©shutterstock.com/bonchan
Thanks to internet yang menjadikan kita lebih mudah mencari resep rendang enak. Bahkan buat yang nggak mau ribet, ada bumbu rendang instan yang menurut Mimin sih rasanya udah endul banget. Tapi siapa tahu nih kamu penasaran gimana resep rendang Padang asli Minang dan pengen nyoba membuatnya sendiri di rumah.
Dalam bahasa Minangkabau, rendang berasal dari kata randang. Kata ini merujuk pada teknik memasak bernama marandang yang berarti memasak dalam waktu yang lama sehingga masakan jadi kering. Dan begitulah resep dan cara mengolah rendang di mana daging dimasak dengan bumbu rempah bersantan dalam waktu yang lama hingga daging empuk, bumbu meresap bahkan sampai kering.
Rendang dicirikan dengan dagingnya yang lembut namun kering, bumbu kaya rempah berwarna coklat hingga kehitaman dengan aroma yang kuat. Keseluruhan ciri diatas didapat dari bumbu pilihan, proses memasak menggunakan api kecil yang memerlukan waktu lama.
Apakah kamu pernah melihat rendang daging yang berwarna hitam dan berbumbu legit? Waktu awal proses pemasakan, sajian rendang awalnya berbentuk seperti gulai, kemudian menjadi kalio dan terakhir menjadi rendang. Semakin lama dimasak maka akan menghasilkan rendang dengan warna coklat sampai kehitaman. Kalau rendang udah mencapai kondisi ini nih biasanya kandungan airnya udah rendah sehingga rendang bakalan awet dalam waktu yang lama. Nah warna hitam pada resep rendang didapat dari santan yang dimasak lama lalu menyaknya mengering sehingga berwarna hitam.
Bikin deh yuk rendang kesukaan dan jadiin stok di rumah dengan rendang Padang khas Minang berikut ini :
Jenis, daging, santan dan bumbu yang digunakan pada resep rendang Padang asli Minang ini sangat berpengaruh pada aroma dan rasanya. Usahakan untuk menggunakan daging yang nggak begitu lunak jadi ketika dimasak dalam waktu yang lama untuk mendapatkan tampilan hitamnya, daging belum hancur duluan. Selain itu pilih santan dari kelapa segar yang berasal dari kelapa tua sehingga menghasilkan santan yang kental dan mengeluarkan minyak selama proses pemasakan rendang.
Bahan:
Rempah kering:
Lainnya:
Langkah:
Demi mencicipi cita rasa rendang asli Minang, nggak ada salahnya nih nyobain resep rendang yang dimasak hingga delapan jam ini.
Resep rendang untuk 1 kg daging
Bumbu yang dihaluskan:
Bumbu sangrai lalu haluskan :
Video cara pembuatannya yang seru banget ada di bawah ini ya!
Dalam hal resep rendang Padang asli Minang, kamu nggak boleh lupa nyobain resep dari William Wongso ini. Siapakah beliau? William Wongso adalah pakar kuliner yang kerap memperkenalkan rendang dalam berbagai kesempatan. Bahkan beliau juga lho yang menjadi mentor Gordon Ramsay saat memasak rendang dalam tayangan Uncharted yang tayang di National Geographic pada Juni 20202 lalu.
Bahan :
Cara membuat rendang ala William Wongso:
Semua resep rendang yang udah Diadona hadirkan di atas udah pasti dijamin endul dan bikin kamu berpaing dari rendang di resto Padang andalan. Jadi mau coba resep rendang Padang asli Minang yang mana dulu nih?