© Fcoolhunting.com
Garam pada umumnya yang digunakan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dibuat dari air laut, beda nih sama garam dari Inggris ini. Konon nih ya, garam yang satu ini terbuat dari air mata manusia.
Garam ini diberi nama ‘Salt Made From Tears’ yang tersedia di sebuah toko unik di London, Inggris. Ternyata nih, yang tersedia nggak cuma di sana nggak hanya garam yang terbuat dari air mata kesedihan yang nelangsa banget.
Tapi juga ada garam yang terbuat dari air mata manusia dengan beragam emosi. Ada yang trbuat dari air mata manusia yang tertawa, bersin, dan ada juga yang terbuat dari air mata kemarahan manusia.
Namun demikian, garam air mata ini nyatanya nggak terbuat dari air mata manusia sungguhan loh. Dilansir dari laman Moster Supplies, garam dari air mata manusia ini dibuat oleh seorang ahli garam bernama Halen Mon.
Pembuatan garam air mata manusia ini bahkan merupakan buah kerjasama antara toko unik Hoxton Street Monster Supplies dengan Kementerian Inggris. Garam air mata manusia ini dijual di dalam sebuah botol, dengan harga ratusan ribu rupiah.
Gimana nih kamu tertarik untuk mencobanya? Jangan lupa sampaikan pendapatmu di kolom komentar ya.