3 Resep Jajanan Kekinian Anak Sekolah yang Mudah dan Enak Semua Pasti Suka!

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Kamis, 1 Desember 2022 09:36
3 Resep Jajanan Kekinian Anak Sekolah yang Mudah dan Enak Semua Pasti Suka!
Jajanan ketika kita sekolah memang menjadi sesuatu yang diingat. Cari tahu resep jajanan kekinian anak sekolah jaman sekarang yang enak dan mudah bikinnya.

Pernah gak sih di suatu momen kalian teringat sama kenangan jaman sekolah, bisa dari suasananya, teman-temannya, ataupun jajanan yang biasa kalian beli, bisa beli di kantin atau di abang abangan depan sekolah. Pastinya pernah dong! Nah kadang, kita pingin banget beli jajanan sekolah itu, tapi bingung kapan dan dimana beli nya karena sibuk. Kalau begitu, coba simak resep jajanan kekinian anak sekolah berikut yuk!

Tentu, jajanan sekolah jaman dulu akan berbeda dengan jajanan sekolah jaman sekarang, namun hal esensial dari jajanan sekolah pastinya akan tetap ada, yaitu murah, enak, dan mudah didapat. Kami merangkum 3 resep jajanan kekinian anak sekolah yang mudah untuk dibuat dan disukai banyak orang, yuk simak artikel ini sampai habis!

 

1 dari 3 halaman

Telur Gulung

Telur Gulung

Resep jajanan kekinian anak sekolah yang pertama ada “ The Famous” telur gulung dari resepedia.id. Rasa gurih telur yang sudah dibumbui dengan saus pedas yang melengkapi rasa, apalagi cara memasak abang-abangnya yang terbilang atraktif, cukup untuk menarik orang-orang agar membeli telur gulung!

Bahan-bahan

  • 2 butir telur
  • 3 sendok makan air
  • 1/4 sendok teh penyedap rasa
  • 1/4 sendok teh lada bubuk
  • Garam sesuai selera
  • Tusuk sate secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan Pelengkap

  • Saus sambal secukupnya
  • Kecap secukupnya

Cara Membuat

  • Siapkan wadah lalu kocok lepas telur sampai mengembang menggunakan garpu atau whisk.
  • Tambahkan air dan bumbui dengan lada bubuk, penyedap rasa, dan garam sesuai selera. Kocok telur lagi agar agak encer dan bumbu tercampur rata.
  • Panaskan minyak secukupnay dalam wajan dengan api sedang dan tunggu sampai benar-benar panas.
  • Setelah minyak panas, masukkan tusuk sate terlebih dahulu ke dalam wajan.
  • Baru tuang telur menggunakan sendok secara menyebar.
  • Langsung tarik telur dengan tusuk sate ke pinggir wajan baru kemudian di gulung. Angkat dan tiriskan. Lakukan proses ini sampai adonan telur habis.
  • Telur gulung siap disajikan selagi hangat. Jangan lupa beri saus dan kecap sebagai pelengkap.

2 dari 3 halaman

Maklor atau Makaroni Telur

Maklor atau Makaroni Telur

Kemudian resep jajanan kekinian anak sekolah kedua ada maklor atau makaroni telur dari resepedia. Kombinasi makaroni dan telur ternyata sangat mantap, apalagi ditambah dengan beberapa saus pedas, beuh endul banget!

Bahan-bahan

  • 200 gram makaroni elbow
  • 1 sendok minyak goreng makan untuk merebus
  • Air secukupnya untuk merebus
  • 2 sendok makan margarin
  • 5 butir telur ayam
  • 1/2 sendok teh penyedap rasa ayam
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh lada bubuk
  • Minyak goreng secukupnya untuk olesan cetakan
  • Saus sambal secukupnya untuk pelengkap

Cara Membuat

  • Siapkan semua bahan yang dibutuhkan untuk membuat makaroni telor atau maklor.
  • Rebus air dalam panci sampai mendidih dan beri 1 sendok minyak makan goreng.
  • Setelah air mendidih, masukkan makaroni elbow dan rebus hingga matang dan empuk sekitar 15 menitan. angkat dan tiriskan.
  • Saat masih hangat, beri makaroni rebus dengan margarin dan aduk rata hingga margarin luntur melumuri secara merata. sisihkan.
  • Selanjutnya yaitu membuat adonan telurnya. pecahkan 5 telur dalam mangkuk besar.
  • Tambahkan penyedap rasa ayam, garam, dan lada bubuk. kocok secara merata menggunakan whisk atau garpu.
  • Panaskan cetakan maklor dan olesi dengan minyak goreng.
  • Setelah cetakan panas, tata makaroni rebus ke dalam cetakan menggunakan sendok dan ratakan.
  • Lalu tuang kocokan telur ke dalam setiap cetakan sampai penuh.
  • Tutup cetakan dan masak maklor sampai matang merata dengan api sedang. jangan lupa dibalik agar tidak gosong.
  • Tata makaroni telur dalam piring saji dan beri saus sambal sebagai pelengkap.
  • Makaroni telor atau maklor siap disajikan selagi hangat.

3 dari 3 halaman

Tahu Crispy

Tahu Crispy

Terakhir ada tahu crispy dari resepedia. Resep jajanan kekinian anak sekolah ini cukup digemari banyak anak-anak sekolah, rasanya yang gurih asin dan disantap bersama cabe rawit sangat pas dinikmati ketika berbincang bersama teman-teman sekolah!

Bahan-bahan

  • 12 buah tahu putih ukuran sedang
  • 75 gr tepung terigu
  • 1 sendok makan tepung tapioka
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh kaldu bubuk
  • 1 sendok teh baking powder
  • 1/4 sendok teh lada bubuk
  • 250 ml air
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat

  • Cuci bersih tahu dan potong menjadi 4 bagian. Sisihkan.
  • Campurkan tepung terigu, tepung tapioka, garam, kaldu bubuk, lada bubuk, dan baking powder dalam mangkuk.
  • Lalu tuang air dan aduk rata hingga semua bahan larut.
  • Baru masukkan potongan tahu ke dalam adonan tepung. Rendam selama 10 menit agar bumbu meresap. Angkat dan tiriskan.
  • Panaskan minyak secukupnya untuk menggoreng. Goreng tahu dengan api sedang sampai tahu kering dan berwarna kuning keemasan.
  • Setelah kering, baru tuangkan sisa adonan cairan tepung sedikit-demi sedikit ke atas tahu. Aduk rata dan goreng sampai tahu dan crispinya kering. Angkat dan tiriskan.
  • Tahu crispy siap disajikan dengan cabai rawit.

Jadi itulah resep jajanan kekinian anak sekolah yang cukup mudah untuk dibuat dan enak! Ikuti langkah-langkahnya dan nikmati kelezatannya sambil bernostalgia kenangan-kenangan sekolah bersama teman-temanmu! Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

Penulis: Akhiroel Mohammad Effendi

Beri Komentar