25 Resep Puding Sederhana dan Murah, Cocok untuk Ide Jualan

Reporter : Arif Mashudi
Kamis, 5 Oktober 2023 11:41
25 Resep Puding Sederhana dan Murah, Cocok untuk Ide Jualan
Pengen yang seger-seger, anti ribet tapi lagi bokek? Yup, kamu membutuhkan sederet resep puding sederhana dan murah dalam daftar berikut ini.

Puding adalah salah satu jenis makanan penutup yang digemari banyak orang. Rasanya yang manis dan teksturnya yang lembut sangat cocok dimakan setelah menyantap hidangan berat. Disantap dalam kondisi dingin, puding bisa menjadi pilihan tepat untuk menyegarkan tubuh di tengah teriknya siang bolong.

Selain rasanya yang enak, cara membuatnya juga sangatlah mudah. Kamu nggak perlu memerlukan bahan yang ribet dan waktu yang lama. Hanya dengan beberapa bahan sederhana saja, kamu bisa membuat sebuah puding yang lezat dan istimewa.

Kemudian, membuat puding sangatlah sederhana dan tidak membutuhkan modal yang banyak. Dengan begitu, kamu bisa banget loh menjadikan puding sebagai ide jualan yang menguntungkan. Ditambah lagi, target pasarnya yang cukup menjanjikan karena makanan manis dari bahan dasar susu ini digemari kalangan anak-anak hingga dewasa.

1 dari 27 halaman

Puding terbuat dari bahan apa?

Ilustrasi Puding

Puding yang biasa dihidangkan sebagai sajian makanan penutup ini memiliki berbagai macam jenis yang bisa dibedakan berdasarkan bahan dasar yang digunakan. Pada umumnya, puding terbuat dengan bahan dasar campuran dari susu, tepung maizena, tapioka, serta telur.

Nah, untuk menambah cita rasanya, kamu bisa menambahkan tambahan perasa coklat, vanila, strawberry, karamel atau bahkan diberi tambahan buah-buahan. Setelah itu sebagai bahan pelengkap seperti saus vla yang terbuat dari susu yang pasti membuat puding terasa semakin nikmat.

Berapa lama daya tahan puding?

Sayangnya puding tidak bisa tahan lama. Jadi, idealnya puding harus sudah dikonsumsi maksimal 3 sampai 4 jam setelah pembuatan. Hal ini karena puding termasuk makanan yang mudah berair jika disimpan terlalu lama, sehingga akan mempengaruhi teksturnya.

Namun, kamu bisa meminimalisir dengan beberapa cara salah satunya simpan puding di kulkas. Tapi jangan di bagian freezer karena nanti puding akan mengeras.

2 dari 27 halaman

Apakah puding itu sehat?

Selain rasanya yang nikmat, puding juga termasuk makanan sehat, apalagi jika terbuat dari bahan-bahan alami. Beberapa manfaat dari mengkonsumsi puding diantaranya dapat menstabilkan kolesterol dan menurunkan risiko darah tinggi karena memiliki kandungan rumput laut di dalamnya.

Selain itu, kandungan susu yang ada dalam puding juga bisa dapat menurunkan risiko osteoporosis. Puding juga bagus untuk pencernaan karena memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga makanan ini cocok untuk kamu yang sedang program diet.

Apa perbedaan puding dan agar-agar?

Perbedaan Puding dan Agar-agar

Melihat dari bahan utama, puding terbuat dari perpaduan agar-agar dan jeli. Kemudian ada campuran bahan lain seperti susu, telur, coklat atau perpaduan ketiganya. Untuk segi warna, puding dan juga agar-agar memiliki variasi beragam, bedanya puding lebih pekat.

Lalu, bahan utama agar-agar terbuat dari rumput laut atau ganggang yang mengandung senyawa hidrokoloid yang membuat teksturnya dapat mengeras. Warnanya beragam dan cenderung lebih bening dibanding puding.

3 dari 27 halaman

Resep Puding Sederhana dan Murah

Resep Puding Sederhana dan Murah

Buat puding gak perlu modal yang banyak, cobain resep puding sederhana ini. Dijamin bikinnya gampang, enak dan gak perlu keluarin cuan banyak.

Bahan puding lumut:

  • 2 bungkus agar-agar plain
  • 350 gr gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 250 cc santan kental
  • 200 cc jus pandan (blender 20 lembar daun pandan dan air lalu saring)
  • 1,5 sdt pasta pandan atau daun pandan secukupnya
  • 1200 cc air
  • 3 butir telur ayam, kocok lepas
  • 1 sdt esens vanilli

Bahan puding coklat:

  • 2 bungkus agar-agar plain
  • 1/2 kaleng SKM coklat
  • 3 sdm bubuk coklat
  • Gula pasir secukupnya
  • 1400 cc air

Cara membuat:

  1. Langkah pertama kocok lepas telur pakai dengan garpu. Kemudian campurkan semua bahan untuk puding lumut dalam 1 panci, rebus dengan api sedang dan sesekali diaduk.
  2. Setelah mendidih kecilkan api sambil menunggu tekstur 'lumut' terbentuk dengan sendirinya. Jika sudah dingin masukkan ke dalam cetakan.
  3. Lanjut buat puding coklat, rebus semua bahan sampai mendidih, tuang di atas puding lumut setelah lapisan puding lumut mulai berkulit.
  4. Diamkan puding hingga mengeras lalu masukkan kulkas sampai dingin. Puding siap disajikan.

4 dari 27 halaman

Resep Puding Coklat Sederhana dan Murah

Resep Puding Coklat Sederhana dan Murah

Anti ribet dan modal banyak, ini resep puding coklat nikmat yang bisa kamu recook dengan mudah.

Bahan puding:

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 1 sdm coklat bubuk
  • 1/2 sdt garam halus
  • 150 gram gula pasir
  • 1 liter susu cair
  • 1/2 kaleng Susu kental manis coklat

Bahan VLA/saus:

  • Susu evaporated
  • 6 sdm gula pasir
  • 2 sdm tepung maizena
  • 1 kuning telur
  • 1/2 sdt vanilla
  • 1 sdt rhum (Optional)

Cara membuat:

  1. Langkah pertama buat puding dengan campurkan semua bahan kecuali gula dan garam.
  2. Aduk-aduk hingga rata dan saring. Tuang ke dalam panci. Masukkan gula pasir dan garam, masak sambil diaduk hingga mendidih, dinginkan.
  3. Tuang dalam cetakan puding (cup).
  4. Kemudian buat vla/ saus dengan campur semua bahan. Masak dan aduk sampai mulai beruap.
  5. Ambil sedikit adonan dan campurkan ke dalam kuning telur kocok lepas, masukkan kembali ke dalam adonan vla.
  6. Masak kembali sambil diaduk terus sampai meletup-letup. Angkat dan dinginkan, puding siap disajikan.

5 dari 27 halaman

Resep Puding Coklat Susu Ekonomis

Resep Puding Coklat Susu Ekonomis

Lembut dan manisnya puding coklat susu bisa bikin siapa saja ngiler dengan kenikmatannya. Mau tahu cara buatnya, cek resepnya dibawah ini ya.

Bahan A:

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 750 ml susu UHT coklat
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdm coklat bubuk

Bahan B:

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 750ml susu UHT vanila
  • 100 gr gula (sesuai selera)
  • Biskuit coklat secukupnya, patahkan

Bahan C:

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 750 ml susu UHT strawberry
  • 1 sdm gula pasir (selera)
  • Pewarna makanan merah muda secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan panci, campurkan semua bahan A lalu masak hingga mendidih. Tuang ke dalam cetakan, dinginkan.
  2. Campurkan semua bahan B, masak hingga mendidih. Diamkan sebentar sampai uap panas hilang, masukan oreo. Tuang bahan B sedikit demi sedikit di atas bahan A, sisihkan.
  3. Terakhir campurkan semua bahan C, masak hingga mendidih. Diamkan sebentar sampai uap hilang, kemudian tuang bhn C sedikit demi sedikit diatas bahan B, diinginkan.
  4. Puding siap untuk disantap.

6 dari 27 halaman

Resep Puding Susu Sederhana dan Murah

Resep Puding Susu Sederhana dan Murah

Ini dia resep puding susu sederhana dan murah, cocok dijadikan cemilan murah buat di rumah.

Bahan:

  • 1 bungkus agar rasa coklat
  • 3 sdm coklat bubuk
  • 120 gr / 8 sdm gula pasir (sesuai selera)
  • 250 gr skm rasa coklat
  • 1000 ml air

Bahan vla:

  • 400 ml susu cair
  • 5 sdm gula pasir (sesuai selera)
  • 2 sdm tepung maizena
  • Vanili bubuk secukupnya

Cara membuat:

  1. Langkah pertama, campurkan semua bahan puding kedalam panci, aduk rata.
  2. Masak sambil terus diaduk hingga mendidih. Jika sudah tunggu sebentar sampai uap panasnya hilang. Kemudian tuang ke dalam cup secukupnya, lalu biarkan set.
  3. Lanjut buat Vla diawali dengan campurkan semua bahan kedalam panci lalu masak sambil terus diaduk hingga mengental dan meletup-letup.
  4. Tuang vla diatas puding coklat, biarkan panasnya hilang lalu tutup cup. Simpan ke dalam kulkas supaya dingin. Puding siap disantap.

7 dari 27 halaman

Resep Puding Mudah dan Murah

Resep Puding Mudah dan Murah

Warna dari resep puding ini nampak cantik banget kan? Begini cara membuatnya.

Bahan adonan hijau:

  • 1 bungkus agar agar plain
  • 1 bungkus nutrijell melon
  • 250 gr gula pasir
  • 1400 ml air
  • Pewarna hijau

Bahan adonan putih:

  • 1 bungkus agar agar plain
  • 2 bungkus susu putih
  • 150 gr gula pasir
  • 1000 ml air

Bahan adonan merah:

  • 2 bungkus agar agar plain
  • 2 bungkus nutrijell strawberry
  • 2800 ml air
  • 500 gr gula pasir
  • pewarna merah
  • 1 sdm selasih


Cara membuat:

  1. Pertama masak Adonan hijau terlebih dulu, dengan campur semua bahan adonan hijau dan masak diatas kompor hingga mendidih.
  2. Setelah adonan hijau mendidih, tuang di cup puding, dinginkan.
  3. Lanjut masak adonan putih, dengan campurkan semua bahan adonan putih lalu masak hingga mendidih. Tuang adonan putih diatas adonan hijau, diamkan hingga mengeras.
  4. Terakhir masak adonan merah, dengan campur semua bahan adonan merah lalu masak diatas kompor hingga mendidih. Tuang kembali di atas adonan putih. Dinginkan atau masukkan kulkas agar lebih nikmat.
  5. Sajikan.

8 dari 27 halaman

Resep Puding Cup yang Sederhana dan Ekonomis

Resep Puding Cup yang Sederhana dan Ekonomis

Mau ada arisan di rumah? Cobain buat puding cup sederhana ini yuk. Ekonomis banget dan hasilnya juga banyak.

Bahan:

  • 5 gr gelamix super atau instant jelly
  • 275 gr gula pasir butiran halus
  • 1900 ml susu segar
  • Pasta taro / strawberry (sesuai selera)

Cara membuat:

  1. Siapkan panci. Masukkan gula dan gelamix super lalu aduk rata.
  2. Masukkan susu dan air, aduk rata. Masak sambil diaduk sampai mendidih, matikan kompor. Aduk sampai uap hilang.
  3. Jika sudah dingin, bagi adonan menjadi 2 bagian beri essence dan pewarna sesuai. Tuang kedalam gelas plastik bening lalu dinginkan di lemari es.
  4. Sajikan.

9 dari 27 halaman

Resep Puding Buah Murah Tanpa Santan

Resep Puding Buah Murah Tanpa Santan

Tanpa santan yuk buat puding sehat yang terbuat dari buah-buahan. Selain rasanya yang pasti enak kaya akan vitamin yang bagus untuk tubuh.

Bahan:

  • 1 kaleng/380ml susu evaporasi
  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 2 lt Air
  • 10-15 sdm gula pasir (sesuai selera)
  • 1 kaleng longan/lengkeng buah, potong-potong (jenis buah sesuai selera)


Cara membuat:

  1. Campurkan air dan agar-agar bubuk. Aduk rata kemudian masak sambil diaduk terus.
  2. Setelah agak mendidih tuangkan susu cair. Lalu tambahkan gula sambil diaduk hingga mendidih.
  3. Tuang puding ke dalam cetakan, dinginkan hingga puding set kemudian masukkan ke kulkas.
  4. Beri topping buah kaleng beserta airnya. Sajikan.

10 dari 27 halaman

Resep Puding Sederhana dan Murah untuk Jualan

Resep Puding Sederhana dan Murah untuk Jualan

Kamu sedang mencari ide jualan? Puding bisa menjadi ide yang cukup menguntungkan. Cara buatnya yang simpel dan modalnya yang sedikit bisa menjadi peluang yang menjanjikan.

Bahan:

  • 1 bungkus nutrijel coklat
  • 1 sachet bubuk milo (18 gr)
  • 1/4 sdt garam
  • 1 sdm bubuk coklat
  • 3 sdm Gula pasir secukupnya
  • 1 kaleng susu kental manis coklat
  • 1 sdm maizena dilarutkan dengan 2 sdm air
  • 1500 ml air

Cara membuat:

  1. Siapkan panci, campur semua bahan kecuali larutan maizena. Aduk hingga rata dengan whisk.
  2. Kemudian masak sambil sesekali diaduk, ketika sudah hampir mendidih masukkan larutan maizena, lanjut masak lagi hingga mendidih, matikan kompor.
  3. Tuang dalam cup/gelas pudding, tunggu hingga dingin lalu masukkan ke dalam kulkas hingga dingin. Sajikan.

11 dari 27 halaman

Resep Silky Puding Murah

Mau tahu cara buat silky puding yang lembut seperti yang dijual di cafe? Resep pudinya tuh ternyata mudah dan sederhana lho!

Bahan puding:

  • 1 lt susu UHT
  • 1 bungkus agar-agar bubuk plain
  • 1 sdt jelly bubuk plain
  • 200 gr gula pasir
  • 1 sdt garam
  • Pasta bubble gum
  • Pasta melon

Bahan vla:

  • 200 ml susu uht
  • Kental manis secukupnya (manis sesuai selera)
  • Garam secukupnya
  • 1 sdm maizena

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan puding dalam panci. Masak sampai mendidih dengan api kecil sambil sesekali diaduk.
  2. Jika sudah matang, bagi adonan puding menjadi 2 lalu beri masing-masing pasta pewarna. Kemudian tuang pudding pink dalam jar dan miringkan.
  3. Tunggu sampai benar-benar dingin dan set di suhu ruang.
    Sambil menunggu adonan pink mengeras, dilanjut dengan membuat vla.
  4. Campurkan semua bahan vla dan masak sampai mendidih dan kental, dinginkan.
  5. Jika adonan puding pink sudah set sempurna. Terakhir panaskan puding hijau dan tuang perlahan dalam jar, tunggu sampai dingin lalu beri vla dan parutan coklat diatasnya.
  6. Sajikan dengan kondisi dingin agar lebih nikmat.

12 dari 27 halaman

Resep Puding Susu Buah Sederhana

Resep Puding Susu Buah Sederhana

Double sehatnya, puding susu buah bisa menjadi andalan camilan sehat yang bisa kamu buat dengan mudah di rumah.

Bahan:

  • 1200 ml susu uht
  • 2 sdm gula, sesuai selera
  • 7 gr jelly bubuk plain
  • 2 sdt vanilla paste
  • 25 gr tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • Buah jeruk, kiwi, mangga dan anggur untuk topping secukupnya
  • Jeruk peras secukupnya

Cara membuat:

  1. Masak semua bahan puding, kecuali larutan maizena dengan api sedang sambil diaduk.
  2. Jika hampir mendidih, masukkan larutan tepung maizena, aduk sebentar sampai berbuih di pinggiran panci. Matikan api.
  3. Diamkan dan biarkan sampai uap panasnya hilang.
  4. Tuang ke dalam cup, diamkan sampai dingin/set di dalam kulkas.
  5. Beri topping buah, siram dengan jeruk peras sebelum disajikan. Puding siap disantap.

13 dari 27 halaman

Resep Puding Susu Sederhana untuk Jualan

Resep Puding Susu Sederhana untuk Jualan

Mau jualan tapi modal sedikit? Eits tenang saja kamu bisa jualan puding susu sederhana yang satu ini. Cara buatnya mudah dan harganya juga sangat terjangkau.

Bahan puding:

  • 2 lembar roti tawar
  • 100 gr dark cooking chocolate
  • 200 gr kental manis coklat
  • 550 ml air
  • 100 ml whipped cream cair
  • Garam secukupnya
  • 1 sachet agar-agar plain / coklat

Bahan vla:

  • 50 gr keju cheddar parut
  • 80 gr kental manis
  • 175 ml air
  • 2 sdt tepung maizena

Topping:

  • buah-buahan sesuai selera

Cara membuat:

  1. Blender / chopper semua bahan puding, lalu masak sambil diaduk hingga mendidih, tuang ke cup, diamkan hingga set.
  2. Campurkan semua bahan vla, masak sambil diaduk hingga meletup-letup, tuang ke atas puding coklat.
  3. Beri toping puding dengan buah-buahan sesuai selera, lalu dinginkan di dalam kulkas.
  4. Puding siap disantap.

14 dari 27 halaman

Puding Susu Oreo Sederhana dan Ekonomis

Puding Susu Oreo Sederhana dan Ekonomis

Mencari ide jualan yang mudah dan sudah pasti banyak yang suka? Puding susu Oreo bisa menjadi salah satu ide jualan kamu, bisa juga kamu ganti dengan Goriorio agar lebih ekonomis.

Bahan-bahan: 

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 2 bungkus susu Dancow putih
  • 230 gr gula pasir
  • 1500 ml air
  • 4 sdm maizena
  • Sejumput garam
  • Oreo atau Goriorio secukupnya dihancurkan kasar

Cara membuat:

  1. Tuang agar-agar, susu Dancow, gula pasir, dan garam pada panci. Campur secara merata agar tidak bergumpal pada saat ditambahkan air.
  2. Tambahkan air 1300 ml sambil terus diaduk dan masak dengan api sedang.
  3. Larutkan maizena dengan 200 ml air. Kemudian campurkan ke puding yang sedang dimasak, aduk terus hingga mendidih. Jika sudah, matikan api.
  4. Siapkan cup untuk digunakan. Tuang puding setengah cup, kemudian beri taburan Oreo atau Goriorio di atasnya, tuang lagi pudingnya. Lakukan hingga habis.
  5. Sajikan dalam kondisi dingin agar lebih nikmat.

 

15 dari 27 halaman

Puding Telor Ceplok Murah dan Sederhana 

Puding Telor Ceplok Murah dan Sederhana

Puding telor ceplok bisa menjadi ide jualan yang dijamin laris manis. Cara membuatnya pun cukup mudah dan simple.

Bahan puding kuning telur: 

  • 1 bungkus Nutrijell mangga ukuran 10 gr
  • 1/2 bungkus agar-agar plain ukuran 3,5 gr
  • 1 bungkus Nutrisari sweet mango
  • 1 sachet susu kental manis putih
  • 100 gr gula pasir
  • 650 ml air

Bahan puding putih:

  • 1/2 bungkus agar-agar plain
  • 15 gr atau 1 sdm susu bubuk Dancow
  • 1 sachet susu kental manis
  • 60 gr gula pasir
  • 500 ml air

Cara membuat:

  1. Masak hingga mendidih semua bahan puding kecuali susu kental manis.
  2. Jika sudah mendidih, matikan api dan tunggu hingga uap agar berkurang. Masukkan susu kental manis dan aduk hingga merata, masak sebentar saja hingga mendidih kemudian matikan api.
  3. Tuang puding kuning telur ke dalam cetakan kue talam, isi 1/2 bagian saja, dan biarkan hingga set. Kamu juga bisa memasukkannya ke kulkas.
  4. Masak semua bahan puding putih hingga mendidih kecuali susu kental manis.
  5. Jika sudah mendidih, matikan api dan tunggu hingga uap agar berkurang. Masukkan susu kental manis dan aduk hingga merata, masak sebentar saja hingga mendidih kemudian matikan api.
  6. Keluarkan puding kuning telur yang sudah set dari cetakan. Letakkan pada mika dengan posisi terbalik.
  7. Tuang dari bagian pinggir secara perlahan puding putih. Biarkan hingga set.
  8. Puding siap disajikan.

16 dari 27 halaman

Puding Mutiara Sederhana 

Puding Mutiara Sederhana

Puding mutiara sederhana cocok sekali untuk kamu jadikan snack pada saat arisan. Bahan-bahannya ekonomis dan akan jadi banyak.

Bahan-bahan: 

  • 2 bungkus agar-agar putih
  • 2 bungkus santan
  • 1/4 mutiara
  • 1 lembar daun pandan
  • 1/4 gula pasir

Cara membuat:

  1. Rebus mutiara terlebih dahulu. Jika sudah, tiriskan dan tambahkan air dingin agar tidak saling menempel.
  2. Tambahkan air sebanyak 8 gelas dan 1/4 gula. Aduk secara terus menerus hingga gula larut.
  3. Tambahkan agar-agar putih. Aduk secara merata.
  4. Tambahkan santan. Aduk hingga menguap.
  5. Siapkan cup untuk digunakan. Masukkan mutiara sebanyak 1 sendok makan ke dalam cup.
  6. Tuangkan agar-agar yang sudah mendidih ke dalam cup yang sudah terisi dengan mutiara. Kemudian tambahkan daun pandan yang sudah dibentuk sebagai hiasan di atasnya.
  7. Dinginkan. Puding siap disajikan.

17 dari 27 halaman

Puding Chocoberry Ekonomis dan Sederhana 

Puding Chocoberry Ekonomis dan Sederhana

Ini dia resep puding chocoberry yang bisa dijadikan ide jualan ekonomis atau cemilan murah dan enak buat di rumah.

Bahan-bahan puding coklat: 

  • 1 bungkus Nutrijell plain
  • 3 sachet susu kental manis coklat
  • 3 sdm gula pasir
  • 750 ml air

Bahan-bahan puding strawberry: 

  • 1 bungkus Nutrijell plain
  • 1 sachet susu kental manis putih
  • 150 susu Ultramilk strawberry
  • 2 sdm gula pasir
  • Secukupnya selai strawberry
  • Secukupnya air

Cara membuat:

  1. Masak bahan-bahan puding coklat hingga mendidih, sisihkan hingga uap panas hilang.
  2. Tuang ke dalam cup 1/2nya saja kemudian dinginkan.
  3. Masak bahan-bahan puding strawberry hingga mendidih, angkat dan dinginkan.
  4. Oleskan selai strawberry di pinggir cup yang sudah terisi puding coklat.
  5. Isi 1/2 cup dengan puding strawberry, tuang secara perlahan agar selai di dinding cup tetap menempel.
  6. Dinginkan puding. Puding siap disajikan.

18 dari 27 halaman

Puding Sedot (Pudot) Ekonomis 

Puding Sedot (Pudot) Ekonomis

Puding sedot atau Pudot sangat digemari anak-anak karena cara makannya yang unik. Pudot bisa menjadi ide jualan kamu juga loh, dijamin banyak yang suka.

Bahan-bahan: 

  • 1 bungkus Nutrijell kemasan kecil, rasanya bisa disesuaikan dengan selera kamu
  • 2 sachet susu kental manis ukuran 80 ml
  • 2 sdm maizena (30 gr)
  • 6-8 sdm gula pasir
  • 1300 ml air
  • Standing pouch ukuran 9x15 cm

Cara membuat: 

  1. Campurkan semua bahan dan aduk hingga merata.
  2. Masak hingga mendidih sambil terus diaduk.
  3. Diamkan puding sebentar hingga hangat, kemudian tuang ke dalam standing pouch.
  4. Setelah puding sudah cukup dingin, simpan ke dalam kulkas.
  5. Sajikan ketika dingin.

 

19 dari 27 halaman

Puding Susu Mangga Sederhana 

Puding Susu Mangga Sederhana

Puding susu mangga yang segar dan manis. Cocok untuk cemilan di rumah atau sebagai ide jualan yang dijamin laris manis.

Bahan A: 

  • 1 bungkus Nutrijell mangga
  • 6 sdm gula pasir
  • 800 ml air
  • Secukupnya pewarna orange
  • 1 bungkus fruit acid

Bahan B:

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 1 kaleng susu kental manis putih
  • 2-8 sdm gula pasir, sesuaikan dengan selera kamu
  • 1200 ml air

Cara membuat:

  1. Masukkan 1 bungkus Nutrijell mangga ke dalam panci dan tambahkan 6 sdm gula pasir. Aduk secara terus menerus.
  2. Masukkan air dan terus aduk agar tidak ada bahan yang mengendap di dasar panci.
  3. Tambahkan pewarna orange 3 tetes sambil terus diaduk. Kemudian tambahkan juga fruit acid dan terus aduk hingga larutan tercampur.
  4. Masak puding hingga mendidih, tunggu hingga uap panasnya berkurang.
  5. Tuang ke dalam loyang atau cetakan apa saja dan tunggu hingga set.
  6. Potong sebesar ukuran dadu dalam ukuran tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil.
  7. Masukkan 1 bungkus agar-agar plain ke dalam panci dan tambahkan 2-8 sdm gula pasir. Aduk secara terus menerus.
  8. Masukkan 1200 ml air dan terus aduk agar tidak ada bahan yang mengendap di dasar panci.
  9. Masak hingga mendidih sambil sesekali diaduk.
  10. Jika sudah mendidih kecilkan api dan tambahkan 1 kaleng susu kental manis putih.
  11. Masak dengan api kecil hingga mendidih, kemudian diamkan hingga uap panas hilang.
  12. Masukkan potongan puding mangga ke dalam panci dan aduk.
  13. Masukkan ke dalam cup dan diamkan. Sajikan ketika dingin.

20 dari 27 halaman

Puding Kopi Ekonomis  

Puding Kopi Ekonomis

Puding kopi ekonomis bikin ngiler dengan modal sedikit yang bisa menjadi inspirasi ide jualan kamu.

Bahan A: 

  • 1 bungkus Nutrijell coklat 30 gr
  • 6 sdm gula pasir
  • 800 ml air

Bahan B:

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 3 sachet kopi instan Luwak White Caramel
  • 1 kaleng susu kental manis Omela
  • 1200 ml air

Bahan C:

  • 1 sachet vla coklat instan
  • 250 ml air

Cara membuat:

  1. Masukkan 1 bungkus Nutrijell mangga ke dalam panci dan tambahkan 5 sdm gula pasir. Aduk secara terus menerus.
  2. Masukkan 800 ml air dan terus aduk agar tidak ada bahan yang mengendap di dasar panci.
  3. Masak puding hingga mendidih sambil terus diaduk. Jika sudah, tunggu hingga uap panasnya berkurang.
  4. Tuang ke dalam loyang atau cetakan apa saja dan tunggu hingga set.
  5. Tuang 1 bungkus agar-agar plain, 2 sachet kopi instan Luwak White Caramel, dan tambahkan 1200 ml air. Aduk hingga tercampur merata.
  6. Masak dengan api sedang sambil sesekali diaduk hingga mendidih.
  7. Jika sudah mendidih kecilkan api dan tambahkan 1 kaleng susu kental manis putih.
  8. Masak dengan api kecil hingga mendidih, kemudian diamkan hingga uap panas hilang.
  9. Potong puding coklat yang sudah set tadi dalam ukuran dadu dengan ukuran tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil.
  10. Tuangkan kopi tadi ke dalam cup 1/2nya saja. Kemudian masukkan potongan puding coklat satu sendok makan ke dalam cup. Diamkan hingga set.
  11. Masukkan 1 bungkus vla coklat instan ke dalam 250 ml air mendidih dan aduk hingga larut.
  12.  Tuang adonan vla ke dalam cup puding yang sudah set tadi.
  13. Sajikan pada saat dingin.

21 dari 27 halaman

Puding Kelapa Muda Sederhana dan Menarik

Puding Kelapa Muda Sederhana dan Menarik

Puding susu mangga yang segar dan manis. Cocok untuk cemilan di rumah atau sebagai ide jualan yang dijamin laris manis.

Bahan puding kelapa muda: 

  • 1 bungkus Nutrijell kelapa
  • 1 sachet santan instan
  • 7 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt garam
  • 700 ml air
  • 1 sdm biji selasih

Bahan puding hijau:

  • 1 bungkus agar agar plain
  • 1 bungkus agar agar hijau
  • 14 sdm gula pasir
  • 1500 ml
  • Secukupnya sirup melon

Cara membuat:

  1. Masukkan semua bahan puding kelapa kecuali biji selasih ke dalam panci dan aduk hingga merata.
  2. Masak adonan puding kelapa dalam api sedang hingga mendidih. Diamkan sebentar hingga uap hilang.
  3. Masukkan ke dalam wadah. Tunggu hingga set.
  4. 1 sdm biji selasih dan tambahkan air hangat hingga terendam. Aduk hingga mengembang.
  5. Kerok puding kelapa dengan menggunakan kerokan kelapa muda. Tipis-tipis saja jangan terlalu tebal. Kerok hingga semuanya membentuk lembaran.
  6. Masukkan puding kelapa ke dalam cup 1/2nya saja.
  7. Masukkan semua bahan puding hijau ke dalam panci dan aduk hingga merata.
  8. Masak adonan puding kelapa dalam api sedang hingga mendidih. Diamkan sebentar hingga uap hilang.
  9. Jika sudah dingin, masukkan biji selasih ke puding hijau.
  10. Masukkan puding hijau ke dalam cup. Kemudian aduk-aduk puding kelapa. Sajikan. 

22 dari 27 halaman

Puding Silky Anggur Segar dan Sederhana 

Puding Silky Anggur Segar dan Sederhana

Puding silky anggur cocok sekali menjadi cemilan sehat dan segar di rumah. Cara membuatnya pun cukup mudah.

Bahan puding ungu: 

  • 1 bungkus Nutrijell anggur
  • 800 ml susu UHT putih
  • 110 gr gula pasir
  • 2 sdm tepung maizena
  • 700 ml air
  • Sedikit garam
  • Secukupnya pewarna ungu
  • Potongan buah anggur

Bahan vla:

  • 300 ml susu UHT
  • 60 gr gula pasir
  • 1 sdm maizena
  • Sedikit garam

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan puding ungu kecuali maizena dan anggur.
  2. Masak dengan menggunakan api kecil dan aduk secara merata. Masak hingga mendidih.
  3. Ambil puding ungu sebanyak satu sendok sayur dan tuang ke tepung maizena. Aduk hingga merata dan masukkan lagi ke dalam panci kemudian masak hingga mendidih.
  4. Campur semua bahan vla ke dalam panci.
  5. Masak dengan api kecil hingga kental sambil sesekali diaduk. Diamkan hingga dingin.
  6. Tuang ke dalam cup dan tunggu hingga set. Tuang vla di atasnya dan beri potongan buah anggur di atasnya.
  7. Simpan di dalam kulkas. Sajika ketika dingin.

23 dari 27 halaman

Puding Tiramisu Ekonomis dan Sederhana

Puding Tiramisu Ekonomis dan Sederhana

 

Inilah resep puding tiramisu ekonomis dan sederhana sebagai ide jualan kamu yang dijamin banyak yang suka.

Bahan puding putih: 

  • 1 bungkus agar-agar putih
  • 2 sachet susu kental manis putih
  • 100 gr gula pasir
  • 800 ml air
  • 1 sdt vanili, bisa diskip sesuai selera

Bahan puding kopi:

  • 1 bungkus agar-agar putih
  • 1 sachet susu kental manis coklat
  • 2 bungkus kopi instan sesuai selera
  • 100 gr gula pasir
  • 800 ml air

Bahan puding coklat:

  • 1 bungkus agar-agar putih
  • 2 sachet susu kental manis coklat
  • 100 gr gula pasir
  • 700 ml air
  • 1 sdm coklat bubuk, cairkan dengan air panas sedikit

Cara membuat: 

  1. Masak semua bahan puding putih hingga mendidih sambil diaduk hingga merata.
  2. Tuang ke dalam cup 1/3 bagian saja. Tunggu hingga set.
  3. Masak semua bahan puding kopi hingga mendidih sambil diaduk hingga merata.
  4. Tuang ke atas puding putih 1/3 bagian saja. Tunggu hingga set.
  5. Masak semua bahan puding coklat hingga mendidih sambil diaduk hingga merata.
  6. Tuang ke atas puding kopi. Tunggu hingga set.
  7. Puding siap disajikan.

24 dari 27 halaman

Puding Karamel Simple dan Sederhana

Puding Karamel Simple dan Sederhana

Puding karamel viral bisa menjadi ide jualan kamu atau menjadi camilan baru favorit anak-anak. Simple dan cukup mudah dibuat.

Bahan puding susu: 

  • 200 gr susu full cream
  • 2 butir telur
  • Setetes vanilla essence

Bahan karamel:

  • 8 sdm gula pasir
  • 4 sdm air panas

Cara membuat:

  1. Masak gula di atas panci hingga berbentuk karamel, sesekali goyangkan panci agar gula matang merata. Kemudian tambahkan air dan goyangkan panci sekali lagi. Angkat dan ambil 4 sendok makan kemudian tuang ke cup anti panas.
  2. Pada wadah terpisah, kocok telur hingga berbuih dan tuangkan susu serta vanilla essence.
  3. Lakukan 3x penyaringan agar tidak ada bahan yang menggumpal dan tuang ke cup yang sudah diberi karamel. Tutup cup dengan plastik wrap.
  4. Panaskan kukusan dan beri serbet pada tatakan kukusan. Masukan cup dan kukus selama kurang lebih 25 menit.
  5. Setelah itu, tuang sisa karamel di atasnya. Kamu bisa memberikan ceri di atasnya untuk pemanis penampilan, namun ini hanya opsional.
  6. Masukkan ke kulkas dan sajikan ketika dingin.

25 dari 27 halaman

Puding Jagung Vla Santan Sederhana

Puding Jagung Vla Santan Sederhana

Puding jagung lembut dengan vla santan yang menjadi camilan favorit di rumah. Bikinnya ternyata gampang banget.

Bahan puding jagung: 

  • 3 buah jagung manis disisir (300 gr)
  • 300 ml air untuk blender jagung sisir
  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 1 sachet susu kental manis putih
  • 2-3 tetes pewarna makanan kuning
  • 6 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt garam
  • 500 ml air

Bahan vla santan:

  • 300 ml santan (65 ml santan kara + 300 ml air)
  • 3 sdm gula pasir
  • 3 sdm maizena
  • 1/2 sdt vanili bubuk

Bahan pelengkap:

  • 1 buah jagung rebus, dipipil
  • Secukupnya selai strawberry
  • 1 lembar daun pandan iris serong

Cara membuat:

  1. Blender jagung manis yang sudah dipipil dengan 300 ml air. Masukkan gula pasir, agar-agar, dan susu kental manis ke dalam panci.
  2. Tuang blenderan jagung manis dan saring sambil tekan secara perlahan hingga tersisa ampasnya saja. Tambahkan air dan aduk hingga tercampur merata. Tambahkan 2-3 tetes pewarna kuning dan aduk merata kembali.
  3. Masak dengan api sedang sambil terus diaduk hingga mendidih. Matikan api dan diamkan hingga uap panas hilang sambil terus diaduk.
  4. Tuang adonan puding jagung hingga 3/4 cup. Diamkan hingga set.
  5. Masukkan gula pasir, vanili bubuk, tepung maizena dan santan ke dalam panci. Aduk hingga tepung maizena larut dan tercampur rata.  Masak dengan api kecil hingga mengental dan meletup-letup.
  6. Tuang vla santan ke atas puding jagung dan ratakan.
  7. Tata jagung pipil membentuk bunga di atasnya, beri selai strawberry di bagian tengah. Kemudian tempelkan irisan serong daun pandan di bawah bunga jagung.
  8. Disajikan pada saat dingin lebih nikmat.

26 dari 27 halaman

Puding Silky Milo Cheese Simple dan Murah

Puding Silky Milo Cheese Simple dan Murah

Resep puding silky milo cheese simple dan murah bisa jadi ide jualan menarik. Dengan bahan cukup murah bisa jadi banyak.

 

Bahan puding: 

  • 3 bungkus Milo
  • 1/2 sdt jelly bubuk plain
  • 1/2 sdt agar bubuk plain
  • 2 sdm susu kental manis putih
  • 500 ml air

Bahan vla keju:

  • 80 gr keju oles
  • 300 ml susu full cream
  • 1/2 sdt pasta vanilla
  • 1/2 sdm tepung maizena
  • 2 sdm gula

Cara membuat:

  1. Campurkan secara merata semua bahan puding, aduk hingga merata.
  2. Masak dengan api sedang hingga mendidih sambil terus diaduk.
  3. Tuang adonan puding ke dalam cup dan tunggu hingga set.
  4. Campurkan semua bahan vla keju dan masak hingga mengental.
  5. Tuang vla keju di atas puding. Taburi dengan bubuk milo.
  6. Simpan di kulkas. Sajikan pada saat dingin.

27 dari 27 halaman

Puding Gyukaku Sederhana dan Murah

Puding Gyukaku Sederhana dan Murah

 

Puding gyukaku lembut, manis, dan meleleh sudah pasti favorit semua orang ternyata cukup simple dan anti ribet dibuat.

Bahan puding: 

  • 800 ml susu cair
  • 2 sdt bubuk jelly plain
  • 2 sdm gula pasir
  • Vanilla extract

Bahan caramel:

  • 100 gr air putih
  • 50 gr gula merah
  • 50 gr gula pasir

Cara membuat:

  1. Masukkan semua bahan puding ke dalam panci dan masak hingga mendidih sambil terus diaduk.
  2. Kemudian masukkan ke dalam wadah. Tunggu hingga dingin dan masukkan ke kulkas sampai set.
  3. Masukkan semua bahan caramel ke dalam teflon. Masak hingga menjadi caramel dan tunggu hingga dingin.
  4. Tuang caramel ke atas puding yang sudah set.
  5. Puding siap disantap.

Jadi itulah beberapa resep puding sederhana dan murah yang bisa kamu coba kreasikan sendiri. So, selamat mencoba dan happy cooking Diazens!

Penulis: Husnul Khotimah dan Clarissa Dhea

Beri Komentar