Resep Oseng Jamur Tiram Kecap, Masakan Sederhana yang Lezat, Kenyal, dan Praktis Dibuatnya

Reporter : Arifina
Sabtu, 25 Mei 2024 12:07
Resep Oseng Jamur Tiram Kecap, Masakan Sederhana yang Lezat, Kenyal, dan Praktis Dibuatnya
Masaknya simple, menu oseng jamur tiram kecap ini bisa jadi lauk makan siang atau bekal makan lho!

Resep oseng jamur tiram kecap bisa kamu jadikan referensi salah satu hidangan sederhana namun lezat yang bisa disajikan kapan saja. Jamur tiram yang memiliki tekstur lembut dan rasa gurih alami, ketika dipadukan dengan kecap dan bumbu lainnya, menghasilkan cita rasa yang menggugah selera.

Selain cita rasanya yang lezat Ketika diolah, jamur tiram salah satu bahan masakan yang mudah ditemukan di pasaran. Harganya pun terjangkau, sehingga sangat cocok buat kamu yang ingin memasak masakan simple dan murah.

Tekstur dari jamur tiram yang kenyal ini bisa diolah menjadi berbagai hidangan. Oseng jamur tiram kecap adalah salah satu yang banyak digemari.

 

1 dari 7 halaman

Resep Oseng Jamur Tiram Kecap

Jamur tiram juga kaya akan manfaat yang baik untuk tubuh. Di dalamnya terdapat kandungan vitamin dan mineral, seperti vitamin B1, B2, B3, C, dan D, serta kalium, magnesium, dan fosfor.

Jenis jamur ini juga mengandung serat yang tinggi, sehingga baik untuk pencernaan. Tak hanya itu, jamur tiram juga rendah kalori dan lemak, sehingga cocok untuk program diet.

 

2 dari 7 halaman

Untuk mengolah hidangan sederhana satu ini, kamu hanya membutuhkan beberapa bahan dan bumbu yang mudah di dapur. Rasanya yang gurih dan manis dari kecap, serta aroma bawang putih yang harum membuat oseng jamur tiram kecap cocok disajikan untuk menu makan keluarga ataupun bekal anak sekolah.

Menu olahan jamur ini tidak hanya cocok untuk vegetarian, tetapi juga bisa menjadi pilihan menu sehat untuk seluruh keluarga. Nah, ingin memasak olahan jamur tiram satu ini? Simak resepnya berikut yuk!

 

3 dari 7 halaman

Resep Oseng Jamur Tiram Kecap

Resep Oseng Jamur Tiram Kecap

Pastikan kamu memilih jenis jamur tiram yang berkualitas dan segar ya. Sehingga, olahan masakan akan lebih terasa lezat.

Simplenya, kamu hanya mengolah jamur tiram dengan aneka bumbu dan kecap manis. Tapi, jika ingin berkreasi kamu bisa menambahkan aneka topping seperti, sosis, bakso, ayam, dan masih banyak lainnya lho!

Bahan-Bahan:

  • 175 gram jamur tiram
  • 4 buah cabai rawit
  • 1 buah cabai merah
  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 sdt kecap manis
  • 1 sdt kecap asin
  • 1/4 sdt kaldu jamur
  • Garam

 

4 dari 7 halaman

Cara Membuat Oseng Jamur Tiram Kecap

Persiapan Bahan:

  • Cuci bersih jamur tiram, tiriskan, dan suwir-suwir sesuai selera. Siapkan bahan-bahan lainnya seperti bawang putih, bawang merah, cabai merah, dan daun bawang.
  • Haluskan semua bahan dengan blender, chopper, atau ulek.

Menumis Bumbu:

  • Panaskan minyak dalam wajan di atas api sedang.
  • Tumis semua bumbu hingga harum dan matang.

Menambahkan Jamur:

  • Masukkan jamur tiram ke dalam wajan.
  • Aduk rata hingga jamur sedikit layu.

5 dari 7 halaman

Resep Oseng Jamur Tiram Kecap

Bumbu Utama:

  • Tambahkan garam, kaldu jamur, kecap manis, dan kecap asin.
  • Aduk hingga semua bahan tercampur rata dan bumbu meresap.

Memasak Jamur:

  • Tuang air seikit saja, kemudian aduk kembali.
  • Masak hingga jamur benar-benar matang dan bumbu meresap, sekitar 5-7 menit.

Penyajian:

  • Angkat dan sajikan oseng jamur tiram kecap dalam piring saji.
  • Hidangan siap dinikmati dengan nasi hangat.

 

6 dari 7 halaman

Selain olahan sederhana begini, kamu masih bisa mengkreasikan oseng jamur tiram kecap dengan bahan makanan lainnya. Misal, ditambahkan telur puyuh, telur orak arik, bakso, sosi, sayur wortel, buncis da masih banyak lainnya agar semakin lezat.

Sangat mudah dan praktis bukan cara buatnya? Itulah resep oseng jamur tiram kecap yang bisa kamu recook untuk menu makanan sederhana Bersama keluarga di rumah. Selamat mencoba ya!

Beri Komentar