© Travelingyuk.com
Kamu tahu nggak, kalau di wilayah Sumatera Utara ada sajian kuliner idaman semua orang selain Mi Aceh yang sudah mainstream itu. Masih datang dari makanan yang berbahan mi, makanan ini sering dibandingkan dengan spageti Italia. Ya, nama makanan ini adalah Mi Gomak, spageti dengan kearifan lokal Sumatera Utara.
Gomak sendiri adalah bahasa Batak yang artinya memegang. Jadi, pada mulanya proses pembuatan Mi Gomak ini murni diaduk dengan kedua tangan, tanpa menggunakan alat pembantu lain.
Tidak seperti kebanyakan sajian mi yang kita temui, mie ini menggunakan mi lidi yang berukuran cukup besar. Hampir mirip Spageti memang. Bahkan banyak yang menjuluki mi ini dengan dengan 'Spageti-nya Batak'.
Salah satu faktor yang menjadikan makanan ini digemari banyak orang adalah bumbu khas Bataknya, Andaliman. Andaliman ini seperti merica, tapi hanya ada di tanah Batak. Bentuknya mungil sepeti lada, warnanya hijau, dan rasanya perpaduan dari pedas dan asam.
Andaliman jugalah yang menyumbang rasa spesial yang nggak akan mungkin kamu temui di tempat lain. Kamu akan merasakan tekstur mie yang kenyal nan gurih dengan sentuhan pedas dan asam yang pas. Ada banyak sekali menu olahan mie gomak seperti mie gomak kuah, mie gomak goreng sampai mie gomak bumbu kacang. Semuanya lezat dan bikin nagih.
Masyarakat Batak kerap menjadikan sajian ini sebagai menu sarapan di pagi hari. Biasanya juga ditambahkan makanan pelengkap seperti godok dodok, ubi goreng, dan juga tahu atau tempe yang digoreng. Selain itu Sajian kuliner yang satu ini juga menjadi menu wajib ketika ada hajatan besar seperti acara pernikahan.
Nah, itulah sedikit ulasan tentang Mi Gobak atau Spageti dari Batak. kalau di tempatmu ada makanan apa? Tulis di kolom komentar, ya.