Dunia perkulineran Indonesia tidak pernah kehabisan bahan untuk dinikmati. Selain memiliki cita rasa yang lezat, kuliner Indonesia mempunyai nama-nama yang cukup unik dan menggelitik. Salah satunya adalah kuliner dari pulau cenderawasih Papua yang bernama udang selingkuh.
Wah parah sih udang selingkuh ini, udah nggak mikirin gimana perasaan pasangannya, hehe nggak dong, bercanda. Jika dilihat dari namanya, udang selingkuh ini jelas berbeda dengan udang pada umumnya. Satu-satunya perebedaan yang sangat mencolok adalah ucang ini memiliki capit yang cukup besar layaknya kepiting.
Keunikan tersebut menyebabkan hewan ini dijuluki udang selingkuh, karena dianggap hasil perselingkuhan antara udang dengan kepiting. Tentu saja anggapan masyarakat setempat tidak sepenuhnya benar. Udang yang sepintas menyerupai lobster ini murni adalah jenis udang air tawar.
Mengutip dari goodnewsfromindonesia.id, tekstur daging yang dimiliki udang selingkuh ini hampir sama dengan udang pada umumnya hanya saja sedikit lebih lembut dan mempunyai sedikit rasa manis. Untuk penyajian udang selingkuh ini, masyarakat Papua cenderung mengolah dengan cara dibakar.
Proses pengolahan udang selingkuh ini terbilang cukup mudah. Pasalnya, bumbu yang digunakan hanya garam, itupun kalau benar-benar dibutuhkan. Mengapa demikian, karena rasa manis alami yang ada pada udang selingkuh ini sudah membuatnya sangat lezat dan siap santap.
Sajian udang selingkuh ini sangat cocok disandingkan dengan nasi yang masih panas dan sayur mayur seperti bunga pepaya ataupun kangkung. Bisa dikombinasikan dengan sambal colo-colo untuk perpaduan rasa pedas dan manis.
Jika kamu ingin menikmati sajian udang selingkuh ini kamu bisa bisa berkunjung ke Papua ya, tepatnya di Goa Togece Kampung Parema, Distrik Wesaput, Wamena.