Kalau belum pernah mencoba, cara membuat risoles bisa dianggap ribet karena memerlukan banyak tahapan. Padahal, kamu bisa mengganti kulitnya dengan kulit lumpia instan dan menyesuaikan bahan.
Risoles adalah jajanan khas Indonesia yang banyak penggemarnya. Risoles berisi daging cincang atau sayuran yang dibungkus dengan kulit lumpia atau adonan dadar lalu dilapisi kocokan telur dan tepung panir. Risoles lau digoreng dan dimakan bersama dengan cocolan saos atau cabe rawit.
Risoles berasal dari Bahasa Belanda yang artinya pastri isi daging. Risoles biasanya dijual dengan harga murah dan punya berbagai macam isian. Sekilas, cara membuat risoles sedikit ribet karena harus membuat isinya terlebih dahulu, membuat dadar kulit, membentuknya lalu melumurinya dengan adonan telur dan tepung panir. Setiap langkah dalam cara membuat risoles harus benar karena kaan mempengaruhi hasil akhir dari risoles.
Tapi ada beragam cara membuat risoles yang bisa kamu sesuaikan dengan selera dan kebutuhan kamu. Misalnya, menggunakan isian sosis yang simple dan kulit dari roti tawar. Pokoknya ada banyak ragam deh!
Pantengin di artikel Diadona berikut ini ya!
1 dari 7 halaman
Cara Membuat Risoles Isi Sosis
Risoles isi sosis nggak cuman nikmat buat camilan, tapi bisa kamu jadikan alternatif sarapan yang sehat plus simple. Bikin sendiri di rumah yuk!
Bahan:
- 10 lembar roti tawar kupas
- 10 lembar keju slice
- 10 sosis mentah
- 1 butir telur ayam
- tepung roti secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Cara Membuat Risoles Isi Sosis
- Pertama, pipihkan roti tawar trus letakkan sosi dan keju slice di atas roti yang udah dipiphkan.
- Selanjutnya, gulung perlahan sesuai bentuk yang kamu inginkan trus rekatkan dengan putih telur
- Lumuri sekeliling roti dengan telur lalu gulingkan di atas tepung roti
- Goreng dengan api kecil dan minyak banyak
2 dari 7 halaman
Cara Membuat Risoles Mayo Keju
Camilan ini populer dengan nama risol mayo, merupakan jenis risoles yang berisi daging asap dan tentu saja mayones. Rasanya gurih, nikmat banget disantap saat masih hangat dengan cocolan saos sambal yang pedas.
Kali ini, chef Devina hermawan bakalan membagikan cara membuat risoles isi mayonese dan keju serta daging dengan kulit dadar yang anti sobek. Simak ya!
Bahan Saos Isian
- 12 sdm mayones
- 3 sdm kental manis atau madu
- 1 1/2 sdm mustard
- 1 sdm saus sambal (opsional)
- 1/4 sdt merica
- 1-2 sdm susu
Isian
- beef bacon secukupnya
- 45 gr keju cheddar
- 2 butir telur rebus, potong
- 1 batang daun bawang, iris (opsional
Bahan kulit risol:
- 125 gr tepung terigu
- 1 sdm maizena
- 130 ml air
- 200 ml susu
- ½ sdt garam
- 2 sdm minyak
- 1 butir telur
Pelapis:
- Telur
- Tepung roti (tepung panko)
Cara membuat risoles keju mayo
- Bikin kuit risol terlebih dahulu dengan cara mencampur seluruh bahan, aduk dengan menggunakan ballon whisk
- Lalu panaskan teflon, beri sedikit minyak dan dadar
- Masak sebentar dan angkat bila tak ada lagi adonan yang basah
- Untuk saosnya, campurkan mayones dengan kental manis, mustard, saus sambal, dan merica, aduk. Tambahkan juga susu lalu aduk sampai rata
- Siapkan kulit risol, masukkan isian smoked beef, telur rebus, daun bawang, mayones, dan keju. Gulung dan rekatkan. Gulirkan ke dalam telur lalu lapisi dengan tepung roti. Lakukan sampai seluruh adonan habis.
- Panaskan minyak lalu goreng risol sampai kuning keemasan dan tiriskan. Siap dinikmati deh!
3 dari 7 halaman
Cara Membuat Risoles Isi Ragout
Ada beragam isian risoles, dan versi isi rougut berupaa adonan kental yang berisi suwiran ayam, potongan kentang dan juga wortel. Kamu juga bisa menambahkan keju mozarella agar lebih menggigit di lidah.
Dikutip dari akun instagram @qhiqhio, berikut resep dan cara membuat risoles isi ragout.
Bahan Kulit Risoles
- 250 gram tepung terigu
- 1 butir telur
- 1 sdt garam
- 500 ml susu cair
- 1 sdm margarin cair
Bahan Isian
- 250 gram daging ayam bagian dada, filet, lalu rebus dan suwir
- 1 buah wortel, potong dadu
- 1 buah kentang, potong dadu
- 3 sdm tepung terigu
- 250 ml kaldu ayam
- 2 batang daun bawang
- 1/2 butir bawang bombay
- 3 siung bawang putih cincang halus
- 3 sdm margarin
Bahan celupan
- 100 gram tepung terigu
- 150 ml air
Bahan pelapis
Cara membuatnya:
- Pertama, bikin isi terlebih dahulu. Panaskan margarin trus masukkan cincangan bawang bombay dan tumis sampai wangi. Selanjutnya masukkan terigu secara perlahan sampai membentuk gumpalan
- Tuang air kaldu perlahan sambil diaduk hingga adonan kalis.
- Masukkan wortel, kentang , ayam suwir dan bumbu lainnya. Aduk sampai rata dan masak sampai seluruh bahan matang. Koreksi rasa.
- Terakhir, masukkan daun bawang, aduk dan angkat.
- Lalu bikin kulitnya denga cara mencampur seluruh bahan sampai rata. Jangan lupa saring ya.
- Panas wajan anti lengket trus tuang adonan sampai jadi dadar tipis. Setelah seluruh adonan berubah warna, angkat. Lakukan sampai adonan habis.
- Untuk penyelesaian, siapkan satu lembar kulit, masukkan isian dan lipat sampai memebntuk gulungan risoles. Lakukan sampai adonan habis. Masukkan ke bahanpencelup lalu gulirkan ke tepung panir.
- Goreng di minyak panas yang banyak, angkat setelah matang yang ditunjukkan dengan berubahnya warna menjadi kuning keemasan
4 dari 7 halaman
Cara Membuat Risoles Isi Bihun
Biar risoles makin mengenyangkan, kamu bisa mengisinya dengan bihun dan beberapa sayuran seperti wortel.
Bahan isian:
- 250 gram bihun rebus, tiriskan
- 1 batang wortel, kupas dan serut
- 1 batang daun bawang, rajang halus
- 3 siung bawang putih
- 1/2 sdt merica bubuk
- garam dan kaldu bubuk secukupnya
- minyak goreng untuk menumis
Cara membuat isi:
- Tumis bawang putih yang sudah dihaluskan sampai harum trus tambahkan lada, garam, kaldu bubuk dan aduk sampai rata. Masukkan daun bawang dan wortel lalu aduk rata.
- Masukkan bihun lalu masak sampai matang.
Untuk cara membuat kulit risoles, mengisi serta penyelesaiannya bisa kamu lihat di bagian atas artikel ini ya!
5 dari 7 halaman
Risoles Pisang Coklat
Setelah yang gurih-gurih, risoles juga bisa kamu bikin versi manisnya lho dengan isian pisang serta coklat. Gunakan pisang kepok matang yang dipanggang sebentar menggunakan margarin. Sebagai isian coklat, kamu bisa menggunakan meses atau coklat masak sesuai selera.
Risoles full protein juga bisa kamu dapatkan dengan isian berupa suwiran ayam penuh ala sosis solo gitu deh. Bikin yuk!
6 dari 7 halaman
Cara Membuat Risoles Isi Jagung Mayo
Ada stok jagung manis di kulkas? Bisa kamu jadikan isian risoles lho!
Bahan :
- 8 sdm jagung manis yang sudah di pipil
- 1/2 sdt saus tomat
- 3 sdm mayonaise
Cara membuat risoles isi jagung ini mudah banget kok. Sebagai isian, cukup campur saus tomat dengan mayonaise, trus masukkan jagung rebus dan aduk sampai rata. Bagi pecinta pedas, saos tomat bisa diganti dengan saos cabai ya.
7 dari 7 halaman
Cara Membuat Risoles Isi Makaroni Mayo
Selain kentang dan bihun, makaroni bisa kamu jadikan pilihan isian risoles yang kaya karbohidrat dan mengenyangkan. Cara membuat kulit dan penyelesaiannya sama dengan membuat risoles isi yang lain ya, sedangkan untuk isiannya adalah sebagai berikut:
- 250 gram makaroni
- Mayonaise secukupnya
- 4 batang sosis sapi atau ayam, potong dadu
Bumbu:
- 1 sdt gula
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt garam
- 3 siung bawang putih
Cara membuat:
- Rebus makaroni sampai matang dan tiriskan. Tambhakan sedikit minyak agar tidak menempel dan menggumpal.
- Di panci berbeda, cincang bawang putih dan tumis sampai harum.
- Trus masukkan makaroni dan sosis, tuangkan bumbu dan aduk sampai rata. Jangan lupa tambahkan sedikit air dan masak sebentar agar bumbu lebih meresap.
Cara membuat risoles bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan dan kreasi kamu. Selamat mencoba!