©Cookpad.com/Kiki Rizqi Andini & Resep Koki
Untuk kamu yang sedang merantau ke kota atau jauh dari orang tua, pasti merindukan saat-saat menyantap menu buka puasa ala kampung yang istimewa. Walaupun sederhana, namun disantap di momen istimewa bersama orang terkasih, rasanya tentu beda, bukan?
Tapi nggak perlu sedih bila belum bisa menikmati momen itu kali ini. Di artikel ini, Diadona ngasih kamu daftar panjang makanan berbuka puasa ala kampung yang bisa kamu bikin sendiri. Resepnya gampang, dijamin menyantapnya bikin kamu nostalgia dan pengen segera pulang ke kampung halaman.
Diadona jamin deh, sayur asem pasti ada di dalam daftar teratas menu berbuka puasa ala kampung yang kamu rindukan. Cita rasa pedas asam kuahnya menyegarkan. Selain enak, makanan ini juga sehat karena mengandung nutrisi yang sangat baik bagi tubuh.
Umumnya sayur asem terdiri dari bahan utama jagung manis, labu siam, kacang panjang, tomat dan asem. Sebagai pelengkapnya kamu juga bisa padukan dengan nangka muda, jengkol muda, kacang merah atau bahkan kol.
Sayuran ini pas banget disantap dengan sambal terasi dan lauk pepes ikan. Atau dengan tempe goreng tepung saja juga sudah enak kok!
Perpaduan gurih, manis, dan pedas dalam semangkuk sayur lodeh cocok loh menjadi santapan berbuka puasa yang nikmat. Cita rasa ala kampung halaman bisa kita cicipi dari bumbunya yang medok.
Fyi penamaan hidangan yang satu ini terbilang cukup unik loh, dari sejarahnya nama tersebut diambil dari kalimat “ terserah lo deh” yang diutarakan seorang prajurit asal Betawi masa kolonial Belanda.
Untuk isian sayur lodeh awalnya wajib hukumnya terdiri dari 7 bahan utama dengan 7 warna berbeda. Bahan tersebut diantaranya, kluwih atau nangka muda, cang gleyor atau kacang panjang, terong, waluh atau labu, godong so atau daun melinjo, buah melinjo dan tempe. Namun kini kemudian disesuaikan dengan selera penikmatnya.
Kangkung termasuk jenis sayuran yang mudah diolah, seperti salah satunya menjadi cah kangkung terasi. Selain lezat diolah ke dalam berbagai macam makanan, kangkung mengandung vitamin A yang baik untuk kesehatan mata.
Berbeda dengan tumis kangkung, cah kangkung menggunakan jahe dan bawang putih sebagai bahan bumbunya, serta tidak memiliki rasa pedas. Nah karena kandungan kangkung yang baik untuk tubuh, sajian ini bisa menjadi pilihan yang tepat sebagai menu berbuka puasa yang menyehatkan.
© 2024 Shutterstock/Michaelnero
Sayur genjer udah terkenal banget sejak dulu, jadi cocok banget masuk dalam list menu buka puasa ala Kampung kali ini. Memang rasa khasnya pahit, tetapi jika diolah dengan resep sayur genjer yang benar, tak akan terasa demikian.
Resep sayur genjer, kini tak hanya sekadar ditumis dan dijadikan sayur santan. Sayur genjer ini sudah mulai diolah dengan beraneka ragam bumbu. Mulai dari gunakan saus tiram, dicampur teri, ayam, tauco, dan masih banyak lagi.
Trancam atau terancam adalah sajian menyehatkan khas Jawa Tengah yang mirip dengan urap, bedanya ini versi mentah. Sayuran mentah diyakini masyarakat Jawa Tengah lebih kaya nutrisi untuk memberi stamina sebelum mereka pergi ke sawah. Sehingga bagus banget menjadi menu berbuka puasa ala kampung yang nikmat.
Trancam biasanya terdiri dari sayur-sayuran berupa kacang panjang, timun dan tauge, lalu diberi parutan kelapa tua dan bumbu halus gurih pedas. Cara buatnya yang mudah sehingga dapat menjadi alternatif santapan menyehatkan dengan bahan sederhana.
Gulai daun singkong atau gulai pucuk ubi adalah salah satu makanan khas Sumatera Barat yang mudah untuk ditemui di rumah makan padang. Berbahan dasar daun singkong muda, santan dan bumbu khasnya yang nikmat cocok untuk disajikan sebagai menu untuk berbuka puasa.
Dalam segi kesehatan daun singkong sendiri mengandung banyak vitamin C dan folat yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Eits tapi mengkonsumsi daun singkong secara berlebihan juga tidak baik loh, karena bisa meningkatkan tekanan darah yang tidak baik bagi kesehatan jantung.
© 2024 lis'n_kuliner
Oseng Leunca Petai Ikan Asin Jambal adalah hidangan yang kaya cita rasa, dengan perpaduan antara rasa gurih, asin, dan sedikit pedas. Oseng ini populer banget di Indonesia, terutama di daerah Jawa Barat dan Jawa Tengah, dan sering disajikan dalam acara-acara makan bersama keluarga atau teman.
Cara membuatnya cukup mudah dan super sat set, makanya cocok banget jadi menu buka puasa ala Kampung.
© 2024 shutterstock.com/Viikay
Sayur bobor adalah hidangan sayur berkuah santan dengan bumbu yang gurih dan juga segar. Tak seperti sayuran bersantan lainnya, kuah sayur bobor berwarna putih pucat karena hanya menggunakan bawang putih, kencur dan juga ketumbar.
Sayur bobor bisa kamu nikmati dengan beragam lauk, muali dari lauk bercita rasa pedas, hingga gurih. Biasanya, sayur bobor sudah cukup lezat disantap dengan tempe goreng.
Jika kamu berminat untuk dengan menyantap makanan yang menyehatkan saat berbuka puasa, urap sayur khas Jawa Tengah ini adalah pilihan yang tepat untuk kamu coba. Urap sendiri adalah sajian selada berupa sayuran yang dimasak dengan cara direbus dan dicampur dengan parutan kelapa yang dibumbui.
Umumnya sayuran urap terdiri dari tauge, bayam, kacang panjang, kol, daun singkong, kangkung, selada air dan wortel. Terbuat dari bahan sayur mayur yang beragam, makanan ini tentunya menyehatkan dan baik untuk tubuh.
Satu menu berbuka puasa ala kampung yang bisa kamu buat sendiri di rumah dengan mudah ialah sayur bayam bening. Kaya akan nutrisi dan zat besi, bayam sangat baik untuk dikonsumsi terutama saat setelah berpuasa seharian penuh.
Cara buatnya yang praktis membuat sayur ini pas untuk kamu yang mau makan sehat tapi gak mau ribet.
Meski terbilang mudah, kamu harus memperhatikan cara memasaknya. Cukup rebus selama 1-2 menit saja dan jangan dihidangkan lebih dari 4 jam, untuk menghindari senyawa berbahaya masuk ke dalam tubuh.
© 2024 cookpad.com/Silvi Atgi Septina
Saat ramadan, kamu disarankan untuk banyak mengonsumsi buah dan sayur. Lalu, masak sayur apa lagi ya biar tidak bosan? Nah, kalau begitu cobain deh tumis pakis terasi.
Sayur pakis punya tekstur yang renyah, nggak lunak kayak bayam tapi juga nggak sekeras kangkung. Sayur pakis juga punya rasa yang ringan cenderung manis serta mudah menyerap bumbu. Ditumis dengan tambahan terasi, tumis pakis ini dijamin terasa gurih dan sedap banget!
Daun singkong merupakan sayuran yang bisa dimasak ke dalam berbagai macam jenis olahan makanan. Satu cara simpel memasak daun singkong yang praktis ialah dengan cara ditumis.
Selain rasanya yang enak, harganya juga ramah di kantong dan mengandung banyak gizi yang baik bagi tubuh. Jika kamu pecinta pedas, tambahkan cabai sehingga semakin nikmat saat menyantapnya dengan nasi hangat terlebih dimakan saat buka puasa.
Selain di masak balado, terong bisa loh dikreasikan menjadi makanan nikmat seperti dibuat olahan pecel khas Jawa Timur. Tidak seperti pecel pada daerah Lamongan yang menggunakan lalapan dan sambal, pecel khas Jawa Timur itu menggunakan bumbu kacang atau bumbu pecel.
Adapun isian dalam sajian ini terdiri dari terong, telur dan tempe yang dikukus, lalu disiram dengan bumbu kacang dan diberi daun kemangi. Sajian yang cukup ini bisa banget menjadi referensi menu buka puasa yang nikmat dan sehat.
© 2024 instagram.com/banususanto
Seperti namanya, ini adalah hidangan buka puasa ala kampung yang terdiri dari sambal, terong goreng, ikan teri dan juga pete. Campuran keempat hidangan tersebut menghasilkan hidangan yang unik dan menggugah selera.
Misalnya nih, terong yang digoreng ngasih tekstur lembut dan gurih yang khas. Pete degan aromanya yang kuat dan karakteristiknya yang khas, teri yang gurih serta sambal dengan rasa gurih, pedas dan manis.
Sebagai menu buka puasa ala kampung, sambal terong teri pete bisa kamu nikmati dengan sayur bayam atau hidangan bercita rasa segar lainnya.
Satu lagi masakan ala kampung yang dapat memeriahkan sajian buka puasa, sayur ndeso. Jangan ndeso atau sayur ndeso merupakan makanan yang cukup populer di kawasan gunung kidul dan wonogiri.
Sajian ini sekilas mirip dengan lodeh tempe. Dimana terbuat dari sayur, tempe dan cabai hijau yang dimasak dengan bumbu serta santan. Adapun ciri khas dari sayur ndeso
©cookpad.com/Pawon si mbok
Jengkol balado biasanya punya cita rasa yang sangat kaya dan kompleks. Ada rasa pedas manis dari bumbu balado, juga rasa gurih dari jengkol dan terasi serta garam yang digunakan pada masakan. Namun perlu diperhatikan walau disukai banyak orang, masakan ini punya aroma yang kuat dan khas. Yang terpenting adalah mengetahui gimana mengolahnya agar menjadi menu buka puasa ala kampung yang memikat lidah.
Ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk membuat masakan jengkol tidak berbau tajam, antara lain :
© 2024 instagram.com/dapur_dayude/
Menu buka puasa ala kampung ini menggunakan bumbu tradisional sehingga punya cita rasa yang bener-bener bikin nostalgia. Walaupun hanya pindang balado saja, hidangan ini sudah cukup memuaskan disajikan dengan nasi hangat saja.
Cita rasanya khas, perpaduan gurih, asin, dan pedas. Menu ikan pindang ini pun juga bisa menjadi lauk pendamping sayur seperti sayur bening, tumis sawi, dan lain-lain sesuai selera
Siapa yang tidak suka penyetan. Makanan yang digandrungi banyak orang ini emang gak bisa terkalahkan kelezatannya. Nah kalau biasanya lauk yang dibuat penyetan itu adalah ayam, kamu bisa mencoba menggantinya dengan tahu dan tempe agar lebih ekonomis.
Cara memasaknya juga sangatlah simpel dan tanpa waktu banyak. Perpaduan tahu, tempe dan sambal penyetan yang nikmat dijamin bisa menambah selera makan saat berbuka puasa.
© 2024 instagram.com/Bunda_Didi
Tempe gembus disebut juga dengan tempe menjos, merupakan produk olahan yang berasal dari tahu. Makanya, teksturnya cenderug empuk dengan cita rasa yang khas banget. Kalau biasanya tempe gembus dimasak dengan cara digoreng, kini cobain deh gembus lombok kethok.
Ini adalah sajian modifikasi dari oseng lombok kethog, salah satu menu keraton khas Jogja yang biasanya dihidangkan dalam menu masakan keluarga Sri Sultan. Bila biasanya odeng ini menggunakan daging, ganti bahan tersebut dengan tempe gembus.
Dalam bahasa Jawa, lombok kethok artinya cabe yang terlihat. Jadi, ini adalah masakan tumis tempe gembus dengan potongan cabe yang besar.
Mendoan makanan ala kampung yang satu ini akan jadi camilan atau lauk yang enak banget saat berbuka puasa. Makanan khas Banyumas ini memiliki cita rasa gurih karena di masak dengan paduan berbagai bumbu.
Bahan dasar mendoan adalah tempe yang digoreng setengah matang dengan balutan tepung dan potongan daun bawang. Sesuai dengan namanya, ciri khas yang membedakannya dengan tempe goreng pada umumnya adalah teksturnya yang mendo alias lembek.
Tahu dan tempe adalah dua lauk sejoli yang memiliki banyak penggemar. Harganya yang murah namun tinggi protein membuatnya sering menjadi pilihan untuk disajikan. Tahu tempe bacem, salah satu sajian berbahan dasar tempe dan tahu yang dapat menjadi ide bagus untuk menu buka puasa ala kampung.
Perpaduan rasa gurih dan manis membuat sajian ini cocok untuk disantap sebagai pendamping nasi hangat. Agar lebih nikmat kami juga bisa loh menambahkan air kelapa saat proses perebusan dan menggunakan gula merah untuk memberikan warna yang lebih menarik.
Mirip dengan olahan gulai namun bedanya kuah mangut lebih encer dan pedas. Jenis ikan yang sering digunakan untuk membuat olahan ini ialah jenis ikan tawar, seperti lele. Cita rasa gurih santan dan pedas cocok untuk kamu sajikan untuk menjadi menu berbuka puasa ala kampung yang nikmat.
Kuah kuning mangut terbuat dari campuran bumbu dan rempah-rempah. Diantaranya bawang putih, bawang merah, kemiri, jahe dan pastinya kunyit yang membuat kuahnya berwarna kuning. Buka puasa dengan mangut dan sepiring nasi dijamin bikin nafsu makan bertambah.
© 2024 instagram.com/auntygracekitchen
Harganya murah, mudah didapat dan mudah diolah. Yup, ikan kembung goreng wajib banget masuk dalam daftar menu buka puasa ala kampung di Ramadan kali ini. Cukup dibumbui dengan bumbu halus yang terdiri dar bawang merah, ketumbar, garam dan kunyit, marinasi sebentar, lalu goreng kering deh!
Ikan ini punya kandungan omega 3 dan 6 yang boleh disandingkan dengan ikan salmon. Ikan kembung juga merupakan sumber vitamin D alami yang membantu metabolisme fosfor dan kalsium.
Selain digoreng, ada banyak pilihan olahan ikan kembung mulai dari ikan kembung sambal matah, ikan kembungs aus tiram, pesmol ikan kembung dan lainnya.
Nggak cuman ayam, pindang juga bisa kamu olah dnengan bumbu kecap yang manis, legit dan gurih. Dijamin deh, makanan ini akan jadi menu buka puasa ala kampung halaman yang enak, bikin kangen tapi gampang dibuat.
Adapun jenis ikan yang umumnya diolah menjadi pindang ialah jenis ikan pelagis seperti ikan layang, selar, kembung, tuna cakalang ataupun tongkol. Selain lezat makanan ini kaya akan protein yang bagus untuk dikonsumsi.
Olahan berbahan dasar ikan ini pas banget kamu jadikan menu berbuka puasa ala masakan kampung yang lezat. Membuat pepes ikan bisa melalui proses dikukus atau direbus. Jika dikukus, pepes ikan disajikan dengan cara menggabungkan ikan mentah dengan bumbu rempah lalu dibungkus dengan daun pisang.
Jenis ikan air tawar seperti lele, nila dan patin diyakini lebih enak untuk dijadikan pepes.
Namun, kamu juga bisa menggunakan jenis ikan air laut dan ini tergantung selera. Dijamin deh buka puasa kamu jadi makin lezat dan bergizi pastinya.
© 2024 instagram.com/yanti_bebek/
Ikan tongkol dengan cita rasa yang khas lalu dibumbu dengan sambal cabe ijo ala Padang yang menggugah selera. Bagaimana rasanya? Makanya, cobain aja sebagai salah satu menu buka puasa ala kampung di Ramadan kali ini.
Saat memasaknya, pastikan kamu memilih ikan tongkol yang segar dan bersihkan dengan baik. Tentukan takaran cabe hijau dalam masakan kamu dengan baik ya, jangan sampai terlalu pedas dan tak merusak cita rasa sesungguhnya dari masakan ini.
Ikan tongkol tinggi akan protein yang bagus bagi kesehatan. Mudah di cari di pasaran dan harganya yang cukup terjangkau membuat jenis ikan ini menjadi favorit untuk diolah ke dalam berbagai masakan, salah satunya yang bisa kamu coba tongkol bumbu kuning.
Dimasak dengan rempah sederhana seperti kunyit dan lengkuas, tongkol bumbu kuning yang gurih dan lezat pas disajikan sebagai menu untuk berbuka puasa. Untuk menambah rasa gurih, kamu juga bisa menambahkan santan sesuai selera.
Salah satu makanan yang biasa disajikan sebagai menu sarapan ternyata kamu juga bisa loh menyajikannya sebagai menu buka puasa. Untuk membuatnya tidaklah begitu sulit dan kamu bisa melakukannya sendiri di rumah.
Sajian yang terdiri dari campuran lontong, telur, sayur labu dan kuah santan gurih, dijamin bisa bikin perut kamu kenyang. Jika kamu ingin lebih sehat, penggunaan santan bisa kamu ganti dengan produk fiber yang pastinya lebih sehat namun tetap nikmat.
Botok adalah sajikan ala masakan kampung dari olahan ampas kelapa yang sudah diambil santannya. Selain lezat, sajian ini mengandung gizi baik dan sangat praktis untuk dibuat sehingga cocok untuk dimasak menjadi menu buka puasa.
Sekilas botok mirip dengan pepes, dimana sama-sama dibungkus dalam daun pisang. Namun bedanya botok menggunakan parutan kelapa sementara pepes tidak. Sajian ala kampung ini dapat juga diolah bersama bahan lainnya seperti tempe, tahu, ikan, udang atau lauk lainnya agar menambah kenikmatannya.
Satu lagi makanan khas Jawa Timur yang bisa kamu jadikan menu berbuka puasa yang lezat. Rawon memiliki cita rasa kuah yang khas karena kaya akan rempah. Rawon secara umum berisi dari potongan daging sapi dengan campuran kuah berwarna hitam.
Ciri khas kuah hitam rawon berasal dari buah kluwak atau keluak. Kesalahan dalam pemilihan buah kluwak yang kurang bagus dapat membuat kuah rawon terasa pahit. Oleh karena itu pilihlah buah kluwak agar rasanya pas dan nikmat sempurna.
Bikin menu buka puasa ala kamung ini dengan resep di bawah ini yuk!
Untuk kamu si vegetarian makanan yang satu ini cocok banget menjadi menu andalan saat buka puasa. Nasi pecel khas Jawa ini memiliki penggemar yang cukup banyak karena rasanya yang enak dan menyehatkan.
Sesuai dengan namanya, pecel terbuat dari campuran sayur-mayur dan baluran saus kacang. Umumnya sayuran yang digunakan terdiri dari bayam, kacang panjang, kol, tauge dan timun. Agar menambah kesegaran kamu juga bisa memberi perasan air jeruk purut.
Pecinta pedas cobain nih salah satu makanan khas Jawa Barat yang nampol banget untuk disantap saat berbuka puasa. Perpaduan rasa pedas dengan daging entog atau bebek yang legit dan gurih siap menggoyang lidah setelah seharian kamu berpuasa.
Untuk membuat sajian ini memang bisa dibilang cukup tricky. Karena mengolah daging entog diperlukan cara yang tepat untuk menghasilkan daging yang lembut dan nikmat.
Masih dalam olahan ayam. Satu lagi ide menu buka puasa ala sajian kampung yang nikmat untuk dicoba ialah garang asem. Sajian yang berasal dari Jawa Tengah ini memiliki cita rasa asam segar yang berasal dari penggunaan belimbing wuluh.
Untuk menambah rasa gurih garang asem bisa juga dimasak dengan menambahkan santan atau juga tidak, sesuai selera. Cara masaknya yang tidak begitu sulit, membuat santapan ini mudah untuk kamu buat sebagai menu buka puasa yang lezat.
Siapa yang tidak suka dengan lalapan dengan ciri khas sambal terasinya. Sambal terasi dipadukan dengan ikan asin bisa menjadi paduan yang nikmat untuk kamu santap saat berbuka puasa.
Hanya dengan bahan sederhana dan harga yang terbilang cukup ekonomis, sajian ala kampung ini emang paling pas terutama saat kantong kering. Disantap dengan sepiring nasi hangat dijamin bikin kamu mau nambah sepiring lagi.
Alternatif lain menu buka puasa ala resep kampung yang bisa kamu coba ialah nasi goreng jawa. Bumbu nasi goreng khas Jawa menjadi kunci rahasia sedapnya masakan ini.
Umumnya bumbu halus ini terdiri dari paduan rasa gurih, sedikit pedas, dan aromatik dari cabai merah, kemiri, bawang putih dan bawang merah serta pastinya yang paling wajib adalah terasi. Sebagai pelengkap biasanya juga ditambahkan kol, sawi hijau bakso sapi, ayam suwir, serta telur orak arik yang membuat semakin komplit lezatnya.
Telur bumbu bali adalah salah satu olahan telur ala kampung yang bikin kamu dijamin kangen dengan masakan rumahan. Cita rasa yang pedas, gurih dan manis pas kamu jadikan lauk pendamping nasi untuk menu berbuka puasa yang enak.
Ciri khas bumbu Bali adalah rasa pedas dengan paduan rempah kunyit dan jahe. Tips jika kamu berminat membuat sajian telur bali, pilihlah telur ayam yang berukuran sama besar agar tidak pecah saat direbus.
Ribet membuatnya sendiri? saat ini udah banyak produk bumbu bali instan yang siap masak. Pilih yang rasanya mirip dengan buatan ibumu!
Salah satu sajian ala kampung yang terkenal dan banyak penggemarnya ialah perkedel kentang. Rasanya yang gurih dan teksturnya yang lembut membuatnya cocok untuk disajikan sebagai lauk pendamping nasi saat berbuka puasa.
Berbahan dasar kentang yang ditumbuk, makanan ini sebetulnya diadaptasi dari salah satu makanan Belanda yaitu frikadeller. Cara buatnya cukup mudah hanya dengan mencampurkan kentang tumbuk dengan daging cincang, irisan daun bawang, daun seledri dan bumbu. Lalu bentuk bulat gepeng lalu dicelupkan ke dalam kocokan telur ayam dan goreng hingga matang.
Ayam selalu menjadi bahan favorit untuk diolah menjadi berbagai jenis makanan, salah satunya ayam kecap. Cita rasa manis, legit, gurih dan asin pada bumbu ayam kecap yang medok banget, menjadi kelezatan tersendiri dan dapat membuat siapa saja menjadi ketagihan saat menyantapnya.
Cukup praktis membuat makanan ini bisa menjadi ide menu berbuka puasa ala resep sajian kampung. Sebagai pelengkap ayam kecap, kamu bisa menambahkan buah tomat segar untuk menciptakan rasa manis segar dan cabai untuk menambah sensasi pedas.
Salah satu olahan sajian kampung yang banyak digemari dan mudah untuk dibuatnya ialah sambal goreng kentang ati. Sajian ini yang terbuat dari kentang, ati, santan dan cabai ini memiliki cita rasa gurih dan pedas yang pas untuk dijadikan pendamping nasi saat berbuka puasa.
Dalam penyajiannya kamu bisa loh menyesuaikan dengan selera masing-masing. Kamu bisa memilih mau menggunakan ati sapi atau bahkan ayam yang lebih ekonomis. Selain itu, jika ingin lebih sehat, kamu juga bisa mengganti santan dengan fiber cream.
Asem-asem adalah olahan sayur daging sapi dengan kuah bening khas Jawa Tengah.
Cita rasa asam berkuah yang menjadi ciri khasnya emang paling segar untuk disantap bersama dengan nasi saat berbuka puasa.
Adapun bahan utama dari sajian ini terdiri dari sayur mayur, daging sapi, buncis dan asam yang bisa kamu dapatkan dari buah tomat atau belimbing wuluh sesuai selera. Cara buatnya juga cukup mudah dan anti ribet.
Menu buka puasa ala kampung mana nih yang paling bikin kangen?
Editor : Husnul Khotimah