Agar cepat empuk, kunci dari resep bubur kacang hijau adalah merendam kacang hijau selama semalaman
Membuat bubur kacang hijau nggak susah, akan tetapi memang perlu kesabaran, terutama dalam proses merendamnya. Biasanya sih sebelum dimasak, kacang hijau direndam dengan air terlebih dahulu selama semalaman. Untuk apa nih? Yakni agar air rendaman bisa menembus pori-pori kacang hijau, sehingga kacang hijau lebih mengembang dan empuk. Saat direbus untuk resep bubuk kacang hijau, kacang hiaju jadi lebih cepat empuk.
Bubur kacang hijau nggak enak tapi juga punya nilai gizi. Air rebusannya dipercaya memiliki banyak manfaat untuk tubuh bahkan dipercaya sangat baik dikonsumsi oleh ibu hamil.
Resep bubur kacang hijau kerap kali menggunakan santan. Namun untuk kamu yang mungkin menghindari konsumsi kalei dari bahan makanan ini atau sedang tak punya stok santan, bubur kacang hijau juga bisa dibuat dengan cara yang lain. Scroll ke bawah terus untuk melihat deretan resep Diadona ini ya!
1 dari 3 halaman
Resep Bubur Kacang Hijau dengan Santan
Perpaduan rasa manis dan gurih dalam resep bubur kacang hijau ini bikin kamu semangat menjalani hari.
Bahan :
- 250 gr kacang hijau
- 4 blok gula merah
- 400 ml santan kelapa
- 2 lembar daun pandan
- Gula pasir secukupnya
- Garam secukupnya
- 1 ruas jahe, memarkan
- 1 liter air
Cara membuat :
- Rendam kacang hijau semalaman atau sekitar 8 jam.
- Didihkan air, dan rebus kacang hijau dengan daun pandan selama kurang lebih 5 menit.
- Matikan kompor, tutup panci yang digunakan untuk merebus, kemudian diamkan selama sekitar 30 menit.
- Kemudian rebus kembali kacang hijau selama 7 menit.
- Masukkan gula merah, jahe, gula pasir secukupnya, dan garam secukupnya. Aduk-aduk hingga merata.
- Masukkan santan ke dalam bubur kacang hijau dan aduk-aduk kembali.
- Koreksi rasa bubur kacang hijau.
- Apabila sudah terasa pas, sajikan.
2 dari 3 halaman
Resep Bubur Kacang Hijau tanpa Santan
Meskipun tanpa dipadukan dengan santan, bubur kacang hijau pun masih tetap terasa lezat, dengan rasa manis yang dominan.
Bahan-bahan yang dibutuhkan
- 250 gram kacang hijau
- 1 sendok makan tepung tapioka
- 2 lembar daun pandan
- 1 cm jahe, memarkan
- 2 sendok makan gula pasir
- ½ sendok teh garam
- 1 sendok makan susu kental manis
- Air secukupnya
- Susu kental manis (opsional)
Cara membuat :
- Rendam kacang hijau semalaman atau sekitar 8 jam.
- Didihkan air, dan rebus kacang hijau dengan daun pandan selama 5 menit.
- Matikan kompor, tutup panci yang digunakan untuk merebus, kemudian diamkan selama 30 menit.
- Rebus kembali kacang hijau selama 7 menit.
- Masukkan gula merah, jahe, gula pasir secukupnya, dan garam secukupnya. Aduk-aduk merata.
- Larutkan tepung tapioka dalam 3 sendok makan air. Kemudian tuangkan ke dalam panci bubur kacang hijau. Masak hingga mengental.
- Sajikan dengan susu kental manis yang dituang ke atas bubur kacang hijau secukupnya.
- Bubur kacang hijau tanpa santan siap disantap!
Resep bubur ketan hijau tanpa santan lainnya juga ada di artikel berikut ini lho!
3 dari 3 halaman
Resep Bubur Kacang Hijau dan Ketan Hitam
Kalau sedang ada stok ketan hitam, resep bubur kacang hijau sangat pas dipadukan dengan bahan ini lho! Beragam resep lainnya bisa kamu lihat di artikel berikut.
Bahan-bahan :
- 200 gr kacang hijau (rendam 3jam)?
- 200ml santan instan?
- 1 ruas jahe, iris tebal?
- 1 lembar daun pandan?
- 2 sdm gula merah?
- 5 sdm gula pasir (atau sesuai selera)?
- Air setengah panci?
Bahan Ketan Hitam:
- 200gr ketan hitam?
- 1000 ml air?
- 6 sdm gula pasir/sesuaikan?
- 1/2sdt garam
- 1lembar daun pandan?
Saus Santan:?
- 200 ml santan kental?
- Garam?
Cara membuat :
- Rendam kacang hijau selama tiga jam lalu rebus dengan air jahe, daun pandan, dan gula merah sampai kacang hijau empuk. Masukan santan dan gula pasir lalu aduk pelan.
- Rendam ketan hitam semalaman dan buang airnya. Rebus dengan air, daun pandan, gula serta garam sampai mengental menjadi bubur. Koreksi rasa.
- Masak santan dalam panci, tambahkan garam dan masak sampai mendidih dan kental.
- Penyajian : tempatkan bubur kacang hijau di mangkok, tambahkan bubur ketan hitam dan siram dengan santan.
Resep bubur kacang hijau ternyata gampang banget kan?
Penulis: Syafna Nadya Fatmaturrida