5 Resep Cara Memasak Sarden Enak Tanpa Bumbu Tambahan Tidak Amis dan Siap Saji

Reporter : Yayuk Harini
Rabu, 22 Januari 2020 17:12
5 Resep Cara Memasak Sarden Enak Tanpa Bumbu Tambahan Tidak Amis dan Siap Saji
Apakah kamu ingin memasak sarden sederhana dengan bumbu praktis siap saji? Yuk, simak resep selengkapnya di bawah ini!

Olahan sarden merupakan pilihan menu andalan yang praktis. Jika kamu adalah termasuk orang yang sibuk dan memerlukan tipe masakan yang diolah cepat, maka olahan ini cocok kamu masak sebagai menu andalan di rumah. Olahan sarden dalam kaleng juga bisa disimpan dalam kurun waktu lama karena sudah dikemas dengan steril.

Sarden sendiri akan semakin nikmat dimasak dengan beberapa bumbu tambahan untuk menghilangkan aroma amis yang timbul dalam produk kaleng kemasan sarden tertentu. Penasaran bagaimana membuat masakan sarden yang praktis, lezat dan anti bau amis ini? Yuk simak resep cara memasak sarden yang telah Diadona ulas di bawah ini. Selamat mencoba!

 

1 dari 5 halaman

Cara Memasak Sarden ABC Saus Cabai

Ilustrasi Sarden

Salah satu produk ikan kemasan atau kaleng sarden adalah ABC. Berikut resep selengkapnya cara memasak sarden ABC saus cabai yang nikmat.

Bahan:

- 1 kaleng sarden abc besar
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1/2 buah bawang bombay
- 1 buah tomat merah iris
- 1 jari jahe iris
- 1 jari lengkuas cincang halus
- 4 buah cabai rawit merah
- 4 buah cabai rawit hijau
- 1 batang sereh
- 3 buah daun salam
- Air secukupnya
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya

Cara memasak sarden ABC saus cabai:

  1. Siapkan bahan-bahan kemudian tumis jahe dan lengkuas. Masukkan bawang bombay masak sampai bombay layu, lalu masukkan cabai, bawang merah dan bawang putih masak sampai harum
  2. Masukkan ikan, sereh dan daun salam, aduk rata, masak sampai mendidih, masukkan garam dan gula, terakhir masukkan tomatSarden siap di hidangkan hangat bersama dengan nasi putih

2 dari 5 halaman

Cara Memasak Sarden yang Enak

Ilustrasi Sarden

Olahan ikan sarden kemasan memang memiliki rasa dan tekstur lembut yang enak. Kamu akan semakin merasakan kenikmatan yang bertambah dalam memasak sarden kaleng dengan melihat resep cara memasak sarden enak di bawah ini.

Bahan:

- 155 gram sarden dalam saus tomat
- 4 siung bawang putih iris tipis
- 4 siung bawang merah iris tipis
- 6 buah cabai rawit iris halus
- 2 kuntum kemangi petik
- 1 buah tomat iris tipis
- 1 ruas jari lengkuas memarkan
- 1/2 gelas belimbing air
- 1 sdm minyak goreng
- Garam secukupnya
- Gula pasir secukupnya

Cara memasak sarden yang enak:

  1. Panaskan minyak dalam wajan, lalu tumis bawang merah, bawang putih, lengkuas, tomat, dan cabai rawit. Masukkan sarden beserta saus tomatnya, kemudian bumbui dengan garam dan gula pasir.
  2. Tambahkan air llau masak hingga mendidih dan kuah mengental. Masukkan daun kemangi yang sudah dipetik. Aduk, kemudian angkat dari kompor. Sarden enak kuah kemangi sudah siap untuk dihidangkan.

3 dari 5 halaman

Cara Memasak Sarden Tanpa Bumbu Tambahan

Ilustrasi Sarden

Kamu juga bisa membuat sarden tanpa menggunakan bahan tambahan yang berlebihan. Yuk simak resep cara memasak sarden berikut ini.

Bahan:

- 1/2 siung bawang bombay
- 1 siung bawang putih iris kecil tipis
- Cabai merah sesuai selera
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt penyedap rasa
- 2 sdm minyak goreng
- 150 ml air putih

Cara memasak sarden tanpa bumbu tambahan:

  1. Panaskan tiga sendok makan minyak goreng dalam wajan. Masukkan bawang bombay dan bawang putih yang telah diiris tipis dan tumis beberapa saat.
  2. Tambahkan cabai, garam, dan penyedap rasa dalam wajan. Tumis kembali hingga mengeluarkan bau harum. Masukkan ikan sarden dalam kaleng ke tumisan bumbu yang ada pada wajan.
  3. Aduk sebentar hingga rata, dalam mengaduk jangan terlalu cepat karena tekstur ikan sarden yang lembut serta durinya yang lunak. Setelah ikan sarden diaduk, tambahkan air. Aduk kembali hingga benar-benar rata.

4 dari 5 halaman

Cara Memasak Sarden Kaleng agar Tidak Amis

Ilustrasi Sarden

Kebanyakan sarden yang diolah biasa meninggalkan bau amis yang tidak sedap. Kamu bisa mengatasi masalah ini dengan menggunakan beberapa bahan penghilang bau amis dalam masakan. Simak resep selengkapnya dalam cara memasak sarden agar tidak amis di bawah ini.

Bahan:

- 2 kaleng kecil sarden
- 2 cabe merah besar
- 2 bawang putih
- 5 bawang merah
- 2 tangkai sereh
- 1 daun salam
- 1 ruas jahe
- Lengkuas secukupnya

Cara memasak sarden kaleng agar tidak amis:

Buka sarden dan sisihkan. Iris tipis semua bumbu kecuali sereh dan salam. Tumis bumbu sampe harum. Masukkan sarden dan aduk-aduk hingga kuahnya mendidih (tidak usah ditambah air, bumbu penyedap pun tidak pake). Sarden siap disajikan.

5 dari 5 halaman

Cara Memasak Sarden Siap Saji

Ilustrasi Sarden

Secara umum membuat sarden sangatlah sederhana. Makanan ini bisa dikatakan sebagai olahan cepat atau siap saji. Yuk simak resep cara memasak sarden di bawah ini.

Bahan:

- 2 kaleng sarden ukuran kecil
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 buah cabe rawit merah
- 1 batang sereh
- 2 ruas jahe
- Penyedap rasa secukupnya
- Air secukupnya
- Minyak untuk menumis

Cara memasak sarden siap sajikan:

Siapkan bahan-bahan kemudian iris-iris bumbu kecuali sereh cukup digeprek. Panaskan minyak kemudian tumis bumbu hingga harum. Masukan ikan sardenya dan tambahkan air setengah kaleng sarden. Beri penyedap rasa, Masak hingga mendidih. Angkat dan hidangkan.

Nah, sudah tahu kan bagaimana cara memasak sarden yang merupakan olahan praktis siap saji ini. Bagaimana dengan pengalam kamu dalam memasak ikan kaleng ini? Share pengalam kamu dalam kolom komentar ya!

Beri Komentar