Resep Sambal Goreng Ati Sapi Santan, Lezat, Gurih, dan Menggugah Selera

Reporter : Arifina
Rabu, 12 Juni 2024 18:07
Resep Sambal Goreng Ati Sapi Santan, Lezat, Gurih, dan Menggugah Selera
Makanan kesukaan siapa nih? Yuk, coba berkreasi buat sendiri olahan sambal goreng ati sapi yang lezat dan pedasnya nagihin ini!

Resep sambal goreng ati sapi santan bisa dijadikan referensi hidangan untuk keluarga di rumah. Apalagi, sebentar lagi momen Idul Adha, maka menu makanan ini bisa masuk dalam list olahan masakan.

Sambal goreng ati sapi santan merupakan salah satu hidangan klasik Indonesia yang disukai banyak orang. Perpaduan rasa pedas, gurih, dan creamy dari santan membuat hidangan ini begitu istimewa.

Untuk membuat resep olahan daging sapi yang satu ini cukup mudah. Kamu perlu menyiapkan bahan utama ati sapi,  kemudian direbus hingga empuk, lalu dimasak dengan bumbu rempah-rempah agar menghasilkan tekstur yang empuk dan kaya rasa.

 

1 dari 6 halaman

Berapa Lama Merebus Ati Sapi agar Empuk?

Resep Sambal Goreng Ati Sapi Santan

Sebelum mengolah ati sapi menjadi hidangan lezat, maka kamu perlu merebusnya terlebih dahulu. Biasanya, proses perebusan ini membutuhkan waktu sekitar 35 menit agar mendapati hasil yang empuk sempurna.

Kamu bisa memastikan tingkat keempukan dan kematangan olahan jeroan sapi ini dengan menusuknya menggunakan garpu. Jika sudah dirasa empuk, ati sapi siap diangkat, ditiriskan, dipotong-potong, lalu bisa diolah.

Nah, sambal goreng ati salah satu yang tak bisa dilewatkan untuk kamu coba buat sendiri di rumah. Yuk, simak resenya berikut!

 

2 dari 6 halaman

Resep Sambal Goreng Ati Sapi Santan

Perpaduan bumbu rempah yang melimpah dengan santan yang gurih membuat sambal goreng ati sapi semakin lezat lho! Biasanya, menu makanan satu ini dimasak dengan campuran kentang yang lezat.

Kamu bisa mengolahnya dengan panduan resep berikut!

Bahan-Bahan:

  • 500 gram hati sapi
  • 500 gram kentang (kupas dan potong dadu)
  • 2 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 sdm cabai merah bubuk
  • 2 buah cabai merah (iris serong)
  • 2 cm lengkuas (memarkan)
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 1 potong kecil gula jawa
  • 250 ml santan

Bahan Bumbu Halus:

  • 100 gram cabai merah keriting
  • 5 buah cabai rawit merah
  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 1/2 sm jahe
  • 1 sdt terasi goreng
  • 1 sdt garam

 

3 dari 6 halaman

Cara Membuat Sambal Goreng Ati Sapi Santan

Resep Sambal Goreng Ati Sapi Santan

Persiapan Bahan:

  • Cuci bersih hati sapi yang sudah dipotong dadu. Rebus hati sapi hingga matang, lalu tiriskan dan sisihkan.
  • Goreng hati sapi hingga agak kering, lalu tiriskan.
  • Goreng juga kentang yang sudah dipotong hingga agak kering, tiriskan dan sisihkan.
  • Haluskan semua bahan bumbu halus menggunakan blender atau ulekan.

Menumis Bumbu:

  • Panaskan sedikit minyak dalam wajan.
  • Tumis bumbu halus bersama dengan daun salam, daun jeruk, dan lengkuas hingga harum.
  • Tambahkan juga irisan cabai merah dan cabai bubuk, aduk-aduk hingga layu.

4 dari 6 halaman

Memasak Sambal Goreng Hati Sapi:

  • Masukkan hati sapi dan kentang yang sudah digoreng ke dalam tumisan bumbu, aduk rata.
  • Tambahkan kaldu jamur dan gula jawa.
  • Aduk kembali hingga tercampur rata.

Menambahkan Santan:

  • Tuangkan santan kental ke dalam campuran hati sapi, aduk perlahan agar santan tidak pecah.
  • Tambahkan air untuk membantu melarutkan bumbu dan memastikan hati sapi terendam dengan baik.
  • Masak dengan api sedang hingga santan mendidih dan mengental, serta bumbu meresap ke dalam hati sapi.
  • Sesekali aduk agar tidak gosong di bagian bawah wajan.

 

5 dari 6 halaman

Resep Sambal Goreng Ati Sapi Santan

Penyelesaian:

  • Masak hingga kuah mengental dan berminyak, serta hati sapi terasa empuk dan bumbu meresap sempurna.

Penyajian:

  • Angkat dan sajikan sambal goreng ati sapi santan ini selagi hangat.
  • Hidangan ini cocok disantap bersama nasi putih hangat, lontong, atau ketupat.

Itulah resep sambal goreng ati sapi santan yang bisa kamu recook untuk hidangan Idul Adha ataupun menu sehari-hari di rumah. Kamu juga bisa mengkreasikannya dengan berbagai bahan seperti telur puyuh, tahu, tempe, dan makanan lainnya. Selamat mencoba!

Beri Komentar