11 Cara Memasak Ikan Tuna agar Tidak Amis, Tidak Ribet dan Cukup Bahan Alami Aja Lho!

Reporter : Arifina
Rabu, 17 Juli 2024 10:00
11 Cara Memasak Ikan Tuna agar Tidak Amis, Tidak Ribet dan Cukup Bahan Alami Aja Lho!
Siapa nih yang suka ragu mau masak ikan tuna? Simak dulu sini tipsnya biar nggak bau amis dan hasil masakan lezat sempurna deh!

Cara memasak ikan tuna agar tidak amis memang harus dilakukan dengan tepat. Jenis ikan satu ini memang cukup populer dan banyak dijadikan sebagai hidangan lezat.

Ikan tuna sendiri dikenal dengan tekstur daging yang tebal dengan rasa lezat. Selain itu, ikan yang satu ini juga kaya protenin, omega-3, karbohidrat, vitamin B6, B12, D, natrium, serta zat besi.

Sehingga, menyajikan ikan tuna sebagai menu harian bukan hanya karena cita rasanya yang lezat tapi juga menyehatkan an bergizi. Namun, memasaknya memang seperti tantangan tersendiri.

Hal ini karena bau amis yang muncul pada ikan tuna. Jika pengolahannya salah, kamu justru akan mendapati hidangan tuna yang bau amis dan kurang nikmat.

Meski begitu, kamu bisa lho mengolahnya tanpa bau amis. Pengolahan yang tepat juga akan membuat ikan tuna tidak keras saat disantap. Simak tipsnya berikut yuk!

1 dari 11 halaman

Kenali Jenis Ikan Tuna

Cara Memasak Ikan Tuna agar Tidak Amis

© 2024 freepik.com

Sebelum mulai mengolahnya, kamu perlu mengenali berbagai jenis ikan tuna. Beberapa yang dijual ada jenis tuna beku yang impor dengan warna lebih merah muda.

Ada juga jenis ikan tuna local yang memiliki warna berbeda. Ada yang berwarna utih dan ada juga yang gelap.

Kamu juga bisa memilih jenis tuna cakalang dengan sirip kuning. Jenis ini memiliki bau amis lebih rendah dibanding lainnya.

 

2 dari 11 halaman

Pilih Ikan Tuna yang Segar

Memilih ikan tuna yang segar adalah Langkah yang paling penting. Ikan yang segar memiliki aroma laut yang segar, dan dagingnya kenyal.

Pastikan mata ikan masih jernih dan insangnya berwarna merah segar. Selain it, ikan tuna berkualitas juga bisa dilihat dari bagian kulitnya yang lembab.

Hindari ikan tuna yang beraroma menyengat, berlendir, dan warnanya kusam. Usahakan juga membeli ikan yang masih utuh karena lebih mudah mengetahui tingkat kesegarannya.

 

3 dari 11 halaman

Bersihkan Ikan Tuna dengan Teliti

Membersihkan ikan tuna dengan teliti adalah langkah berikutnya. Buang semua bagian dalam ikan dan cuci bersih dengan air mengalir.

Untuk hasil yang lebih baik, rendam ikan dalam air es selama beberapa menit. Air es dapat membantu mengencangkan daging ikan dan mengurangi bau amis.

Ikan yang segar dan bersih akan memengaruhi hasil masakan lebih lezat nantinya.

 

4 dari 11 halaman

Pakai Garam

Ilustrasi Garam

© https://www.diadona.id/OneFox@pixabay

Salah satu bumbu masak, garam juga bisa kamu gunakan untuk menghilangkan bau amis pada ikan tuna lho! Cukup ambil garam, lalu taburkan pada seluruh permukaan ikan.

Gosokkan garam pada seluruh bagian ikan tuna dengan perlahan dan merata. Diamkan selama beberapa menit, baru masak untuk membuat hidangan yang kamu inginkan.

 

5 dari 11 halaman

Gunakan Jeruk Nipis atau Lemon

Langkah berikutnya untuk menghindari bau amis pada tuna, kamu bisa menggunakan jeruk nipis atau lemon. Bahan alami ini dikenal ampuh menghilangkan bau pada ikan, dan lebih menyegarkan.

Caranya mudah, cukup lumuri ikan tuna dengan perasan jeruk nipis atau lemon secara merata. Kemudian, diamkan lebih dahulu selama 10-15 menit.

Bilas dengan air bersih sebelum mulai dimasak agar tidak meninggalkan rasa asam berlebih ya.

 

6 dari 11 halaman

Gunakan Irisan Jahe

Bahan alami lainnya yang bisa mengatasi bau amis pada ikan tuna adalah jahe. Aroma pada jahe ini akan membuat ikan lebih harum dan juga menambah cita rasa.

Iris jahe tipis-tipis, kemudian gosokkan pada ikan dengan merata. Rendam dengan air selama beberapa menit.

Kemudian, baru kamu bisa mengolah ikan tuna sesuai keinginan.

 

7 dari 11 halaman

Gunakan Cuka

Tips Memasak Tuna Agar Tidak Keras

© shutterstock.com

Larutan asam, seperti cuka juga menjadi salah satu bahan yang ampuh untuk menghilangkan bau amis pada ikan tuna. Karena itu, kamu bisa merendamya terlebih dahulu sebelum memasaknya.

Siapkan larutan cuka dalam wadah, lalu rendam ikan tuna selama beberapa menit. Selain menghilangkan bau amis, cuka juga akan membuat tekstur ikan lebih empuk lho!

Sehingga, hasil masakan akan lebih lezat deh!

 

8 dari 11 halaman

Marinasi Ikan Tuna dengan Bumbu Rempah

Marinasi ikan tuna dengan bumbu dan rempah-rempah adalah cara efektif untuk mengurangi bau amis dan menambah cita rasa. Kamu bisa menggunakan beberapa bumbu berikut:

  • Bawang Putih dan Bawang Merah: Haluskan bawang putih dan bawang merah, campur dengan sedikit garam dan minyak zaitun, lalu balurkan pada ikan.
  • Saus Kecap: Campurkan kecap manis, kecap asin, dan sedikit air jeruk nipis. Rendam ikan dalam saus ini selama 30 menit sebelum dimasak.
  • Rempah-Rempah: Gunakan rempah-rempah seperti kunyit, ketumbar, atau kemiri. Haluskan rempah-rempah dan balurkan pada ikan.

 

9 dari 11 halaman

Masak Ikan Tuna dengan Metode yang Tepat

Metode memasak juga mempengaruhi aroma ikan tuna. Perlu diperhatikan untuk menghindari memasak ikan tuna terlalu lama, sebab hal ini justru membuat daging kering dan bau amis.

Beberapa metode memasak yang bisa dicoba adalah:

  • Panggang: Memanggang ikan tuna dengan bumbu yang tepat dapat mengurangi bau amis dan memberikan aroma yang lebih sedap.
  • Goreng: Menggoreng ikan tuna dengan minyak yang panas dan cukup banyak dapat membantu menghilangkan bau amis.
  • Rebus dengan Bumbu: Rebus ikan tuna dalam kaldu yang diberi bumbu seperti daun salam, serai, dan jahe. Ini akan membantu menghilangkan bau amis dan menambah rasa pada ikan.

 

10 dari 11 halaman

Gunakan Bahan Aromatik

Gunakan Jeruk Nipis atau Lemon

© 2024 freepik.com/lifeforstock

Bahan-bahan aromatik dan segar bisa menjadi salah satu cara agar hasil masakan ikan tuna tidak bau amis. Di antaranya, kamu bisa menambahkan ampuran daun kemangi, daun jeruk, atau serai.

Ketiga bahan tersebut bisa kamu campurkan dalam olahan masakan ikan tuna lho! Selain memunculkan aroma yang lebih segar, kemangi, daun jeruk, dan serai bisa membuat cita rasa lebih lezat.

Bau amis dalam masakan ikan tuna pun juga menghilang karena tergantikan dengan aroma dari bahan-bahan tersebut.

 

11 dari 11 halaman

Yogurt atau Buttermilk

Nah, cara lainnya kamu juga bisa menggunakan yogurt atau buttermilk sebelum mengolah tuna. Hal ini akan menghilangkan bau amis pada ikan, dan memudahkan pada proses memasak nih!

Cukup rendam ikan tuna dengan yogurt atau buttermilk selama 15-30 menit sebelum dimasak. Selain menghilangkan bau amis, bahan ini juga dapat membantu melembutkan daging ikan.

Itulah cara memasak ikan tuna agar tidak amis yang bisa kamu praktikkan di rumah. Dijamin hidangan lebih lezat dan anti bau deh! Selamat mencoba ya!

Beri Komentar