Membuat es kopyor nutrijel kelapa muda yang segar tidak ribet lho!
Resep es kopyor Nutrijell kelapa muda cocok untuk sajian menu saat cuaca panas tiba. Perpaduan isi dan variasi rasa yang menggugah selera dapat mengobati rasa dahaga.
Tidak hanya saat cuaca panas saja, es kopyor Nutrijell kelapa muda juga menjadi hidangan minuman dingin dan segar yang cocok dinikmati sebagai takjil di Bulan Ramadhan. Untuk menghasilkan rasa yang semakin nikmat, kamu bisa memilih jenis kelapa kopyor.
Es kopyor merupakan salah satu minuman menyegarkan dari Indonesia yang banyak digemari. Menu es satu ini berasal dari kebumen, Jawa Tengah yang terbuat dari kelapa muda dan disajikan bersama susu ataupun sirup.
Namun, untuk pengolahannya kini sudah sangat beragam. Seperti kamu bisa menggunakan Nutrijell untuk membuat es kopyor lho!
Bahan kelapa kopyor memiliki daging buah yang empuk, air kelapa lebih sedikit, dan memiliki aroma yang khas. Untuk membedakan kelapa biasa dan kopyor, cukup goyangkan buah kelapa ke kanan-kiri dan ke atas-bawah.
Jika suara menyerupai pasir bergerak, maka buah tersebut adalah buah kelapa kopyor. Tekstur buah kelapa kopyor yang lembut dipadukan dengan Nutrijell yang manis menjadikan hidangan ini semakin nikmat dan segar. Simak berbagai resep es kopyor Nutrijell kelapa muda berikut yuk!
1 dari 14 halaman
Es Kopyor Nutrijel Kelapa Muda
Resep es kopyor nutrijel kelapa muda yang manis dan segar ini cara buatnya siumpel banget!
Bahan-Bahan:
- 350 ml sirup marjan rasa cocopandan
- 500 ml air kelapa
- Es batu secukupnya
Bahan Kopyor:
- 1 bungkus nutrijel rasa kelapa muda
- 2 sdt agar-agar rasa vanilla
- 200 ml santan kelapa
- 1 liter air
- 6 sdm gula pasir
- 6 sdm gula pasir
- ½ sdt garam
Bahan Simple Sirup:
- 500 ml air mineral
- 2 lembar daun pandan
- 10 sdm gula pasir
- Sejumput garam
Cara Membuat:
- Siapkan panci dan campurkan semua bahan kopyor, masak dengan api sedang hingga mendidih.
- Siapkan wadah besar, masukkan es batu.
- Tuang adonan kopyor sedikit demi sedikit di atas es batu sampai habis dan aduk sesekali agar adonan terpecah.
- Untuk membuat simple sirup: campurkan semua bahan, masak hingga mendidih dan aduk sesekali.
- Tambahkan sirup cocopandan, air kelapa, dan simpel sirup. Aduk semua bahan.
- Koreksi rasa dan tambahkan bahan jika kurang pas.
- Siapkan gelas atau mangkuk dan tuang es kopyor secukupnya.
- Es kopyor nutrijel kelapa muda siap disajikan.
2 dari 14 halaman
Es Kopyor Nutrijel Kelapa Muda Tanpa Santan
Es kopyor nutrijel kelapa muda tanpa santan, tak kalah enak dan segar dari resep sebelumnya lho!
Bahan-Bahan:
- 6 sdm gula pasir
- 2 bungkus susu kental manis putih
- 2 buah es batu (ukuran sedang)
- 1 bungkus agar-agar
- 1 liter air
- ¼ sdt garam
- Sirup secukupnya
Cara Membuat:
- Campurkan air, agar-agar, susu kental manis, gula, dan garam secukupnya.
- Aduk rata semua bahan hingga tidak ada yang menggumpal.
- Masak campuran agar-agar hingga mendidih dengan api sedang sambil aduk sesekali. Setelah mendidih, angkat dan sisihkan.
- Selagi adonan agar-agar belum keras, letakkan es batu di dalam wadah dan tuangkan campuran agar-agar diatasnya sedikit demi sedikit.
- Setelah itu, tarik adonan dengan garpu agar membentuk serabut.
- Larutkan sirup dengan segelas air, lalu tuangkan campuran kopyor secukupnya.
- Tambahkan es batu secukupnya agar lebih terasa segar.
- Koreksi rasa dan tambahkan bahan jika kurang pas.
- Sajikan dalam gelas atau mangkuk.
3 dari 14 halaman
Es Kopyor Nutrijel Kelapa Muda Nata De Coco
Perpaduan nutrijel dan nata de coco pas untuk dinikmati sebagai es kopyor yang segar.
Bahan-Bahan:
- 1 bungkus nutrijel kelapa muda
- 1 bungkus santan kara instan
- 1 sachet susu kental manis putih
- 700 ml air kelapa
- Gula pasir secukupnya
- Sirup cocopandan secukupnya
- Susu kental manis rasa cocopandan secukupnya
- Nata de coco secukupnya
- Es batu secukupnya
Cara Membuat:
- Masukkan nutrijel, gula, susu kental manis, santan, dan air ke dalam panci. Aduk rata hingga adonan tidak ada yang menggumpal.
- Masak hingga mendidih sambil diaduk perlahan.
- Siapkan cetakan, tuang adonan ke dalam cetakan dan diamkan hingga mengeras.
- Kerok nutrijel yang sudah mengeras dan sisihkan.
- Siapkan wadah, masukkan nutrijel, sirup, susu kental manis cocopandan, air, dan es. Aduk rata.
- Tambahkan pewarna makanan merah jika warna kurang merah.
- Masukkan nata de coco dan biji selasih.
- Koreksi rasa dan tambahkan bahan jika kurang pas.
- Es nutrijel kelapa muda nata de coco siap disajikan.
4 dari 14 halaman
Es Kopyor Nutrijel Kelapa Muda Alpukat
Resep es kopyor dengan topping alpukat, dijamin makin menggugh selera.
Bahan Kopyor:
- 1 bungkus agar-agar plain
- 1 bungkus santan instan
- 600 ml air
- 2 sdm gula pasir
- ½ sdt garam
- Es batu secukupnya
Bahan Topping:
- 2 buah alpukat
- 1 bungkus susu kental manis
- Es batu secukupnya
- Sirup cocopandan secukupnya
Cara Membuat:
- Kerok atau serut daging alpukat yang sudah matang. Sisihkan.
- Untuk membuat kopyor: campurkan semua bahan kopyor. Masak sampai mendidih dengan api sedang sambil aduk sesekali. Tuang sedikit demi sedikit di atas es batu sampai berbentuk kopyor.
- Siapkan gelas saji, tuang sirup cocopandan secukupnya.
- Beri es batu dan susu kental sesuai selera.
- Tambahkan buah alpukat dan kopyor beserta air secukupnya.
- Es kopyor nutrijel kelapa muda alpukat siap dinikmati.
5 dari 14 halaman
Es Kopyor Nutrijel Kelapa Muda Madu
Rasa manis alami madu tak kalah nikat dicampurkan dalam sajian es kopyor nutrijel kelapa muda ini lho!
Bahan-Bahan:
- 650 ml air
- 100 ml santan cair
- 1 bungkus agar-agar plain
- 100 gr gula pasir
- 5 sdm madu
- 1 buah jeruk nipis
- 1 sdm biji selasih
- 1 buah air kelapa muda
- Es batu secukupnya
Cara Membuat:
- Untuk membuat kopyor: campurkan bubuk agar-agar plain, gula, air, dan santan. Masak dengan api sedang sambil aduk sesekali hingga mendidih.
- Siapkan wadah yang sudah diisi es batu, tuang larutan agar-agar ke dalam es batu dan aduk hingga adonan membentuk kelapa.
- Siapkan gelas, masukkan madu dan es batu secukupnya.
- Tambahkan air kelapa muda, campuran agar-agar, dan jeruk nipis secukupnya.
- Sebelum disajikan, tambahkan selasih diatasnya.
- Es kopyor nutrijel kelapa muda madu siap disajikan.
6 dari 14 halaman
Es Kopyor Kelapa Muda Selasih
Topping biji selasih cocok untuk menambah kelezatan es kopyor. Biji selasih yang tinggi serat dan mineral baik untuk menambah kesehatan tubuh.
Bahan-Bahan:
- 1 buah air kelapa muda
- 1 buah kelapa kopyor
- 3 sdm gula merah cair
- 2 sdm biji selasih yang sudah direndam
- Es batu secukupnya
Cara Membuat:
- Siapkan gelas, masukkan gula merah cair, es batu, dan air kelapa muda.
- Koreksi rasa dan tambahkan bahan jika kurang pas.
- Setelah rasanya pas, masukkan daging kelapa kopyor dan biji selasih diatasnya.
- Es kopyor kelapa muda selasih siap disajikan.
7 dari 14 halaman
Es Kopyor Kelapa Muda Nutrijel Cincau Hitam
Tidak hanya es campur saja yang menggunakan cincau hitam, es kopyor juga tidak kalah enak dengan topping cincau hitam.
Bahan-Bahan:
- 1 buah kelapa kopyor
- 1 bungkus nutrijel rasa cincau hitam
- 4 sdm gula pasir
- Air kelapa secukupnya
- Es batu secukupnya
- Sirup cocopandan secukupnya
- Cincau hitam secukupnya
Cara Membuat:
- Untuk membuat cincau hitam: campurkan bubuk nutrijel cincau hitam, gula, air, dan santan. Masak dengan api sedang sambil aduk sesekali hingga mendidih.
- Siapkan wadah yang sudah diisi es batu, tuang larutan nutrijel ke dalam es batu dan aduk hingga adonan membentuk kelapa serut.
- Siapkan gelas, masukkan sirup cocopandan dan es batu secukupnya.
- Tuang daging buah kelapa kopyor dan cincau di atasnya.
- Tambahkan susu kental manis dan tuang air kelapa secukupnya atau sampai gelas terisi penuh.
- Es kopyor kelapa muda nutrijel cincau hitam siap dihidangkan.
8 dari 14 halaman
Es Kopyor Nitrijel Kelapa Muda Sederhana
Bahannya super simpel, cara buatnya juga praktis tentunya!
Bahan-Bahan:
- 400 ml air kelapa
- 400 ml santan
- 4 sdm gula pasir
- 2 bungkus nutrijel rasa kelapa muda
- 3 sdm sirup cocopandan
- 8 sdm Frisian Flag Susu Kental Manis Full Cream GOLD
- Es batu
Cara Membuat:
- Campurkan air kelapa, santan, dan gula pasir ke dalam panci, rebus sambil diaduk-aduk.
- Kemudian, tambahkan nutrijel rasa kelapa muda. Aduk hingga rata dan mendidih.
- Matikan api, dinginkan sebentar, siapkan es batu dalam wadah, lalu tuangkan campuran nutrijel di atasnya.
- Diamkan hingga bentuknya tampak seperti kelapa kopyor.
- Siapkan gelas saji, isi dengan es batu, lalu campurkan kopyor ke dalam gelas saji.
- Tuang sirup cocopandan dan Frisian Flag Susu Kental Manis Full Cream GOLD.
- Siap disajikan.
9 dari 14 halaman
Es kopyor Nutrijel Kelapa Muda untuk Jualan
Resep satu ini bisa buat banyak porsi untuk jualan nih!
Bahan-Bahan:
- 1,5 liter air minera dibekukan (es batu)
- 500 ml Air kelapa/air minum biasa
- 350 ml Sirup coco pandan Marjan
Bahan Kopyor:
- 1 pcs (15 gram) Nutrijell rasa kelapa muda
- 2 sdt Agarasa vanila
- 6 sdm gula pasir
- 1 liter air mineral
- 1/2 sdt garam
- 200 ml santan instan Kara
Bahan Simple Sirup (direbus matang):
- 500 ml air mineral
- 10 sdm gula pasir (sesuai selera)
- Sejumput Garam
- 2 lembar daun pandan disimpul/dipotong
Cara Membuat:
- Buat bahan kopyor terlebih dahulu. Campurkan Nutrijell rasa kelapa muda, Agarasa vanila, gula pasir, air, garam dan santan dalam panci. Masak di atas api sedang, aduk hingga mendidih, tunggu uap panasnya hilang.
- Siapkan wadah besar, isi dengan es batu. Tuang adonan kopyor sedikit demi sedikit di atas es batu sampai habis. Sesekali diaduk-aduk supaya adonan pecah.
- Tambahkan sirup coco pandan, air kelapa atau air minum biasa, dan simple sirup. Aduk-aduk rata. Tuangkan dalam gelas saji.
- Siap disajikan untuk jualan.
10 dari 14 halaman
Es Kopyor Nutrijel Kelapa Muda Susu Spesial
Rasa kenyal nutrijel kelapa muda dengan susu spesial makin milky abis.
Bahan-Bahan:
- 1 bungkus Nutrijel rasa kelapa muda
- 1 bungkus santan instan
- 3 sdm gula pasir
- Garam secukupnya
- 2 lembar daun pandan
- 500 ml air matang
- es batu
- Sirup coco pandan
- Susu kental manis
Cara Membuat:
- Campurkan Nutrijel rasa kelapa muda, santan, gula pasir, garak, daun pandan dan air dalam panci. Masak hingga mendidih dengan api kecil-sedang, sembari terus diaduk-aduk hingga mendidih.
- Diamkan adonan sebentar sampai uap panasnya hilang. kemudian saring adonan dalam wadah yang bersih. Sisihkan.
- Siapkan es batu dalam wadah besar, tuang adonan sesendok demi sesendok di atasnya. Lakukan hingga adonan habis, saring dan tiriskan kopyor yang terbentuk.
- Siapkan gelas, masukkan sirup cocopandan, es batu dan kopyor. Beri susu kental manis.
- Siap disajikan.
11 dari 14 halaman
Es Kopyor Nutrijel Kelapa Muda Santan
Gurihnya santan membuat rasa es kopyor makin nikmat deh!
Bahan-Bahan:
- 1 bungkus Nutrijel rasa kelapa muda
- 500 ml air santan
- 3 sdm gula pasir
- 1 lembar daun pandan diikat simpul
- Es batu balokan
Bahan Pelengkap:
- Sirup cocopandan secukupnya
- Santan secukupnya
- Es batu atau es serut secukupnya
Cara Membuat:
- Siapkan panci lalu campurkan bahan-bahan mulai dari Nutrijel rasa kelapa muda, air santan, dan garam. Aduk-aduk rata dengan menggunakan whisk sampai Nutrijel larut dan tidak ada yang bergerindil.
- Masak terus adonan di atas api sedang, lalu tambahkan gula pasir dan daun pandan. Aduk-aduk rata sampai mendidih.
- Matikan api, diampak sampai uap panasnya menghilang. Lalu, saring adonan ke dalam wadah lain yang bersih.
- Siapkan es balok dalam wadah lain, tuang adonan kopyor ke dalamnya sesendok demi sesendok agar laurtannya membentuk seperti kelapa muda.
- Lakukan prosesnya sampai adonan habis. Angkat, tiriskan kopyor yang sudah membentuk.
- Siapkan mangkuk atau gelas saji, masukkan kopyor ke dalamya, beri es serut.
- Tuangkan sirup cocopandan dan santan secukupnya. Siap disajikan.
12 dari 14 halaman
Es Kopyor Nutrijel Kelapa Muda Susu
Wajib banget dicoba nih, campuran susunya lebih menggoda deh!
Bahan-Bahan:
- 450 ml santan
- 200 ml air
- 500 ml air kelapa
- 5 gr jelly bubuk
- 5 gr Nutrijel rasa kelapa muda
- 70 gr gula pasir
- 1 sdt garam
- Es batu secukupnya
- 150 ml Frisian Flag Susu Kental Manis Full Cream GOLD
- 100 ml sirup cocopandan
- Es batu sesuai selera
Cara Membuat:
- Campurkan dalam panci jelly, Nutrijel rasa kelapa muda, santan, air, gula pasir, dan garam. Masak dan aduk-aduk adonan hingga matang.
- Siapkan es batu dalam wadah, tuangkan adonan kopyor ke dalamnya sedikit demi sedikit.
- Siapkan wadah lain, campurkan air kelapa dengan Frisian Flag Susu Kental Manis Full Cream GOLD. Tambahkan santan dan sirup cocopandan.
- Kemudian, masukkan kopyor yang sudah dibuat sebelumnya. Aduk-aduk rata dan tambahkan es batu sesuai selera.
- Siap disajikan.
13 dari 14 halaman
Es Kopyor Nutrijel Kelapa Merah Delima
Campuran rasa delimanya bikin es kopyor semakin menyegarkan.
Bahan-Bahan:
- 1 sachet Nutrijell kelapa hijau
- 700 ml santan
- 200 gram gula pasir
Bahan Merah Delima:
- 1 sachet Nutrijell balached color delima
- 125 gram sagu
- 500 ml air
- 200 gram gula
Cara Membuat:
- Buat kopyor terlebih dahulu dengan mencampurkan Nutrijell kelapa hijau, gula, dan santan. Masak dengan api sedang sampai mendidih.
- Kemudian, tuangkan Nutrijell hingga uapnya menghilang dalam cetakan kopyor.
- Buat adonan merah delima, campurkan bubuk jelly, gula dan air. masak dengan api sedang hingga mendidih.
- Tambahkan sagu dan aduk-aduk sampai mengental. Diamkan sampai uap panasnya menghilang dan masukkan ke dalam pipping bag, bentuk memanjang seperti cendol.
- Penyajian: tuangkan merah delima ke dalam gelas, tambahkan sirup cocopandan dan es batu.
- Lalu, tambahkan kopyor di atasnya.
- Siap disajikan.
Itulah beberapa variasi resep es kopyor nutrijel kelapa muda yang dapat dijadikan ide menu minuman segar di cuaca panas. Selamat mencoba ya!
Penulis: Arifina & Safira Salsabillah Maharani