Dengan membuat Resep Olahan Ayam Pedas ini tidak akan membuatmu menyesal, lho! Enak dan bikin ketagihan~
Makanan olahan ayam tentunya sangat populer di Indonesia karena dagingnya yang dapat dimasak dengan berbagai macam cara. Selain itu, daging ayam juga terhitung lebih murah, sehingga membuat masyarakat lebih memilih untuk menggunakannya sebagai lauk makanan sehari-hari.
Ayam juga memiliki kandungan gizi berlimpah yang berguna untuk kesehatan tubuh. Oleh karena itu, masyarakat pun mulai mengolah ayam menjadi berbagai macam varian makanan yang lezat dan tentunya bisa disantap secara nikmat oleh masyarakat sekitar.
Nah, untuk kamu penggemar makanan pedas, saatnya untuk nyobain langsung berbagai Resep Olahan Ayam Pedas yang ada di bawah ini. Tentunya kamu gak bakal nyesel kalau nyobain salah satunya, deh!
1 dari 10 halaman
Resep Ayam Kemangi Pedas khas Sunda
© Cookpad.com/devinahermawan
Resep Olahan Ayam Pedas yang satu ini wajib kamu cobain karena dibuat langsung oleh Devina Hermawan, lho!
Bahan untuk marinasi:
1 kg ayam negeri, potong menjadi 12 bagian
1 buah jeruk nipis
1 sdt garam
Bahan bumbu halus:
1 jempol kunyit
2 jempol kencur
5 butir kemiri
5 siung bawang putih
8 siung bawang merah
10-15 buah cabe rawit merah
Minyak goreng secukupnya
Bahan lainnya:
1 jempol jahe, geprek
1 buah tomat, potong-potong
1 ½ sdm gula pasir
½ sdm kaldu bubuk
⅓ sdt garam
2 batang daun bawang, potong-potong
2 batang serai, geprek
3 lembar daun salam
7 lembar daun jeruk
10-15 buah cabe rawit merah
50 gr daun kemangi
600 ml air
Cara membuat:
Siapkan ayam dan cuci sampai bersih. Marinasi ayam dengan perasan jeruk nipis dan garam, aduk merata kemudian diamkan beberapa menit.
Geprek kemiri kemudian potong bawang putih, bawang merah, kunyit, dan kencur. Haluskan bahan-bahan tersebut dengan blender.
Masukkan cabe rawit dan sedikit minyak, blender kembali sampai menjadi halus.
Tumis bumbu halus sampai minyak keluar. Tambahkan serai, jahe, daun salam, dan daun jeruk.
Masak sampai menjadi wangi dan berubah menjadi sedikit kecoklatan.
Tambahkan ayam dan masak sebentar sampai menjadi kecoklatan kemudian tuangkan air.
Bumbui dengan garam, gula, dan kaldu bubuk. Aduk merata kemudian ungkep selama 15-20 menit.
Tambahkan tomat, daun bawang, dan cabe rawit. Aduk merata dan masaklah sebentar.
Tambahkan juga daun kemangi dan aduk merata.
Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
2 dari 10 halaman
Resep Ayam Woku Kemangi Pedas
© Cookpad.com/neeshaoct
Resep Olahan Ayam Pedas kali ini rasanya enak dan kuahnya sedap banget, lho! Wajib dicobain pokoknya~
Bahan:
½ ekor ayam, potong-potong sesuai selera
Daun kemangi secukupnya
Bahan bumbu halus:
1 ruas kecil kunyit
½ buah cabe merah besar
2 iris jahe
2 butir kemiri
3 siung bawang putih
4 siung bawang merah
11 buah cabe rawit merah
Bahan bumbu kasar:
1 batang serai, geprek
1 ruas kecil lengkuas, geprek
½ buah tomat, iris-iris
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk, sobek-sobek
8 buah cabe hijau utuh
Air secukupnya
Garam, gula, penyedap rasa secukupnya
Cara membuat:
Siapkan ayam dan cuci sampai bersih. Potong-potong sesuai selera kemudian rebus selama 10 menit.
Setelah direbus, cuci kembali menggunakan air dingin kemudian tiriskan.
Siapkan bumbu halus kemudian haluskan dengan menggunakan ulekan atau blender.
Tumis bumbu halus bersama dengan bumbu kasar sampai menjadi harum.
Tambahkan ayam dan daun kemangi setengah saja. Aduk sampai tercampur merata.
Tuangkan air secukupnya kemudian bumbui dengan garam, gula, dan penyedap. Ungkep sampai menjadi matang.
Ketika air sudah mulai menyusut dan ayam menjadi empuk, koreksi rasa sesuai selera masing-masing.
Masukkan kembali sisa daun kemangi dan aduk secara merata.
Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
3 dari 10 halaman
Resep Ayam Rica Kemangi Pedas
© Cookpad.com/T4ntri
Tidak hanya dapat dinikmati sendiri, Resep Olahan Ayam Pedas yang satu ini juga cocok untuk ide jualan!
Bahan:
½ ekor ayam, potong sesuai selera
1 batang serai, ambil bagian putihnya lalu memarkan
1 buah jeruk nipis
½ sdt garam
¼ sdt gula pasir
¼ sdt kaldu bubuk
2 lembar daun salam
2 ikat kemangi, petik sesuai selera
3 lembar daun jeruk
3 sdm minyak goreng
Air secukupnya
Bahan untuk bumbu halus:
1 ruas jahe
1 ruas kunyit yang sudah dibakar
2 butir kemiri
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
5 buah cabe rawit merah
8 buah cabe merah keriting
Cara membuat:
Siapkan ayam dan cuci sampai bersih. Lumuri ayam dengan jeruk nipis kemudian diamkan selama kurang lebih 10 menit.
Rebus ayam selama kurang lebih 15-20 menit, tiriskan dan sisihkan.
Siapkan wajan dan panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai menjadi harum kemudian tambahkan serai, daun jeruk, dan daun salam.
Masak sebentar kemudian masukkan ayam dan tuangkan air sampai ayam terendam sempurna.
Bumbui dengan garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya.
Ketika air sudah mulai menyusut, koreksi rasa sesuai selera masing-masing. Tambahkan kemangi dan tunggulah sampai air menyusut sempurna.
Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
4 dari 10 halaman
Resep Dada Ayam Suwir Fillet Pedas
© Cookpad.com/annaet68
Tidak hanya rasanya yang enak, dari aroma pun sangat menggoda! Cobain langsung deh Resep Olahan Ayam Pedas yang satu ini~
Bahan:
Bahan untuk bumbu halus:
1 sdt garam
1 buah cabe rawit
1 ruas jari kelingking kunyit
1 ruas jari jempol jahe
5 buah cabe keriting
6 siung bawang putih
8 siung bawang merah
Bahan bumbu pelengkap:
1 buah tomat
1-2 lembar daun salam
½ sdt kaldu jamur (totole)
2 batang serai, ambil bagian putihnya
3 lembar daun jeruk
Cara membuat:
Siapkan ayam dan cucilah sampai bersih. Rebus fillet dada ayam kemudian suwir-suwir sesuai selera.
Siapkan bahan-bahan untuk bumbu halus. Haluskan dengan menggunakan ulekan atau blender.
Tumis bumbu halus bersama bumbu pelengkap dan penyedap.
Ketika sudah mulai wangi, tambahkan ayam suwir dan aduk secara merata. Masak sesuai dengan tingkat kekeringan yang disuka.
Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
5 dari 10 halaman
Resep Ayam Panggang Pedas
© Cookpad.com/Neng_Titoh
Dengan bumbu yang simple, kamu bisa cobain langsung Resep Olahan Ayam Pedas yang nikmat satu ini!
Bahan:
Bahan bumbu:
1 cm jahe
1 sdt ketumbar
1 liter air
½ sdt garam
½ sdt kaldu bubuk
3 buah kemiri sangrai
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
5 buah cabe keriting
5 sdm kecap manis, sesuaikan
Gula secukupnya
Cara membuat:
Siapkan semua bumbu kecuali lengkuas. Haluskan dengan menggunakan ulekan sampai menjadi halus.
Siapkan ayam dan cucilah sampai bersih. Rebus ayam bersama bumbu halus dan air sampai kuah menyusut.
Ketika air mulai menyusut, tiriskan.
Panggang ayam dengan menggunakan oven atau pan dengan sesekali mengolesi ayam dengan bumbu.
Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
6 dari 10 halaman
Resep Tumis Ayam Kecap Inggris Pedas
© Cookpad.com/windri_aries
Jangan bingung lagi ketika kamu punya sisa ayam di kulkas, yuk cobain Resep Olahan Ayam Pedas yang ini~
Bahan:
5 potong sayap ayam
1 buah jeruk nipis
1 sdt kecap inggris
1 sdm saus tiram
½ sdt gula pasir
½ sdt kaldu jamur
¼ sdt lada bubuk
2 sdm minyak, untuk menumis
2 sdm kecap manis
3 siung bawang putih, cincang halus
5 siung bawang merah, iris tipis
5 buah cabe rawit merah, iris-iris
50 ml air
Garam secukupnya, sesuaikan
Cara membuat:
Siapkan ayam dan cuci sampai bersih. Potong sesuai selera kemudian lumuri dengan air jeruk nipis.
Rebus ayam sampai lemak kotornya keluar kemudian tiriskan. Goreng sayap ayam sebentar saja.
Siapkan wajan dan tumis bawang putih sampai menjadi harum dan kekuningan. Tambahkan bawang merah dan cabe rawit, aduk merata.
Tambahkan sayap ayam dan aduk rata. Tuangkan kecap inggris, saus tiram, kecap manis, dan air kemudian aduk merata.
Koreksi rasa sesuai selera masing-masing kemudian bumbui dengan garam secukupnya.
Bumbui dengan gula, lada bubuk, kaldu jamur, dan garam. Aduk merata dan masak sampai kuah meresap sempurna.
Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
7 dari 10 halaman
Resep Ayam Bumbu Ddak Gan Jeong
© Cookpad.com/Lovely_Kitchen
Tidak perlu jauh-jauh ke Korea untuk bisa menikmati makanan ini, cobain sendiri Resep Olahan Ayam Pedas ini gak bakal bikin nyesel pokoknya!
Bahan:
400 gr daging ayam (fillet paha)
1 genggam kacang cincang kasar
3 sdm tepung maizena
100 gr tepung kentucky
Air es secukupnya
Garam, merica secukupnya
Bahan saus:
1 sdm bubuk cabe, sesuaikan
1 sdm kecap asin
1 sdm bawang putih cincang halus
1 sdt merica, sesuaikan
2 sdm gochujang
2 sdm saus tomat
2 sdm gula
3 sdm air
3 sdm madu / sirup gula
Cara membuat:
Siapkan ayam dan cuci sampai bersih. Potong sesuai selera kemudian bumbui dengan garam dan merica, diamkan selama 30 menit.
Campurkan semua bahan saus ke dalam mangkuk. Aduk merata, koreksi rasa sesuai selera masing-masing.
Siapkan mangkuk lain, campurkan tepung kentucky dan tepung maizena, aduk merata. Tambahkan ayam dan pastikan ayam tertutupi tepung secara sempurna.
Ketika ayam sudah terbalur tepung, tuangkan air dan es batu secukupnya. Aduklah merata.
Siapkan wajan dan panaskan minyak. Goreng ayam sampai menjadi berwarna kecoklatan, jika sudah kering tiriskan.
Setelah ayam sudah mulai kering dan tidak berminyak, tambahkan saus dan aduk sampai tercampur merata.
Ayam siap dinikmati bersama kacang cincang.
8 dari 10 halaman
Resep Ayam Fire Wings ala Richeese
© Cookpad.com/Hadijah_KK
Resep Olahan Ayam Pedas yang satu ini cocok untuk kamu masak berulang kali karena rasanya bakal bikin kamu ketagihan, lho!
Bahan:
5-6 potong ayam
1 bungkus tepung bumbu serbaguna
Wijen secukupnya untuk taburan, disangrai
Bahan bumbu saus:
1 sdm madu, sesuaikan
1 sdm gula pasir
1 sdm minyak wijen (opsional)
2 sdm kecap manis
2 sdm saus tiram
2 sdm bon cabe, sesuaikan
2 siung bawang putih, parut halus
2-3 sdm saus barbeque
4 sdm saus tomat
5 sdm saus sambal
Cara membuat:
Siapkan ayam dan cuci sampai bersih.
Buat adonan basah dengan mencampurkan 3 sdm tepung dan 60 ml air.
Baluri ayam ke dalam adonan kering kemudian ke dalam adonan basah. Masukkan kembali ke dalam adonan kering.
Remas ayam supaya tepung menempel sempurna.
Siapkan wajan dan panaskan minyak. Masukkan ayam yang telah dilumuri tepung sampai menjadi matang.
Siapkan bahan-bahan untuk saus dan aduk sampai tercampur merata.
Tumis campuran saus dengan 1 sdm margarin. Pastikan ditumis sampai meletup-letup, koreksi rasa sesuai selera masing-masing.
Masukkan ayam ke dalam saus dan aduk merata sampai ayam benar-benar terbaluri oleh saus.
Ayam siap untuk disajikan bersama taburan wijen.
9 dari 10 halaman
Resep Paha Ayam Teriyaki Pedas
© Cookpad.com/cook_19945957
Resep Olahan Ayam Pedas ini cocok dimakan untuk anak-anak, lho. Kamu hanya perlu menyesuaikan tingkat kepedasannya saja namun rasanya tetap enak!
Bahan:
5 potong paha ayam
1 tangkai daun bawang, iris kasar
1 buah bawang bombay, iris kasar
2 buah cabe hijau, iris kasar
2 siung bawang merah, iris kasar
3 siung bawang putih, iris kasar
3 buah cabe rawit merah, iris kasar
3 buah cabe keriting merah, iris kasar
Daun jeruk secukupnya, iris kasar (opsional)
Bumbu:
Garam secukupnya
Penyedap rasa secukupnya
Bubuk lada secukupnya
Gula pasir secukupnya
Saus tiram secukupnya
Saus teriyaki secukupnya
Saus tomat secukupnya
Kecap manis secukupnya
Cara membuat:
Siapkan paha ayam dan cuci sampai bersih. Lumuri dengan perasan jeruk nipis kemudian cuci kembali sampai bersih.
Rebus paha ayam sampai menjadi matang, angkat dan tiriskan.
Siapkan wajan dan panaskan minyak. Tumis bahan-bahan yang sudah diiris kasar sampai menjadi harum.
Tambahkan paha ayam dan tuangkan air secukupnya.
Bumbui dengan bahan bumbu sesuai selera, koreksi rasa sesuai selera masing-masing.
Jika rasa sudah pas, ungkep sampai bumbu meresap sempurna ke paha ayam.
Masukkan irisan bawang bombay dan cabe hijau ketika air sudah mulai menyurut.
Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
10 dari 10 halaman
Nah, itu dia varian Resep Olahan Ayam Pedas yang tentunya bisa kamu coba bikin sendiri di rumah! Kalau kamu masih bingung ingin membuat resep yang mana, coba tonton video di bawah deh karena rasanya seenak yang dijual di restoran, lho!
VIDEO
Penulis: Dhiyaa Ul Husna Salisa