8 Resep Cara Membuat Seblak Mie Instan Pedas Goreng, Basah dengan Kerupuk dan Telor

Reporter : Yayuk Harini
Sabtu, 18 April 2020 04:39
8 Resep Cara Membuat Seblak Mie Instan Pedas Goreng, Basah dengan Kerupuk dan Telor
Sajian seblak mie yang pedas sangat cocok dinikmati sebagai salah satu menu jajanan makanan di rumah. Yuk Moms coba buat sendiri seblak mie dengan berbagai variannya di rumah!

Seblak merupakan salah satu makanan khas yang berasal dari Bandung, Jawa Barat. Cita rasanya yang gurih pedas terbuat dari kerupuk yang dimasak dengan sayuran serta bahan tambahan seperti telur, daging dan bumbu pedas. Seblak sangat digemari mayoritas orang Indonesia, sehingga tak jarang pula pedagang yang menjajakan olahan seblak ini.

Dilansir dari Merdeka.com, selain rasanya yang nikmat dan cenderung pedas, seblak juga memiliki manfaat bagi kesahatan, loh. Beberapa manfaat tersebut adalah meredakan mual bagi ibu hamil, sumber vitamin C, dan karbohidrat alternatif. Cara mengonsumsi seblak yang tepat disarankan dengan mengombinasikannya dengan makanan lain seperti sayur dan buah.

Nah, Moms kini nggak perlu lagi bingung untuk keluar rumah dan membeli selak. Moms bisa banget mencoba mempraktikkan resep cara membuat seblak yang telah Diadona ulas berikut ini. Cocok sekali sebagai salah satu menu jajanan dana makanan keluarga. Dijamin sehat, higienis, dan tentu rasa nempol sedap pedasnya nggak bisa ditolak. Selamat mencoba!

1 dari 8 halaman

1. Cara Membuat Mie Seblak

Ilustrasi Mie Seblak

Bahan:
- 1 bungkus mi instan, rebus
- 100 gram kerupuk merah, rendam hingga empuk
- 600 ml air
- 1 butir telur ayam
- 1/4 sdt gula pasir
- 1 sdt garam
- Minyak goreng secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya

Bumbu halus:
- 2 ruas kencur
- 4 buah cabe rawit merah
- 2 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah

Cara membuat mie seblak:

a. Panaskan minyak, tumis bumbu yang telah halus hingga matang dan harum. Pecahkan telur lalu orak-arik.

b. Beri garam, gula, penyedap rasa, dan air. Tes rasa sesuai selera, tunggu higga mendidih.

c. Masukkan mi yang telah direbus dan kerupuk, tunggu sampai matang, angkat dan siap disajikan.

2 dari 8 halaman

2. Cara Membuat Seblak Mie Instan

Ilustrasi Seblak Mie Instan

Bahan:
- 1 bungkus mie instan
- 1 butir telur ayam
- 3 biji bakso ikan
- Secukupnya kol dan sawi
- 3 siung bawang putih
- 1 siung bawang merah
- 5 buah cabe merah besar
- 15 biji cabe rawit
- 1 butir kemiri
- 1/2 cm kencur
- Secukupnya garam, gula, dan penyedap rasa
- Secukupnya daun bawang, daun peterseli, dan jeruk
- Secukupnya bawang goreng

Cara membuat seblak mie instan:

a. Haluskan bahan bumbu seperti cabe merah, cabe rawit, bawang putih, bawang merah, kemiri, dan kencur. Potong sayur sawi, kol, daun bawang, dan baso ikan.

b. Tuang minyak di dalam wajan, masukkan bumbu yang sudah halus, masukan air putih lalu masukan baso yang sudah di potong, diamkan sebentar. Masukan mie instan tanpa bumbunya. Diamkan dan aduk hingga sedikit matang.

c. Masukan telur ayam, tambahkan gula, garam, penyedap, daun bawang sedikit, dan sayuran, biarkan layu lalu sajikan. Seblak mie instan siap disajikan dengan tambahan cabe bubuk, daun bawang, bawang goreng, daun sup, dan jeruk sebagai garnish.

3 dari 8 halaman

3. Cara Membuat Seblak Mie Kerupuk

Ilustrasi Seblak Mie Kerupuk

Bahan:
- 100 gram kerupuk
- 1 butir telur
- 1 buah mie
- 1 kepal daun sawi
- 2 butir bakso, potong-potong
- 1 buah sosis, potong-potong
- 1 tangkai daun bawang, iris

Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabe merah
- 15 buak cabe rawit
- 2 ruas kencur
- Secukupnya garam, gula dan penyedap rasa
- Secukupnya minyak

Cara membuat seblak mie kerupuk:

a. Rendem kerupuk dengan air biasa dan jangan terlalu lama. Haluskan semua bumbu. Panaskan minyak di wajan, masukkan telur, orak arik hingga hancur.

b. Masukkan bumbu yang halus, garam, gula, dan penyedap rasa, beri sedikit air. Masukkan semua bahan lalu beri air secukupnya. Tes rasa sesuai selera, tunggu hingga matang. Seblak mie kerupuk siap disajikan.

4 dari 8 halaman

4. Cara Membuat Seblak Mie Goreng

Ilustrasi Seblak Mie Goreng

Bahan:
- 200 gram mie telur, rebus
- 50 gram kerupuk bawang, rebus hingga lunak
- 1 butir telur ayam
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- 1 sdt royco ayam
- 3 sdm kecap manis
- 150 ml air
- 3 sdm minyak sayur

Bumbu halus:
- 2 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 5 buah cabai rawit merah

Bahan pelengkap:
- 1 sdm bawang merah goreng
- Daun bawang

Cara membuat seblak mie goreng:

a. Panaskan minyak di dalam wajan. Tumis bumbu halus hingga matang dan harum. Masukkan telur ayam, daun bawang, mie dan kerupuk bawang ke dalam wajan. Aduk hingga rata. Tuangkan air dan aduk kembali.

b. Tambahkan royco ayam dan kecap manis ke dalam wajan. Masak hingga matang dan tercampur rata. Seblak mie goreng siap disajikan dengan taburan irisan daun bawang dan bawang merah goreng.

5 dari 8 halaman

5. Cara Membuat Seblak Mie Basah

Ilustrasi Seblak Mie Basah

Bahan:
- 4 buah mie telur
- 1 ikat sawi hijau potong
- 1 buah wortel potong dadu
- 1 batang daun bawang
- 1 buah sosis sapi

Bumbu halus:
- 4 biji cabe merah kriting
- 10 biji cabe rawit
- 2 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 2 cm kencur
- 1 sdm bubuk cabe (bisa diskip)

Bahan pelengkap:
- 400 ml air
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula pasir
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 sdt saos tiram
- 50 ml minyak goreng

Cara membuat seblak mie basah:

a. Rebus bahan mie, sawi, dan wortel. Tumis bumbu halus hinga matang. Masukkan air pada tumisan bumbu

b. Masukkan bahan dan bumbu pelengkap. Tunggu hingga matang. Test rasa sesuai selera, angkat dan siap disajikan.

6 dari 8 halaman

6. Cara Membuat Seblak Mie dan Telor

Ilustrasi Seblak Mie dan Telor

Bahan:
- 1 bungkus kecil mie telur isi 2
- 100 gram kerupuk mentah
- 1 butir telor
- 300 ml air
- 1 sdm minyak

Bumbu halus:
- 1 1/2 cm kencur
- 2 siung bawang putih
- 8 buah cabai rawit atau sesuai selera

Bumbu:
- 1 sdt garam
- 1 sdt penyedap rasa
- 1 sdt gula pasir

Cara membuat seblak mie telor:

a. Haluskan semua bahan bumbu halus seperti kencur, cabai rawit dan bawang putih. Panaskan minyak di wajan dan tumis bumbu hingga harum. Masukkan telur dan aduk rata.

b. Masukan 300 ml air dan tambahkan bahan bumbu-bumbu. Koreksi rasa sesuia selera, masukan kerupuk mentah beserta mie telur. Tunggu hingga mie dan kerupuk matang dan siap disajikan.

7 dari 8 halaman

7. Cara Membuat Seblak Mie Kering

Ilustrasi Seblak Mie Kering

Bahan:
- 1 buah mie keriting
- 1 siung bawang putih besar
- 2 siung bawang merah
- 1/2 ruas kencur
- 2 sdm kecap manis
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- Secukupnya air
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 2 butir bakso
- 1 butir telor, goreng orak arik
- 1 buah ampela ati ayam
- 3 lembar sawi hijau
- 3 buah cabe rawit
- 1 buah cabe merah, potong serong
- 1 batang bawang prei

Cara membuat seblak mie kering:

a. Haluskan bawang putih, bawang merah, kencur, cabe rawit, dan bawang prei bagian putih. Tumis hingga harum, masukkan air hingga mendidih, masukkan mie, telur, ati ayam, dan bakso.

b. Masukkan kecap manis, garam, gula, penyedap rasa. Masak setengah matang, masukkan sawi, bawang prei bagian hijau, dan cabe merah. Masak hingga meresap. Seblak mie siap disajikan.

8 dari 8 halaman

8. Cara Membuat Seblak Mie Pedas

Ilustrasi Seblak Mie Pedas

Bahan:
- Mie
- 1 butir telur
- 2 kencur
- 2 bawang putih
- 1 bawang merah
- Beberapa cengek atau sesuai selera
- Cabe sesuai selera

Cara membuat seblak mie pedas:

a. Haluskan bumbu, panaskan minyak. Masak sebentar bahan bumbu hingga aromanya tercium, lalu masukkan air secukupnya.

b. Masukkan telur dan bumbu perasa seperti micin, garam atau masako, aduk-aduk dan siap disajikan.

Nah, itulah beberapa resep mudah cara membuat seblak mie instan pedas goreng, basah dengan kerupuk dan telor. Cocok banget nih dinikmati bersama keluarga. Apalagi bagi Moms yang menyukai sajian pedas. Nah, yuk coba buat sendiri seblak enak dan sederhana ini di rumah. Segera persiapkan bahan cara membuat seblak mie ini ya, Moms. Selamat berkreasi!

Beri Komentar