan oleh jerawat. Sifat inflamatif juga membuat kunyit efektif untuk mencegah dan meyembuhkan jerawat.
Bahan:
- 4 sendok teh kunyit bubuk
- 2 sendok teh susu cair
- 4 sendok teh madu organik
Cara:
- Campur kunyit bubuk dengan susu cair dan madu organik. Aduk hingga tercampur rat dan masker siap untuk digunakan.
- Usapkan campuran masker pada wajah, diamkan selama 10 sampai 15 menit atau hingga mengering, kemudian bilas dengan air dingin hingga bersih.
Apakah kamu salah satu yang memanfaatkan khasiat dari kunyit ini? Bagaimana efek yang kamu rasakan? Tulis Jawabanmu di kolom komentar ya!