5 Varian Resep Kue Keciput untuk Sajian di Hari Raya Idul Fitri

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Selasa, 19 Maret 2024 16:19
5 Varian Resep Kue Keciput untuk Sajian di Hari Raya Idul Fitri
Buat apa keluar cuma buat beli kudapan hari raya? Mending cobain bikin 5 varian resep keciput ini, deh!

Resep keciput merupakan salah satu jenis kue kering. Makanan ini hampir mirip seperti onde-onde ketawa, hanya saja teksturnya yang berbeda.

Keciput merupakan salah satu jenis kudapan hari lebaran, lho! Cita rasa dari makanan ini yaitu manis dengan tekstur yang crispy.

Keciput sendiri menjadi salah satu makanan khas Lombok yang hingga sekarang masih banyak digemari oleh masyarakat. Pada dasarnya, pembuatan keciput ini menggunakan beberapa bahan seperti telur, margarin, tepung terigu, dan juga adonan perasa yang diaduk rata.

Kalau kamu penasaran bagaimana cara pembuatannya, lihat resep di bawah, yuk!

1 dari 6 halaman

Resep Kue Keciput Renyah Simple

Resep Kue Keciput Renyah Simple© Cookpad.com/dapur_esmo

Resep kue keciput yang pertama ini cocok untuk kamu yang baru pertama kali coba. Bahan-bahan yang digunakan sangat mudah didapatkan. Pembuatannya juga tidak sulit, lho! Langsung lihat resepnya di bawah, yuk!

Bahan-bahan:

  • 2 butir telur
  • 65 gr gula pasir
  • 1/2 sdt sp
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt vanili
  • 25 gr margarin/butter
  • 235 gr tepung ketan putih
  • 15 gr tepung tapioka
  • 40-60 ml air
  • 100 gr wijen
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  1. Kocok telur, gula, dan sp dengan menggunakan whisk hingga gula larut 
  2. Tambahkan margarin/butter, aduk rata kembali.
  3. Tambahkan tepung ketan yang dicampurkan dengan tepung tapioka dan garam, aduk perlahan, uleni dengan tangan, tambahkan air sedikit sedikit hingga adonan kalis.
  4. Masukan adonan ke dalam plastik segitiga, gunting ujungnya. 
  5. Gulingkan ke wijen, lakukan sampai habis
  6. Panaskan minyak sampai hangat, masukan adonan, goreng hingga mengapung dan berwarna kuning kecoklatan.
  7. Angkat dan tiriskan.
  8. Kue keciput siap disajikan.

2 dari 6 halaman

Resep Keciput Tanpa Telur

Resep Keciput Tanpa Telur© Cookpad.com/ihdanas

Variasi keciput yang pertama yaitu dengan tanpa menggunakan telur. Kamu tetap bisa membuat kudapan lebaran ini dengan bahan seadanya, lho! Biar gak kelamaan, langsung lihat resepnya di bawah, yuk!

Bahan-bahan:

  • 300 gr tepung ketan
  • 60 gr gula halus
  • 3 sdt mentega
  • 1 sdt sp
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 220 ml air
  • 200 gr wijen

Cara membuat:

  1. Campurkan wijen dengan 3 sdm air. Aduk rata, sisihkan.
  2. Campurkan mentega, gula halus, SP, vanili, dan garam. Aduk hingga tercampur rata.
  3. Masukkan tepung ketan, aduk rata. Tambahkan air, uleni hingga kalis.
  4. Bentuk adonan sesuai selera. Gulingkan ke dalam wijen. Tiriskan.
  5. Goreng adonan dengan api sedang cenderung kecil. Aduk rata agar matangnya merata dan berwarna keemasan. 
  6. Angkat, tiriskan, dan dinginkan di suhu ruang.
  7. Keciput siap disajikan dan ditaruh di dalam toples.

3 dari 6 halaman

Resep Kue Keciput Tanpa Oven Tanpa Mixer

Resep Kue Keciput Tanpa Oven Tanpa Mixer© Cookpad.com/lina_sapt

Keciput kali ini sedikit berbeda dengan resep sebelumnya, nih! Bedanya, keciput ini menambahkan santan kara. Meskipun begitu, rasa keciput ini tetap sama enaknya, lho! Langsung lihat cara buatnya, yuk!

Bahan-bahan:

  • 200 gram / 20 sdm tepung ketan
  • 4 sdm tepung tapioka
  • 4 sdm gula pasir
  • 1 butir telur
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt baking soda
  • 1 bks Santan kara 65 ml
  • Air secukupnya
  • secukupnya wijen

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan kering dalam satu wadah, aduk rata.
  2. Kocok telur dan gula pasir di wadah lain hingga gula larut
  3. Campurkan telur ke bahan kering, aduk rata.
  4. Campurkan santan kara dan air sebanyak 1 bungkus santan
  5. Campurkan ke adonan, uleni hingga bisa dibentuk. Tambah air jika dirasa masih kurang
  6. Bentuk bulat adonan seperti kelereng, lalu masukkan ke wadah berisi wijen. 
  7. Goreng adonan dengan menggunakan api kecil dan minyak tenggelam
  8. Goreng hingga berwarna kecoklatan
  9. Angkat dan tiriskan
  10. Keciput siap disajikan.

4 dari 6 halaman

Resep Keciput Coklat

Resep Keciput Coklat© Cookpad.com/WidjieAst

Kalau di resep-resep sebelumnya kamu dapat menikmati rasa original keciput, kali ini kamu dapat mencoba keciput rasa coklat, lho! Resep ini cocok banget untuk kamu pencinta manis coklat. Tunggu apa lagi? Langsung lihat cara buatnya, yuk!

Bahan-bahan:

  • 250 gr tepung ketan putih
  • 200 gr wijen
  • 350 ml Santan ķental
  • 1 btr telur
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt baking soda
  • 4 sdm Coklat Bubuk
  • 5 sdm gula pasir
  • secukupnya vanilli
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  1. Aduk semua bahan kecuali tepung ketan dan santan hingga tercampur rata
  2. Campurkan tepung ketan ke dalam adonan, masukkan santan sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis.
  3. Bentuk bulat-bulat kecil, gulingkan adonan di atas wijen.
  4. Goreng dalam minyak panas dengan api kecil. 
  5. Angkat dan keciput coklat siap disajikan.

5 dari 6 halaman

Resep Keciput Gluten Free

Resep Keciput Gluten Free© Cookpad.com/riamemasak

Kamu lagi diet? Tapi tetep mau makan enak selama lebaran? Cobain resep yang satu ini, yuk! Sedikit berbeda dengan keciput sebelumnya. Kali ini, kamu dapat membuat keciput tanpa menggunakan gula, lho! Jadi, kamu tidak perlu khawatir melewatkan vibes lebaran tanpa jajanan ini, ya! Ini dia resepnya,

Bahan-bahan:

  • 200 gr tepung ketan
  • 2 sdm tepung taioka
  • 50 gr unsalted butter
  • 1 butir telur
  • 50 ml santan kental
  • 1/2 sdt vanilla paste 
  • 1 sdm beef liver powder
  • 1 sdt natural seasalt
  • Air secukupnya 
  • Secukupnya wijen
  • Minyak kelapa 

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan kering seperti tepung ketan, tepung tapioka, garam, dan beef liver powder ke dalam wadah. Aduk hingga rata.
  2. Masukkan telur, butter, vanilla paste dan santan kental ke dalam mangkok bahan kering. Aduk rata dan uleni hingga kalis.
  3. Bentuk adonan seperti kelereng atau lonjong. 
  4. Gulingkan adonan ke dalam wijen.
  5. Goreng di dalam minyak kelapa yang sudah panas dengan api kecil cenderung sedang.
  6. Goreng hingga berwarna coklat keemasan.
  7. Angkat dan tiriskan
  8. Keciput gluten free bisa dapat disajikan.

6 dari 6 halaman

Nah, itu dia beberapa varian resep keciput yang bisa kamu coba untuk kudapan hari raya. Kamu tertarik untuk coba yang mana nih? Anyway, untuk resep lebih jelasnya, kamu bisa tonton video di bawah ini, ya!

 

Penulis: Zhafirah Ade Putri Herianti

Beri Komentar