Meskipun kamu sudah pasti bisa membuatnya, tapi yakin nih kalau resep pisang gorengmu yang paling juara?
Resep pisang goreng memang sangat sederhana, yakni terdiri dari campuran adonan tepung, gula serta sedikit garam. Nah ada perbedaan jenis campuran tepung yang digunakan mulai dari campuran tepung terigu, tepung beras, hingga tepung tapioka
Diadona udah kumpulin berbagai kreasi resep pisang goreng dari berbagai sumber nih. Mulai dari pisang goreng yang sederhana dengan bahan-bahan yang mudah dicari, pisang goreng yang dipadukan dengan madu, hingga pisang goreng yang dicampurkan dengan biji wijen. Langsung aja deh kalian simak resep selengkapnya.
1 dari 5 halaman
Resep Pisang Goreng Sederhana
Resep pisang goreng satu ini mudah banget diikuti, bahan-bahannya pun mudah dicari. Yuk langsung aja disimak!
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- 1 sisir pisang kepok
- 3 sendok makan tepung terigu
- 2 sendok makan tepung tapioka
- ½ sendok teh gula
- Sejumput garam
- Udara, secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Cara pembuatan :
- Kupas pisang kepok yang sudah matang, lalu potong jadi dua.
- Masukkan tepung terigu, tepung tapioka, garam, gula dan air secukupnya ke dalam wadah, aduk-aduk hingga membentuk adonan agak cair.
- Masukkan pisang yang sudah dipotong, ke dalam adonan tepung, aduk-aduk hingga adonan merata.
- Panaskan minyak goreng, masukkan pisang yang telah diberi adonan tepung satu persatu.
- Goreng pisang dengan api sedang sampai matang dan berwarna kuning kecoklatan.
- Angkat pisang goreng yang sudah matang, tiriskan.
- Pisang goreng siap menemani minum teh kalian!
2 dari 5 halaman
Resep Pisang Goreng Kelapa
Yang menarik dam unik dari resep pisang goreng ini yakni penambahan parutan kelapa pada adonan yang membuat sajian ini semakin terasa gurih.
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- 3 buah pisang, potong kotak
- 100 gram kelapa parut kasar
- ½ sendok makan wijen, disangrai
- 150 gram tepung terigu protein sedang
- 50 gram tepung beras
- 25 gram gula pasir halus
- 1 butir telur
- ¼ sendok teh garam
- 200 air dingin
- Minyak secukupnya
Cara pembuatan :
- Masukkan tepung terigu, tepung beras, gula pasir, dan garam ke dalam satu wadah. Aduk-aduk hingga rata, lalu tambahkan telur dan air sedikit-sedikit. Aduk sampai rata.
- Masukkan pisang yang sudah dipotong dan kelapa parut. Aduk-aduk kembali hingga adonan rata.
- Panaskan minyak, dan goreng pisang yang sudah dibaluri adonan di atas api hingga matang.
- Sajikan dengan taburan gula halus. Pisang goreng kelapa siap disantap!
3 dari 5 halaman
Resep Pisang Goreng Madu
Dipadukan dengan madu, resep pisang goreng berikut terasa manis legit dengan aroma yang memikat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- 1 sisir pisang kepok
- 100 gram tepung terigu
- 2 sendok makan tepung beras
- 3 sendok makan madu
- 5 sendok makan mentega
- Garam secukupnya
- Udara, secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Cara pembuatan :
- Kupas pisang kepok, lalu potong menjadi dua.
- Masukkan tepung terigu, tepung beras, madu, garam dan mentega ke dalam wadah. Aduk-aduk hingga tercampur rata.
- Tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk hingga membentuk adonan tepung yang agak cair.
- Masukkan pisang yang telah dikupas dan dipotong ke dalam adonan tepung.
- Panaskan minyak kemudian goreng pisang yang telah berbalut adonan tepung dengan api sedang hingga berwarna kuning kecoklatan.
- Angkat pisang goreng dan sajikan selagi hangat.
- Pisang goreng madu siap dijadikan teman minum teh kalian!
4 dari 5 halaman
Resep Pisang Goreng Nugget
Resep pisang goreng ini menggunakan balutan tepung panir yang kriuk saat digoreng.
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- 5 buah pisang kepok
- 100 gram tepung pisang goreng
- 1 butir telur
- Air es secukupnya
- Tepung roti atau panir secukupnya
- Saus coklat (optional)
- Keju cheddar, diparut (optional)
Cara membuat :
- Kupas pisang, dan potong menjadi 2 bagian atau sesuai selera.
- Masukkan tepung pisang goreng dengan sedikit air es, adu-aduk hingga mengental.
- Masukkan pisang dalam adonan, angkat dan kemudian gulingkan pada tepung panir.
- Setelah berbalut tepung panir simpan di dalam kulkas kurang lebih 2 jam agar tepung panir tidak banyak yang rontok saat digoreng.
- Panaskan minyak, dan goreng pisang dalam api yang sedang. Angkat dan tiriskan.
- Sajikan pisang goreng dan beri topping saus coklat dan taburan keju.
5 dari 5 halaman
Resep Pisang Goreng Wijen
Meskipun ukurannya sangat kecil nih tapi wijen mampu memebrikan sensasi rasa yang berbeda pada resep pisang goreng.
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- 5 buah pisang kepok
- 100 gram tepung terigu
- 50 gram tepung beras
- 2 sendok makan susu bubuk
- 2 sendok makan wijen
- Garam secukupnya
- 1 sendok makan gula pasir
- Minyak goreng secukupnya
- Air secukupnya
Cara membuat :
- Kupas dan potong pisang.
- Masukkan tepung terigu, tepung beras, susu bubuk, wijen, garam, dan gula pasir dalam wadah. Tuang air sedikit demi sedikit, aduk-aduk adonan sampai mendapatkan kekentalan yang pas.
- Celupkan pisang ke dalam adonan.
- Panaskan minyak dengan api sedang. Masukkan pisang ke dalam minyak panas, goreng sampai matang kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Pisang goreng wijen siap menemani minum teh kalian!
Gampang dan mudah diikuti kan resep pisang goreng kali ini. Kalau kalian suka minum teh ditemani pisang goreng yang mana?
penulis: Syafna Nadya Fatmaturrida