7 Resep Daging Paprika Lada Hitam, Mudah Dibuat, Lezat, dan Menggugah Selera

Reporter : Arifina
Kamis, 13 Juni 2024 13:00
7 Resep Daging Paprika Lada Hitam, Mudah Dibuat, Lezat, dan Menggugah Selera
Olahan menu makanan daging paprika lada hitam ini banyak variasinya lho! Kamu bisa mencampurkan dengan aneka tambahan topping lezat!

Resep daging paprika lada hitam bisa dijadikan hidangan untuk keluarga di rumah. Umumnya, menu makanan satu ini banyak dijumpai di restoran China.

Kombinasi tekstur daging yang empuk dengan rasa pedas manis paprika dan lada hitam menciptakan sensari makanan yang nikmat. Tak ayal, banyak yang menyukai resep olahan daging yang satu ini.

Membuat daging paprika lada hitam ternyata tidak sulit. Bahan-bahannya pun juga akan mudah ditemui di pasaran lho! Yuk, simak resepnya berikut!

 

1 dari 8 halaman

Resep Daging Paprika Lada Hitam

Resep Daging Paprika Lada Hitam© 2024 resepkoki.id

Rasa juicy daging berpadu dengan saus lada hitam begitu nikmat disantap dengan nasi hangat.

Bahan-Bahan:

  • 350 gram daging sapi has dalam (iris tipis-tipis)
  • 1/2 buah paprika merah (potong kotak)
  • 1/2 buah paprika hijau (potong kotak)
  • 1 siung bawang bombay (iris kasar)
  • 1 ruas jahe (iris korek api)
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt gula palem/gula pasir
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 2 sdm minyak goreng untuk menumis
  • 500 ml air
  • Garam

Bahan Bumbu Perendam Daging:

  • 2 sdm saus tiram
  • 3 sdm kecap manis
  • 2 sdm kecap asin
  • 1 sdm merica hitam (tumbuk kasar)

Cara Membuat:

  1. Siapkan daging, lalu campur dengan bumbu perendam. Aduk rata, simpan dahulu di dalam kulkas selama 1 jam.
  2. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi.
  3. Tambahkan jahe, aduk-aduk rata.
  4. Masukkan daging dan sisa bumbu perendam. Aduk-aduk dan masak sampai daging berubah warna.
  5. Beri saus tiram, kecap manis, gula, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
  6. Tuangi air, masak hingga daging empul.
  7. Tambahkan paprika merah dan hijau, aduk dan masak sampai kuahnya mengental. Angkat.
  8. Siap disajikan.

 

2 dari 8 halaman

Resep Daging Paprika Lada Hitam Wijen

Resep Daging Paprika Lada Hitam© 2024 rasabunda.com, cookpad.com/@virapurple

Taburan wijen putih di atas sajian makanan satu ini menambah rasa dan tampilan makin menarik.

Bahan-Bahan:

  • 250 gram slice beef
  • 1/2 siung bawang bombay
  • 1/2 buah paprika hijau
  • 1 buah cabai merah
  • Wijen putih (sangrai)

Bahan Bumbu Marinasi Daging:

  • 3 siung bawang putih
  • 1 sachet saod lada hitam
  • 1 sdt saos tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt garam
  • 1/4 lada hitam
  • 1 sdm margarin

Cara Membuat:

  1. Siapkan daging dalam wadah, kemudian campur dengan semua bahan bumbu marinasi hingga rata.
  2. Diamkan daging selama 15-30 menit.
  3. Kemudian, panaskan sedikit minyak di wajan, lalu tumis daging hingga berubah warna.
  4. Tambahkan bawang bombay, parika hijau dan cabai merah yang sudah dipotong-potong. Aduk rata.
  5. Masak sampai matang, angkat.
  6. Siap disajikan dengan taburan wijen putih di atasnya.

 

3 dari 8 halaman

Resep Daging Paprika Lada Hitam Kentang

Resep Daging Paprika Lada Hitam© 2024 cookpad.com/@norazizah_jeddah

Lembutnya kentang bercampur dengan juicy dari daging, makin lezat abis deh!

Bahan-Bahan:

  • 500 gram daging sapi
  • 2 buah kentang (potong wedges)
  • 1/4 buah paprika hijau (potong dadu)
  • 1 buah cabai merah besar (iris serong)
  • 2 buah chili api
  • 1 siung bawang bombay
  • 1 sdm maizena (larutkan dengan sedikit air)
  • Daun bawang (potong-potong)
  • Garam
  • Minyak goreng

Bahan Bumbu Marinasi:

  • 4 siung bawang merah (haluskan)
  • 5 siung bawang putih (haluskan)
  • 2 inci jahe (haluskan)
  • 2 sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap manis
  • Merica hitam secukupnya

Cara Membuat:

  1. Potong-potong daging sapi, lalu campur dengan semua bumbu marinasi.
  2. Aduk rata, tutup dengan plastic wrap dan diamkan selama 30 menit.
  3. Goreng kentang sampai kecoklatan, angkat dan tiriskan.
  4. Kurangi minyak bekas menggoreng kentang, kemudian tumis daging yang sudah dimasrinasi.
  5. Masak hingga daging kering dan terpisah dengan minyak.
  6. Tambahkan 2 sendok makan lada hitam bubuk, duk rata dan beri air.
  7. Masak daging sampai empuk, lalu beri kecap manis, aduk rata.
  8. Beri larutab maizena, tambahkan kentang, paprika, cabai merah, chili api, dan bawang bombay. Aduk sebentar saja, taburi garam secukupnya. Angkat.
  9. Siap disajikan.

 

4 dari 8 halaman

Resep Daging Paprika Lada Hitam Brokoli

Resep Daging Paprika Lada Hitam© 2024 rasabunda.com, cookpad.com/@virapurple

 

Tak hanya lezat, tapi juga kaya nutrisi dengan tambahan sayur brokoli ini lho!

Bahan-Bahan:

  • 50 gram daging sapi
  • 150 gram brokoli
  • 1/4 buah paprika merah (potong kotak)
  • 1 bungkus saus lada hitam
  • 1/2 siung bawang bombay (potong kotak-kotak)
  • 2 siung bawang putih (cincang)
  • 2 siung bawang merah (iris tipis)
  • 2 sdm minyak goreng
  • 50 ml air
  • Garam

Cara Membuat:

  1. Panaskan minyak di wajan, lalu tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
  2. Masukkan daging yang sudah dipotong-potong dan paprika. Masak hingga daging berubah warna.
  3. Tuangi air, brokoli, bawang bombay, saus lada hitam, dan garam secukupnya. Aduk rata.
  4. Masak sampai semua bumbu meresap dan matang. Angkat.
  5. Siap disajikan.

 

5 dari 8 halaman

Resep Daging Paprika Lada Hitam Jamur

Resep Daging Paprika Lada Hitam Jamur© 2024 cookpad.com/@Vinzlicious

Kenyalnya jamur cocok juga dipadukan dengan tekstur juicy daging dengan bumbu lada hitam ini.

Bahan-Bahan:

  • 500 gram daging sapi has dalam (potong kotak-kotak)
  • 2 potong jamur shitake
  • 1 buah paprika hiijau
  • 1 siung bawang bombay (cincang)
  • 2 siung bawang putih (cincang)
  • 1 sdt lada hitam (tumbuk kasar)
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm kecap asin
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica
  • Tomat secukupnya
  • Larutan maizena secukupnya

Cara Membuat:

  1. Siapkan daging sapi, lalu marinasi dengan saus tiram, kecap manis, kecap asin, merica, dan garam. Diamkan selama 30 menit.
  2. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum.
  3. Masukkan daging beserta bumbu marinasinya. Tambahkan lada hitam. aduk rata.
  4. Tuangi air, masukkan larutan maizena secukupnya, adil-aduk.
  5. Tambahkan paprika dan tomat, aduk sebentar saja. Angkat.
  6. Siap disajikan.

 

6 dari 8 halaman

Resep Daging Paprika Lada Hitam dan Soun

Resep Daging Paprika Lada Hitam dan Soun© 2024 cookpad.com/@DapurMbokHenie

Ini bisa dibilang olahan japchae Korea yang lezat. Yuk coba buat!

Bahan-Bahan:

  • 150 gram daging sapi has dalam (iris tipis)
  • 150 gram dangmyeon (soun Korea, atau diganti soun biasa)
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm minyak wijen

Bahan Sayur:

  • 5 buah jamur champignon/ jamur kancing
  • 1 ikat bayam rebus setengah matang sisihkan
  • 1 buah wortel (iris tipis memanjang)
  • 1/2 siung bawang bombai iris
  • 3 siung bawang putih cincang
  • 2 paprika merah (potong-potong)
  • 2 batang daun bawang (iris memanjang)
  • 1 sdm kecap asin
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdm wijen sangrai (optional)
  • 1/4 sdt lada hitam
  • Minyak goreng

Cara Membuat:

  1. Rebus dangmyeon, angkat dan tiriskan.
  2. Marinasi dangmyeon dengan kecao asin dan minyak wijen, sisihkan.
  3. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih sampai harum.
  4. Masukkan daging, aduk rata sampai berubah warna.
  5. Tambahkan wortek, jamur, paprika, aduk sebentar saja.
  6. Beri kaldu jamur, kecap asin, minyak wijen. aduk-aduk rata.
  7. Masukkan bayam yang sudah direbus sebelumnya. Aduk rata, taburi wijen. Angkat.
  8. Siap disajikan.

 

7 dari 8 halaman

Resep Daging Paprika Lada Hitam Wortel

Resep Daging Paprika Lada Hitam Wortel© 2024 cookpad.com/@boimmasak

Wortel juga bisa menjadi tambahan topping untuk olahan daging satu ini lho! Dijamin makin lezat deh!

Bahan-Bahan:

  • 500 gram daging sapi
  • 1/2 buah wortel
  • 1 buah paprika hijau
  • 1 siung bawang bombay
  • 5 siung bawang putih
  • 3 buah cabai rawit merah
  • 4-5 sdm saus lada hitam
  • 200 ml air
  • Daun bawang

Cara Membuat:

  1. Potong-potong kecil dsging sapi, lalu rebus hingga 10 menit. Tiriskan.
  2. Tumis bawang putih dan cabai rawit yang sudah dicincang sebelumnya hingga harum.
  3. Tambahkan bawang bombay dan saus lada hitam, aduk-aduk rata.
  4. Tuangi air, aduk-aduk dan asukkan daging, paprika, wortel, dan daun bawang.
  5. Aduk-aduk, masak sampai bumbunya meresap.
  6. Beri garam, kecap, penyedap, dan lainnya. Aduk-aduk, angkat.
  7. Siap disajikan.

Itulah variasi resep daging paprika lada hitam yang bisa kamu recook di rumah dengan mudah. Hidangan ini cocok untuk menu makan keluarga, acara, atau momen Idul Adha. Selamat mencoba!

Beri Komentar