© 2024 Notordinaryblogger.com, Instagram.com/@resepmudahkue
Resep kue kastengel 1 Kg terigu keju edam bisa menjadi salah satu referensi untuk dijadikan suguhan jajanan Lebaran. Rasa kue yang gurih, renyah di luar dan ngeprul banget saat digigit membuatnya banyak digemari oleh masyarakat Tanah Air.
Kue kastengel memiliki bentuk yang khas, yakni memanjang seperti stik dengan taburan keju di atasnya. Salah satu varian yang disukai adalah kastengel dengan tambahan keju edam yang kaya akan rasa gurih.
Cara pembuatan kue kering yang satu ini cukuplah mudah. Kamu perlu menyiapkan bahan utama keju edam untuk tekstur yang gurih, dan dicampurkan dengan tepung terigu, tepung maizena, mentega hingga bahan-bahan lainnya.
Pengolahan kue menggunakan keju edam salah satu yang difavoritkan karena tak sekedar memberi rasa lebih gurih saja. Tapi, keju edam juga memancarkan aroma wangi kue kastengel lebih menggugah selera. Langsung saja simak resepnya berikut!
Siapkan bahan-bahanya dengan tepat dan berkualitas untuk mendapatkan rasa yang lezat di akhir ya. Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya sangat mudah ditemui di pasaran lho!
Kreasikan juga dengan aneka bentuk lain jika kamu menginginkan suguhan kue kastengel di Hari Raya Idul Fitri yang berbeda ya!
Bahan-Bahan:
Bahan Olesan:
Mulailah dengan menyiapkan kuning telur, margarin dan mentega dalam satu wadah. Mixer bahan-bahan tersebut dengan kecepatan rendah selama 5 menit agar tercampur.
Kemudian, masukkan keju edam parut dan garam, aduk-aduk menggunakan spatula hingga tercampur dalam adonan.
Masukkan juga tepung terigu, gula halus, susu bubuk, dan tepung maizena secara bertahap. Sambil memasukkan bahan, lakukan pengadukan dengan spatula hingga tercampur sempurna.
Uleni adonan kue kastengel hingga kalis. Setidaknya, pastikan adonan tidak lengket di tangan dan mudah dibentuk.
Cetak adonan membentuk kue kastengel seperti stik. Tata di loyang yang sudah diolesi margarin.
Lakukan proses ini hingga adonan habis ya. Selain bentuk stik, kamu juga bisa lho berkreasi dengan membuat kue kastengel dengan cetakan lain seperti bentul love, bintang, bulan dan lainnya.
Panggang kue dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya selama 10 menit. Keluarkan kue dari oven, lalu olesi dengan kuning telur dan beri taburan keju parut di atasnya.
Panggang kembali kue kastengel hingga matang. Angkat, tiriskan sejanak hingga dingin dan uap panasnya hilang. Masukkan kue ke dalam toples kedap udara, sajikan saat momen Lebaran tiba ya!
Kamu bisa berkreasi juga dengan aneka topping pilihan lho! Selain menggunakan keju parut, kamu bisa membuat variasi kue kastengel celup coklat, kue kastengel topping wijen, hingga varian bubuk cabai yang bisa kamu sesuaikan dengan selera ya!
Itulah resep kue kastengel 1 kg tepung terigu keju edam yang bisa kamu recook. Suguhan jajan Lebaran nanti akan semakin menarik dengan cita rasaa kue yang ngeju abis, dan ngeprul ini. Selamat mencoba ya!