Cara Membuat Pempek Ikan Sederhana dari Tenggiri, Tongkol, Teri, dan Gabus Anti Gagal dan Dijamin Kenyal!

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Senin, 28 November 2022 08:40
Cara Membuat Pempek Ikan Sederhana dari Tenggiri, Tongkol, Teri, dan Gabus Anti Gagal dan Dijamin Kenyal!
Kenyal gurih pempek disruput bersama cuko, memang jadi salah satu nikmat dunia! Cari tahu cara membuat pempek ikan sederhana anti gagal!

Siapa disini yang nggak kenal makanan pempek? Makanan khas asal Palembang, Sumatera Selatan ini menjadi salah satu makanan favorit oleh banyak orang. Ada banyak bahan yang bisa dibuat menjadi pempek, seperti ikan tenggiri, tongkol, teri, gabus, bahkan nggak pakai ikan sama sekali! Memang gimana cara membuat pempek ikan yang gampang?

Makanan yang bisa disebut fish cake asal Indonesia ini memiliki cita rasa gurih kenyal dari pempek dengan rasa ikan yang kuat dan ada rasa pedas manis dari cuko yang disantap berbarengan. Berikut cara membuat pempek ikan kenyal anti gagal!

 

1 dari 5 halaman

Cara Membuat Pempek Ikan Sederhana

Cara Membuat Pempek Ikan Sederhana

Resep pertama ada cara membuat pempek ikan sederhana tanpa ikan dari piknik dong! Jadi kalau kamu nggak punya ikan tapi pingin bikin pempek, kamu bisa pakai resep ini!

Bahan Pempek :

  • 100 gram tepung terigu
  • 3 siung bawang putih (Haluskan)
  • lada bubuk
  • kaldu ayam
  • garam
  • segelas Air Kecil
  • 125 gram tepung tapioka
  • 2 butir telur ( 1 untuk adonan, 1 untuk isian)

Bahan Cuko :

  • 2 gula merah
  • 3 siung bawang putih
  • cabe rawit
  • asam jawa
  • air secukupknya
  • garam

Petunjuk Resep:

  • Campur tepung terigu, bawang putih halus, lada bubuk, garam, kaldu ayam tambahkan segelas kecil air. Aduk rata.
  • Masak hingga mengental: Nyalakan kompor, masak bahan sampai mengental. Jika sudah mengental, matikan kompor. Tambahkan 1 butih telur, aduk rata.
  • Tambahkan tepung: Lalu tambahkan tepung tapioka sedikit demi sedikit sampai adonan bisa dibentuk.
  • Bentuk adonan: Bentuk adonan sesuai selera, bisa diisi dengan telur atau sosis.
  • Rebus pempek: Panaskan air dalam panci, tambahkan 1-2 sdm minyak goreng (agar pempek tidak menempel saat direbus). Rebus pempek hingga mengambang. Angkat, tiriskan.
  • Membuat cuko: Haluskan gula merah, cabe rawit, bawang putih, asam jawa yang telah dicairkan dan air secukupnya.
  • Rebus cuko: Rebus bahan cuko, tambahkan garam. Tambahkan air (bila perlu). Rebus sampai mendidih.
  • Goreng pempek: Panaskan minyak, tambahkan 1 sdm tepung tapioka agar pempek tidak meletup saat digoreng.
  • Racik dan sajikan: Angkat Pempek, potong sesuai selera dan tambahkan cuko.

2 dari 5 halaman

Cara Membuat Pempek Ikan Tenggiri

Cara Membuat Pempek Ikan Tenggiri

Nah, kalau resep ini jadi resep original pempek khas Palembang! Dilansir dari bukalapak berikut cara membuat pempek ikan tenggiri yang OG!

Bahan Pempek 

  • 300 gram ikan tenggiri, haluskan dengan food processor
  • 200 gram tepung sagu tani
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sendok makan garam
  • 1/2 sendok makan gula pasir
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 100 ml air dingin
  • 3 butir telur
  • air secukupnya, untuk merebus
  • minyak goreng secukupnya, untuk menggoreng

Bahan Cuko 

  • 100 gram cabe rawit, haluskan
  • 8 siung bawang putih, haluskan
  • 400 gram gula merah
  • 2 sendok makan asam jawa, larutkan dengan air
  • 1 liter air
  • 1/2 sendok makan garam
  • 1/2 sendok makan gula pasir

Pelengkap Pempek Ikan Tenggiri:

  • ebi bubuk, secukupnya
  • mentimun, potong kotak kecil

Cara membuat

  • Campurkan ikan bersama bawang putih, garam, gula dan merica bubuk. Aduk rata lalu tambahkan air dingin sedikit demi sedikit sambil terus diuleni sampai kalis.
  • Masukkan tepung sagu, uleni kembali sampai tercampur rata.
  • Ambil 200 gram adonan. Bentuk bulat pipih, lalu buat kantung dan masukkan 1 butir telur ke dalamnya, tutup rapat. Lakukan sampai adonan habis.
  • Rebus pempek dalam air mendidih sampai matang, kurang lebih selama 30 menit.
  • Goreng pempek dalam minyak panas sampai kecokelatan.
  • Cuko: Rebus cabe dan bawang putih sampai mendidih. Masukkan gula merah, garam, gula pasir dan air asam jawa. Masak kembali sampai kuah menyusut dan sedikit mengental. Sajikan pempek bersama cuko serta ebi dan mentimun.

3 dari 5 halaman

Cara Membuat Pempek Ikan Tongkol

Cara Membuat Pempek Ikan Tongkol

Nyatanya, pempek nggak harus dari tenggiri, seperti resep yang dilansir dari palembang tribun news ada cara membuat pempek ikan tongkol yang nggak kalah enak!

Bahan-bahan

  • 500 gram daging ikan tongkol putih giling
  • 250 gram tepung sagu
  • 1 sdt garam
  • 2 saset kaldu bubuk ayam

Cara membuat

  • Campur daging ikan tongkol, kaldu bubuk, dan garam. Aduk rata.
  • Tambahkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil uleni hingga rata.
  • Ambil sedikit adonan, bentuk memanjang. Lakukan hingga adonan habis.
  • Panaskan air di dalam wajan, tuang sedikit minyak goreng agar pempek tidak lengket. Masukkan pempek satu per satu ke dalam air mendidih.
  • Rebus sampai mengapung dan matang. Angkat dan tiriskan. Potong terlebih dahulu pempek lenjer hingga menjadi beberapa bagian lalu goreng. Pempek siap disajikan bersama cuko.

4 dari 5 halaman

Cara Membuat Pempek Ikan Teri

Cara Membuat Pempek Ikan Teri

Dilansir dari cookpad Rani memberikan resep cara membuat pempek ikan teri yang mudah gampang dan tentunya kenyal!

Bahan-bahan

  • 100 gr ikan teri, siangi, cuci bersih blender
  • 3 bh bawang putih, haluskan
  • 250 gr tepung terigu (saya pake segitiga biru)
  • 400 gr tepung tapioka (saya pake sagu tani)
  • 3 bh telur (1 untuk adonan, 2 untuk isian)
  • 1 sdm garam halus
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 600-650 ml air

Bahan cuko 

  • 1/2 kg gula merah batok(saya pake gula merah khsus utk cuko pempek
  • 70 gr cabe rawit
  • 5 bh bawang putih
  • 1 bks asam jawa
  • 800 ml air (4 gelas belimbing)
  • secukupnya Garam

Cara Membuat

  • Blender ikan teri dan bawang putih sampai halus. Masukkan kedalam air, dan masak sampai mendidih 
  • Masukkan tepung terigu. Aduk rata dengan sendok kayu. Setelah hangat, masukkan telur dan garam, aduk rata lagi.
  • Tambahkan sagu tani perlahan sambil diuleni dengan menggunakan sendok kayu 
  • Bentuk adonan sesuai keinginan, bulat, lenjer dan isian telur.
  • Rebus pempek dalam wajan yg berisi air dan ditambah 1 s/d 2 sdm minyak goreng. Saat pempek mengapung, angkat. Itu tandanya udah matang, kemudian tiriskan.
  • Pempek bisa langsung di makan, atau di goreng terlebih dahulu. apabila digoreng, goreng dalam minyak panas, api sedang. Siap disajikan bersama kuah cuko 
  • Cuko: Blender cabe rawit dan bawang putih sampai halus. Campurkan dengan air dan gula merah. Masak sampai gula merah larut. Masukkan asam jawa. Tambahkan garam secukupnya.

5 dari 5 halaman

Cara Membuat Pempek Ikan Gabus

Cara Membuat Pempek Ikan Gabus

Nah resep terakhir ada cara membuat pempek ikan gabus dari Bunda Ikad melalui akun cookpadnya yang tetap enak nggak kalah sama resep pempek ikan lainnya!

Bahan-bahan

  • 500 gr Ikan Gabus segar digiling
  • 450 gr sagu (tapioka)
  • 25 gr garam halus
  • 5 siung bawang putih
  • 1 sdm gula pasir
  • 450 ml air es (penggunaan air menentukan kekenyalan pempek)

Cara Membuat

  • Siapkan bahan-bahan.
  • Haluskan bawang putih dengan gula. 
  • Campur garam dengan 100ml air. Gula jangan sampai bercampur dengan ikan giling, karena akan matang.
  • Campur ikan giling dengan air garam, aduk hingga rata, tidak menggumpal. Aduk gunakan spatula (disarankan tidak pake tangan langsung). 
  • Masukkan bawang putih yang sudah dihaluskan dengan gula. Lalu masukkan sisa air nya (semua)
  • Masukkan sagu. Kemasan sagu yg dibeli (misal 500gr) sisakan sedikit (50gr kl pake timbangan).Campur sampai merata. Adonan nya agak lembut.
  • Bentuk sesuai selera. 
  • Siapkan air, tambahkan 1 sdt garam agar tidak luntur asin nya dan minyak 3 sdm agar pempek tidak lengket. Masukkan jika air sudah mendidih. Angkat pempek sudah mengapung (tidak tenggelam). Kalau pempek sudah mengapung, tanda pempek sudah matang.

Nah, mudah bukan cara membuat pempek ikan sederhana dari berbagai macam ikan di atas! Ikuti langkah-langkahnya dan nikmati pempek bersama keluarga di rumah! Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

Penulis: Akhiroel Mohammad Effendi

Baca Juga: 5 Cara Membuat Empek-Empek Palembang yang Gurih dan Enak Banget! 4 Cara Membuat Pempek Beserta dengan Cuko Rasa Khas Palembang, Enak dan Gampang Banget! 3 Cara Membuat Pempek Tanpa Ikan, Mudah dan Sederhana 7 Resep Pempek Sutra Lembut dan Kenyal, Bisa Kamu Coba di Rumah 5 Cara Membuat Pempek Palembang Beserta Cukonya yang Enak dan Gampang, Kamu Harus Coba nih!

Beri Komentar