9 Variasi Resep Puding Kekinian, Visual Cantik dan Rasanya Memanjakan Lidah

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Selasa, 30 April 2024 14:30
9 Variasi Resep Puding Kekinian, Visual Cantik dan Rasanya Memanjakan Lidah
Kamu pencinta pudding? Coba bikin 9 resep varian puding kekinian ini, deh!

Puding merupakan salah satu hidangan yang tidak pernah kehilangan daya tariknya. Semakin berkembangnya zaman, puding telah mengalami transformasi menjadi hidangan yang lebih menarik dan menggugah selera. 

Variasi puding sekarang banyak memadukan beragam jenis bahan dan teknik pembuatan yang kreatif. Selain itu, dengan adanya puding kekinian ini, kamu dapat menikmati berbagai varian rasa yang unik mulai dari adanya campuran buah pada puding lapis, hingga adanya taburan kacang-kacangan pada puding coklat.

Tak hanya lezat, puding kekinian juga dapat menjadi solusi untuk memeriahkan acara bersama keluarga maupun teman.. Penasaran nggak, sih, apa saja resep dari variasi puding kekinian ini? Yuk, langsung simak resep di bawah ini!

1 dari 6 halaman

Resep Puding Susu Nanas dan Mangga

Resep Puding Susu Nanas dan Mangga© Cookpad.com/vifya_vie21

Saat cuaca panas, pasti pengen makan hidangan yang segar dan lezat, nggak sih? Resep ini bisa solusinya, lho!

Perpaduan segarnya buah dengan susu yang diolah menjadi puding ini memang memang menjadi pilihan yang tepat untuk disantap saat cuaca sedang panas. Penasaran gimana cara bikinnya? Yuk, langsung coba resepnya di bawah ini!

Bahan-bahan:

  • 1 bungkus agar-agar swallow putih
  • 1 bungkus kecil nutrijell leci 
  • 1 kaleng susu kental manis
  • 1 liter susu UHT plain
  • 9 kaleng air

Topping:

  • Secukupnya setup nanas
  • 1 buah mangga, potong kotak

Cara membuat:

  1. Nyalakan kompor, campurkan serbuk agar-agar dan nutrijell ke dalam panci..
  2. Tambahkan susu UHT dengan 8 kaleng air mineral. Masak hingga mendidih. 
  3. Masukkan adonan ke dalam wadah puding. Diamkan hingga dingin.
  4. Tambahkan topping setup nanas dan potongan mangga. Masukkan ke kulkas. 
  5. Puding siap disajikan saat dingin.

 

Resep Puding Alpukat Coklat

Resep Puding Alpukat Coklat© Cookpad.com/nursabatiana

Ternyata, perpaduan coklat lezat dan kelembutan buah alpukat dapat menciptakan puding yang kaya akan rasa dan gizi. Kamu dapat menambahkan potongan almond panggang untuk menambahkan tekstur juga, lho!

Langsung simak resepnya aja, yuk! Jangan lupa dicoba di rumah, ya..

Bahan lapisan coklat:

  • 1/2 bungkus agar-agar coklat
  • 80 gr gula pasir
  • 400 ml susu UHT plain
  • 50 gr coklat batang

Bahan lapisan alpukat:

  • 2 buah alpukat 
  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 700 ml susu UHT plain
  • 180 gr gula pasir

Cara membuat:

  1. Campurkan agar-agar coklat, gula, dan susu UHT ke dalam panci. Aduk rata.
  2. Panaskan campuran agar-agar dengan api kecil hingga hampir mendidih
  3. Tambahkan coklat batang,masak hingga coklat larut dan mendidih, matikan api.
  4. Masukkan campuran ke dalam cetakan agar kecil, diamkan hingga set.
  5. Haluskan alpukat dengan 100 ml susu UHT menggunakan blender hingga halus.
  6. Campurkan agar-agar plain, gula pasir, dan susu di dalam panci. Masak hingga mendidih.
  7. Masukkan alpukat, aduk hingga rata.
  8. Tuangkan sedikit adonan agar-agar alpukat ke dalam cetakan yang lebih besar. Diamkan hingga setengah set. 
  9. Masukkan lapisan coklat dan tutup kembali dengan sisa agar-agar alpukat. 
  10. Diamkan hingga uap panas menghilang. Simpan di kulkas
  11. Puding siap dinikmati saat dingin,

2 dari 6 halaman

Resep Puding Matcha Fla Keju

Resep Puding Matcha Fla Keju© Cookpad.com/beebee00

Penggemar matcha pasti akan menyukai puding yang satu ini, deh. Paduan antara bubuk matcha yang harum dan gurihnya keju, dapat memberikan sensasi rasa yang unik dan memuaskan pada puding ini.

Hasil akhirnya juga sangat cantik dan menarik, lho? Ini dia resepnya,

Bahan puding matcha:

  • 1 bungkus agar-agar warna hijau
  • 1/2 bungkus nutrijell plain
  • 120 gram gula pasir
  • 50 gram bubuk matcha
  • 500 ml susu UHT
  • 400 ml air

Bahan fla keju:

  • 500 ml susu UHT
  • 100 gram keju spready
  • 50 gram gula pasir
  • Sejumput garam
  • 50 ml susu kental manis (SKM)
  • 30 gram larutan tepung maizena

Cara membuat:

  1. Campurkan air, susu, agar-agar, nutrijell, gula, dan bubuk matcha di dalam panci. Aduk hingga tercampur rata.
  2. Panaskan panci dengan api sedang, aduk terus hingga gula dan bubuk matcha larut. Masak hingga mendidih.
  3. Tuangkan ke dalam cetakan. Diamkan hingga suhu ruang. Simpan di dalam kulkas.
  4. Campurkan semua bahan fla keju kecuali larutan tepung maizena. Aduk hingga keju hancur.
  5. Nyalakan api dengan kecil agar susu tidak gosong. Sesekali aduk agar tidak menggumpal. Masak hingga semua bahan larut.
  6. Tambahkan larutan tepung maizena. Aduk terus hingga mengental dan mendidih.
  7. Matikan kompor, diamkan hingga suhu ruang, simpan di dalam kulkas.
  8. Puding siap disajikan saat dingin.

 

Resep Puding Buah Segar

Resep Puding Buah segar© Cookpad.com/daniar_safitri

Puding masa kini memang tidak ada habisnya berinovatif. Kali ini, kamu akan tahu bagaimana membuat puding yang dipadukan dengan buah-buah segar.

Campuran dari berbagai potongan buah segar seperti stroberi, anggur, dan kiwi di dalam lapisan puding susu inilah yang memberikan kombinasi rasa yang menyegarkan dan tekstur yang beragam. Gimana cara buatnya?

Bahan silky puding:

  • 1 sachet nutrijell leci 
  • 280 gram susu kental manis
  • 90 gram gula pasir
  • 1300 ml air
  • 500 ml susu cair full cream
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air

Topping:

  • Secukupnya potongan anggur dan jeruk

Bahan jelly bening:

  • 1 sdt nutrijell plain
  • 300 ml air
  • 3 sdm gula pasir

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan silky puding kecuali tepung maizena ke dalam panci. Masak dengan api. Aduk perlahan
  2. Masukkan larutan tepung maizena. Aduk terus hingga mendidih. Matikan api. Aduk hingga uap panas hilang
  3. Tuangkan campuran puding ke dalam cup atau aluminium foil.
  4. Letakkan potongan buah di atas puding.
  5. Masak jelly bening, tuangkan di atas puding.
  6. Dinginkan dalam kulkas sebelum disajikan.

3 dari 6 halaman

Resep Puding Roti Pisang Coklat

Resep Puding Roti Pisang Coklat© Cookpad.com/lilawahyu

Varian kali ini lumayan berbeda, lho, Diazens. Gabungan antara potongan roti yang lembut, potongan pisang matang, dan lelehan coklat ini dapat menciptakan puding yang lezat dan memikat.

Makanan ini sangat ideal untuk dijadikan sebagai menu sarapan atau camilan di sore hari, lho. Langsung ikuti cara buatnya, yuk!

Bahan-bahan:

  • 3-4 lembar roti tawar tanpa pinggiran, potong kotak-kotak
  • 1 buah pisang ambon, potong dadu kecil
  • Secukupnya meses coklat
  • 1 sdm margarin, lelehkan dan dinginkan
  • Sesuai selera gula pasir
  • 250 ml susu cair plain
  • 2 butir telur

Cara membuat:

  1. Campurkan gula ke dalam lelehan margarin, aduk hingga rata. 
  2. Tambahkan telur, aduk kembali hingga merata. Tambahkan susu cair, aduk rata.
  3. Masukkan potongan roti tawar, potongan pisang, dan meses ke dalam adonan.  Aduk hingga tercampur merata.
  4. Tuangkan adonan ke dalam cetakan, kukus selama 20-30 menit.
  5. Angkat dan diamkan hingga dingin.
  6. Keluarkan puding dari cetakan.
  7. Puding siap disajikan.

 

Resep Puding Tape Ketan Hitam

Resep Puding Tape Ketan Hitam© Cookpad.com/Wati_9456228

Varian puding kali ini merupakan salah satu hidangan sederhana yang cocok dijadikan sebagai camilan sore hari. Rasa unik tape ketan hitam yang fermentasi ini dipadukan dengan kelembutan puding santan, dapat menciptakan rasa tradisional nan gurih yang dapat memanjakan lidah.

Ingin mencoba varian ini? Yuk, intip resepnya di bawah ini!

Bahan-bahan:

  • 900 cc santan
  • 1 bungkus agar-agar bubuk plain
  • 110 gram gula pasir
  • 200 gram tape ketan hitam matang
  • Sejumput garam
  • Sejumput vanili

Cara membuat:

  1. Rebus santan hingga hampir mendidih. 
  2. Masukkan bubuk agar-agar, gula pasir, garam, vanili, santan, dan air ke dalam panci. Aduk hingga rata. Nyalakan api kompor dan masak hingga mendidih.
  3. Masukkan tape ketan. Masak kembali hingga mendidih. Matikan kompor.
  4. Tuangkan adonan ke dalam cetakan puding. Diamkan hingga dingin.
  5. Puding siap disajikan

4 dari 6 halaman

Resep Puding Coklat Keju dengan Vla Susu

Resep Puding Coklat Keju dengan Vla Susu© Cookpad.com/sari_kimdonghwa

Tidak kalah enak dari varian sebelumnya, mungkin kamu sudah familiar dengan varian puding yang satu ini? Puding ini dibuat dengan perpaduan rasa dari puding coklat dan keju, yang kemudian disiram dengan nikmatnya vla susu.

Sajian ini bisa jadi moodbooster kamu, lho! Mau bikin varian ini di rumah? Mending ikuti resep ini dengan baik dan benar, deh!

Bahan puding coklat keju:

  • 2 bungkus agar-agar bubuk putih
  • 1 sdm bubuk jelly plain
  • 12 sdm gula pasir
  • 160 gr SKM
  • 1000 ml susu UHT
  • 1000 ml air
  • 300 gram keju Cheddar, parut
  •  200 gram DCC, potong kecil
  • 2 jumput garam
  • 2 sdt vanilla cair

Bahan vla susu:

  • 500 ml susu cair UHT
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 sachet kental manis
  • 1 sdt vanilla cair
  • 1,5 sdm maizena, larutkan dengan sedikit air

Cara membuat:

  1. Potong kecil-kecil DCC dan parut keju Cheddar.
  2. Campurkan semua bahan puding kecuali DCC. Aduk rata, masak hingga mendidih dengan terus diaduk.
  3. Bagi adonan puding menjadi dua bagian, masukkan DCC ke salah bagian. Aduk hingga tercampur rata. Diamkan hingga puding hangat dan agak mengental.
  4. Tuangkan adonan puding secara bergantian antara puding putih dan puding coklat, lakukan hingga adonan habis. Simpan puding di dalam kulkas.
  5. Campurkan semua bahan vla susu ke dalam panci. Aduk rata, masak hingga mendidih dan agak mengental. Angkat.
  6. Puding siap disajikan.

 

Resep Puding Teh Thai

Resep Puding Teh Thai© Cookpad.com/zisca_dian

Ternyata, thai tea yang kaya akan rempah-rempah jika dipadukan susu kental manis yang lembut dapat menciptakan puding dengan aroma dan rasa yang khas, lho. Apalagi jika disajikan saat dingin, kamu akan merasakan sensasi seperti minum thai tea yang segar.

Hidangan ini cocok dijadikan sebagai dessert atau hanya sebagai camilan segar. Begini resepnya,

Bahan-bahan:

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 3 sdm bubuk thai tea
  • 500 ml air
  • 380 ml susu evaporasi + 120 ml air
  • 1 sdm maizena, larutkan dengan sedikit air
  • 130 gram gula pasir 
  • Secukupnya boba siap pakai
  • 1 bungkus vla instan

Cara membuat:

  1. Didihkan 500 ml air, masukkan bubuk thai tea. Aduk hingga larut. Biarkan selama 3 menit, saring.
  2. Campurkan susu evaporasi dan air, larutan thai tea, agar-agar bubuk, gula, dan garam di dalam panci. Masak dengan api kecil hingga mendidih, aduk perlahan.
  3. Tuangkan adonan ke dalam cetakan atau gelas mini. Diamkan hingga uap panas hilang, simpan di dalam kulkas.
  4. Puding siap disajikan dengan vla dan boba.

5 dari 6 halaman

Resep Puding Es Krim Oreo

Resep Puding Es Krim Oreo© Cookpad.com/cook_16470655

Siapa sih yang bisa menolak kombinasi puding vanila yang lembut dengan remah-remah oreo yang renyah? Puding ini bisa menjadi favorite bagi pencinta es krim dan cokelat, nih.

Yuk, coba bikin di rumah dengan mengikuti resep di bawah ini..

Bahan cake:

  • 2 butir telur
  • 1 sdt pengembang
  • 100 gram tepung terigu
  • 2 sdm coklat bubuk
  • 75 gram gula pasir
  • 5 sdm minyak goreng

Bahan puding:

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 75 gram gula pasir
  • 50 gram susu bubuk full cream
  • 500 ml air

Bahan ice cream:

  • 150 ml susu UHT
  • 75 gram gula pasir
  • 100 gram whipping cream
  • 1 bungkus oreo, pisahkan isian putihnya

Cara membuat:

  1. Campurkan gula pasir dan telur. Kocok hingga mengembang dan berwarna pucat selama 15 menit.
  2. Tambahkan tepung terigu dan coklat bubuk yang sudah diayak dan dicampur. Aduk rata, tambahkan minyak goreng dan aduk hingga merata.
  3. Panaskan kukusan, olesi loyang dengan mentega, dan tuang adonan ke dalam loyang. Kukus selama 30 menit
  4. Campurkan susu UHT, gula pasir, dan whipping cream. Kocok menggunakan mixer hingga kaku. Tambahkan oreo yang sudah diremukkan.
  5. Campurkan semua bahan puding, termasuk krim oreo yang sudah dipisahkan dari oreo. Masak hingga mendidih.
  6. Dinginkan adonan cake, keluarkan dari loyang, dan bersihkan loyang.
  7. Tuangkan setengah adonan puding ke dalam loyang, masukkan cake, tambahkan adonan ice cream, dan dinginkan selama 15 menit di dalam freezer.
  8. Tambahkan sisa adonan puding, dan dinginkan kembali selama 2-3 jam di dalam freezer.
  9. Puding siap disajikan

6 dari 6 halaman

Nah, itu dia 9 resep varian puding kekinian yang unik dan menarik untuk dicoba di rumah. Kamu mau coba resep yang mana, nih, Diazens?

Jangan lupa tonton video di bawah ini untuk lihat resep yang lebih jelas!

Penulis: Zhafirah Ade Putri Herianti

Beri Komentar