Cara membuat sambal matah beraneka jenis bisa kamu coba, yuk pilih mana yang jadi favoritmu!
Sambal matah menjadi varian sambal yang paling banyak disukai oleh para pecinta pedas. Ciri khas pedasnya yang berbeda dengan sambal - sambal lainnya membuat sambal matah menjadi sambal khusus yang cocok dimakan dengan makanan - makanan tertentu. Biasanya kamu dapat menikmati sambal matah bersama dengan menu seafood, ikan bakar, atau bahkan ayam geprek sekalipun. Namun, ternyata dilansir dari id.wikipedia.org, Sambal matah ini adalah sambal tradisional khas Bali yang sebenarnya matah ini memiliki arti mentah. Nah, oleh karena itu cara membuat sambal matah juga prosesnya mentah / tidak digoreng. Beberapa cara pembuatan selengkapnya bisa kamu coba dengan mengikuti langkah - langkah di bawah ini.
1 dari 5 halaman
Cara membuat sambal matah asli
Ini dia cara membuat sambal matah asli yang mudah banget.
Siapkan bahan - bahan berikut :
- Bawang merah 5 siung yang sudah diiris tipis - tipis
- Daun jeruk 5 lembar, buang tulangnya, dan gunting setipis mungkin
- Serai iris tipis - tipis
- Cabe rawit merah, iris tipis - tipis
Cara membuat sambal matah asli:
- Panaskan minyak di wajan. Tumis seluruh bahan yang telah disiapkan.
- Tambahkan garam dan gula penyedap untuk rasa sambal matah yang gurih dan enak.
- Terus tumis bahan sampai layu / setengah layu.
- Coba cek rasa, dan sambal matah asli sudah siap disajikan.
2 dari 5 halaman
Cara membuat sambal matah kecombrang
Varian sambal matah yang tidak kalah viral adalah sambal matah kecombrang. Kamu dapat membuat sambal matah kecombrang dengan mengikuti beberapa langkah di bawah ini.
Siapkan bahan - bahan berikut :
- Kecombrang 2 buah
- Siapkan bahan - bahan sebagai bumbu iris :
- Bawang merah 7 siung
- Cabai rawit 30 buah
- Cabai merah keriting 1 buah
- Daun jeruk 2 lembar
- Terasi bakar ½ sdt
- Serai 2 batang, ambil bagian yang putihnya saja
- Kaldu jamur ½ sdt
- Garam secukupnya
- Minyak kelapa secukupnya
Cara membuat sambal matah kecombrang:
- Mulai dengan memotong - motong kecombrang yang telah disiapkan, buang bagian tengahnya, kemudian iris - iris sampai halus.
- Potong - potong bawang merah, cabai rawit, cabai merah keriting, serai, dan daun jeruk sampai kecil - kecil. Iris - iris bahan dan jangan terlalu lembut.
- Tumislah bawang merah sampai harum, lalu masukkan seluruh bahan lainnya ke wajan dan aduk sampai merata.
- Tambahkan kecombrang yang sudah diiris halus, lalu tumis sebentar.
- Coba tes rasa, jika sudah enak, maka sambal matah kecombrang siap disajikan.
3 dari 5 halaman
Cara membuat sambal matah khas bali
Resep yang satu ini nih khas banget rasa cita rasa pedas bali. Berikut cara membuat sambal matah khas bali.
Siapkan bahan - bahan berikut :
- 10 buah cabai rawit
- 7 buah bawang merah
- 1 batang serai
- 2 lbr daun jeruk
- 1 sdm air jeruk nipis
- 3 sdm minyak goreng
- Garam dan gula secukupnya
Cara membuat sambal matah khas bali:
- Mulailah dengan memotong - motong cabai, bawang merah, serai, dan daun jeruk sampai halus.
- Tambahkan gula, garam, dan air jeruk nipis yang telah disiapkan, tuangkan dan campurkan ke dalam wadah. Aduk sambil ditekan - tekan.
- Panaskan minyak, siram bahan - bahan yang telah dicampurkan tersebut dengan minyak, lalu aduk sampai merata.
- Sambal matah siap disajikan, selamat mencoba!
4 dari 5 halaman
Cara membuat sambal matah cabe hijau
Di bawah ini adalah cara membuat sambal matah cabe hijau yang enak, pedas bikin ketagihan.
Siapkan bahan - bahan iris berikut :
- Cabai rawit hijau 15 gr
- Cabai merah keriting 40 gr
- Serai 1 batang, ambil putihnya saja
- Bawang merah 3 siung
- Daun jeruk 2 lembar, buang bagian tulang daunnya
- Siapkan bahan - bahan pendukung lainnya :
- Jeruk nipis 1 buah, peras dan ambil airnya.
- Terasi 2 gr
- Gula pasir 1 sdt
- Garam secukupnya
- Minyak bekas gorengan ayam (supaya lebih sedap)
Cara membuat sambal matah cabe hijau
- Iris seluruh bahan iris yang sudah disiapkan, pastikan mengiris sampai kecil - kecil tapi tidak terlalu lembut.
- Campurkan seluruh bahan iris ke dalam sebuah mangkuk, lalu tuangkan air jeruk yang sudah disiapkan, bersamaan dengan gula pasir, dan garam. Aduk seluruh bahan yang telah dicampurkan.
- Panaskan minyak, bersamaan dengan terasi, goreng sebentar, lalu tuangkan ke dalam mangkuk yang berisi bahan - bahan sambal yang sudah dicampur.
- Aduk sampai rata.
- Sambal matah cabe hijau siap disantap, selamat mencoba!
5 dari 5 halaman
Cara membuat sambal matah teri petai
Yuk ikuti cara membuat sambal matah teri petai. Dengan cita rasa pedas, gurih asin dari teri, dan rasa khas dari petai. Dijamin enak banget.
Siapkan bahan - bahan berikut :
- Teri ukuan sedang 50 gr
- Cabai merah 10 buah, iris kecil - kecil
- Bawang merah 10 siung, iris kecil - kecil
- Kecombrang 2 batang, iris kecil - kecil
- Serai 3 batang, iris kecil - kecil
- Bawang putih 5 siung, iris kecil - kecil
- Petai 10 biji (sesuai selera)
- Gula secukupnya (sesuai selera)
- Garam secukupnya (sesuai selera)
Cara membuat sambal matah teri petai :
- Cuci teri, kemudian gorenglah sampai kering / berwarna kuning kecokelatan.
- Masukkan petai ke dalam wajan, lalu aduk sampai rata.
- Masukkan semua bahan yang sudah diiris, lalu aduk sebentar.
- Matikan api dan sajikan!
- Sambal matah teri petai sudah siap disantap.
Itu dia berbagai cara membuat sambal matah dengan rasa pedas yang khas. Selamat mencoba.
Penulis: Ericha D.