Tidak hanya di Indonesia, beberapa negara juga punya makanan musiman. Tak terkecuali adalah Korea Selatan. Negara yang identik dengan makanan kimchi dan samyang ini ternyata nggak memulu punya makanan yang merah dan pedas saja. Mereka juga punya makanan khas musim panas yang patut dicoba pula.
Namun, jika makanan musim panas identik dengan minuman dingin, berbeda dengan Samgyetang. Kuliner ini justru harus disantap dalam kondisi panas dan justru ramai saat musim panas. Seperti apa sih makanan ini? Yuk kita simak.
Dilansir dari wikipedia, Samgyetang adalah sup ayam yang justru menjadi makanan khas Korea Selatan di musim panas. Orang Korea percaya jika Samgyetang memiliki manfaat kesehatan. Apalagi ketika disantap saat musim panas.
Ketika musim panas, keringat akan mudah keluar apalagi saat makan sup. Sehingga bisa menurunkan suhu panas badan. Selain itu, bahan-bahan Samgyetang yang bisa dibilang sangat sehat bisa mengembalikan energi ketika memakannya. Nggak heran jika makanan ini selalu ada saat musim panas di Korea Selatan tiba.
Untuk bahan dan resepnya sendiri cukup mudah. Samgyetang adalah Sup Ayam Gingseng. Kamu hanya perlu menyiapkan bahan seperti air, garam, lada, bawang putih, jujube (kurma merah), dan gingseng.
Semuanya dicampurkan ke dalam rebusan ayam muda utuh. Di dalam ayam utuh dimasukan beras ketan yang terlebih dahulu direndam dengan air selama 2 jam.
Untuk menyajikannya, satu ayam utuh untuk satu porsi Samgyetang.
Bagaimana? tertarik untuk mencoba kuliner khas Korea Selatan satu ini?