6 Sambal Khas Berbagai Daerah di Indonesia, yang Mana Favoritmu?

Reporter : Firstyo M.D.
Selasa, 21 Januari 2020 17:45
6 Sambal Khas Berbagai Daerah di Indonesia, yang Mana Favoritmu?
Sambal, cocolan pedas yang membuat nasi langsung tandas.

Sambal adalah menu makanan pendamping yang terbuat dari bahan dasar cabai. Meskipun nampak 'hanya' menjadi pendamping, namun keberadaannya sangat penting. Bagi beberapa orang di Indonesia, makan tanpa sambal rasanya hambar.

Rasanya yang pedas seolah menambah nafsu makan, terlebih saat dipertemukan dengan lauk dan nasi yang masih panas.

Kenikmatan sambal Indonesia nggak ada habisnya. Terlebih karena setiap daerah mempunyai sambal ikonik masing-masing. Dilansir dari Liputan6 (21/01), berikut ada 6 sambal ikonik dari berbagai daerah di Indonesia.

1 dari 6 halaman

1. Sambal Bawang

Ilustrasi sambal bawang

Sambal yang menjadi favorit banyak orang datang dari Jawa Timur. Sambal bawang sangat mudah untuk dibuat sendiri. Cukup mencampurkan cabai rawit merah, bawang merah, bawang putih, sedikit gula dan garam, lalu diulek menjadi satu dan disiram minyak panas di akhir.

2 dari 6 halaman

2. Sambal Cabai Hijau

Ilustrasi sambal hijau

Sambal cabai hijau umum dijumpai di dalam nasi padang. Memang sambal cabai hijau identik dengan masakan Padang atau Minang. Cara membuatnya juga nggak sulit. Secara umum sama saja dengan membuat sambal biasa. Perbedaan hanya pada penggunaan cabai hijau.

3 dari 6 halaman

3. Sambal Matah

Ilustrasi sambal matah

Sambal matah adalah sambal khas Bali. Belakangan, sambal matah kembali akrab di telinga setelah sering disandingkan dengan makanan kekinian seperti ayam geprek. Sambal matah terbuat dari racikan bawang merah, daun jeruk purut, jeruk nipis, dan tentu saja cabai rawit merah. Untuk bentuk autentik, sambel matah biasa disajikan bersama sate lilit.

4 dari 6 halaman

4. Sambal Bajak

Sambal bajak termasuk salah satu sambal ikonik yang berasal dari Jawa Tengah. Namanya diambil dari kebiasaan ibu-ibu petani yang membawakan bekal untuk suaminya yang sedang membajak sawah. Sambal bajak nggak terlalu pedas dan punya rasa gurih, hasil dari olahan cabai merah, bawang merah, tomat merah, ditambah terasi, garam, dan gula.

5 dari 6 halaman

5. Sambal Dabu-Dabu

Ilustrasi Sambal Dabu-Dabu

Wujud sambal dabu-dabu sekilas seperti sambal matah, hanya dalam bentuk irisan, bukan dihaluskan. Sambal dabu-dabu terbuat dari irisan cabai rawit, bawang merah, tomat merah, jeruk nipis, daun kemangi, garam dan gula, serta minyak goreng. Rasa segar dari sambal ini sangat cocok berpadu dengan makanan laut.

6 dari 6 halaman

6. Sambal Terasi

Ilustrasi sambal terasi

Sambal terasi adalah sambal yang paling difavoritkan banyak orang. Sambal khas sunda ini memiliki bahan dasar yang sama dengan sambal biasa namun ditambahkan terasi dalam jumlah banyak. Kendati baunya awet menempel di tangan, namun kenikmatannya saat berpadu dengan nasi panas, lauk gorengan, dan lalapan tidak bisa dipungkiri.

Beri Komentar