©instagram.com/nespresso
Menikmati berbagai sajian kopi saat ini sepertinya sudah menjadi kebiasaan banyak orang di Indonesia. Tak hanya orang tua, kini generasi muda-mudi juga tengah menikmati ritual ngopi di setiap harinya.
Nggak melulu di tempat-tempat mahal dan fancy, menikmati secangkir kopi kini banyak dilakukan di rumah masing-masing sambil berkumpul bersama keluarga dan juga teman dekat. Ya apalagi karena masih pandemi gini, utamakan kesehatan dan keselamatan aja dulu sambil tetap lanjut ngopi hehe.
Sebagai anak muda yang selalu menginginkan perubahan, kini ritual menikmati kopi juga mengalami perubahan. Beda dengan dulu yang mungkin kopi tubruk saja sudah nikmat, kini banyak cara yang tersedia untuk menikmati secangkir kopi. Salah satunya dengan membuat kopi menggunakan mesin kopi Nespresso.
Selain praktis namun tetap berkualitas, fitur one touch of a button yang ditawarkan oleh mesin kopi Nespresso ini juga sangat membantu kita dalam membuat kreasi resep-resep seduhan kopi yang baru lho! Tentu saja, pengalaman ngopi kita akan semakin nikmat.
Nggak berhenti memberikan yang terbaik, kali ini Nespresso kembali mengusung inisiatif Made with Care yang telah menjadi komitmen jangka panjangnya sejak tahun 2021. Melalui project ini, Nespresso ingin selalu memastikan jika biji kopi milik mereka selalu datang dengan kualitas terbaik.
Nggak hanya itu, melalui project ini juga, Nespresso juga mencoba untuk ikut andil dalam menjaga lingkungan dan juga memperbaiki kualitas hidup para petani kopi. Melalui Made with Care ini, Nespresso kembali menghadirkan dua varian kapsul kopi, yakni Aged Sumatra dan La Cumplida Refinada.
Varian pertama dari Made with Care adalah Aged Sumatra yang mana dalam pengerjaannya bekerja sama dengan sekelompok petani lokal di Pegunungan Gayo, Provinsi Aceh untuk menggunakan keterampilan mereka mengolah biji kopi dengan proses giling basah.
Untuk prosesnya sendiri di mulai dari mengeluarkan ceri biji kopi dan parchment ketika biji kopi masih dalam keadaan basah, dengan tujuan membiarkan udara masuk dan memudahkan proses pengeringan. Selanjutnya, selama 3 tahun ke depan, biji yang disimpan dibiarkan lembab dan kering dengan proses alami.
Dengan serangkaian proses unik ini, nantinya akan menghasilkan profil kopi dengan rasa spicy woody dengan tekstur yang lembut. Lalu, perpaduan kompleks antara cokelat dan karamel juga dapat dirasakan di kopi ini.
Lalu, untuk varian yang kedua adalah kapsul La Cumplida Refinada juga termasuk dalam rangkaian Made with Care tahun ini. Varian ini menggunakan biji kopi Arabica Marsellesa dari pegunungan di Matagalpa. Jadi, varian ini dibuat dengan menggunakan teknik fermentasi natural seperti pembuatan wine, menghasilkan rasa kopi yang fruity.
Salah satu content creator sekaligus pecinta kopi dan sneakers, Adityalogy merasa sangat cocok dengan varian Master Origins Aged Sumatra. Alasannya, selain memiliki cita rasa yang kopi yang sangat kuat, acidity dalam varian tersebut juga sangat nikmat. Hal ini membuat momen spesial ngopi semakin istimewa.
Berbeda dengan Adityalogy, seorang food blogger Kushandari Arfanidewi (@Kelincitertidur) memiliki cara lain untuk menikmati varian Master Origins Aged Sumatra ini. Ia pun membagikan resep unik yang bisa digunakan untuk menikmati kapsul kopi Aged Sumatra. Yakni memadukan passion fruit jam, orange juice, dan susu plant-based dengan kapsul Nespresso Aged Sumatra menjadikan hidangan kopi yang segar dan cocok dipadukan dengan aromatic notes dari kapsul ini.
Jadi buat kamu, para pecinta kopi yang berbahagia, kamu juga dapat menikmati varian terbaru Made with Care dari Nespresso ini. Semua produk terbaru ini bisa di dapatkan di seluruh butik Nespresso dan Nespresso pop-up stores serta tersedia secara online di www.nespresso.co.id. Untuk mendapatkan informasi terbaru dari Nespresso, bisa follow akun Instagram Nespresso di @nespresso.id.
So, tunggu apa lagi? Kuy jadikan momen spesial ngopi kamu jadi lebih istimewa dengan Nespresso!