5 Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang dengan Cita Rasa yang Lezat dan Menggoyang Lidah

Reporter : Riza Umami
Rabu, 31 Juli 2024 13:07
5 Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang dengan Cita Rasa yang Lezat dan Menggoyang Lidah
Ingin bikin sawi gulung di rumah? Berikut ini beberapa resep sawi gulung isi ayam udang dengan rasa yang nikmat dan menggugah selera.

Resep sawi gulung isi ayam udang bisa kamu buat sendiri dengan cukup mudah di rumah. Sawi gulung isi ayam udang adalah hidangan yang menggabungkan kelezatan daging ayam dengan kesegaran sawi, menciptakan kombinasi yang tidak hanya nikmat, tetapi juga sehat.

Sawi boleh dikukus, terlebih lagi saat dikukus sawi memiliki kadar antioksidan yang lebih tinggi daripada dimasak dengan cara lain. Berikut ini nih beberapa resep sawi gulung dengan isian lezat yang bisa kamu buat di rumah.

1 dari 5 halaman

1. Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang

Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang© cookpad.com/Nadya Kashiyama

Hidangan ini praktis dibuat sehingga cocok dijadikan menu harian yang bergizi. Berikut ini nih resep untuk membuatnya.

Bahan-Bahan:

  • 10 lembar daun sawi hijau besar
  • 200 gram daging ayam, cincang halus
  • 100 gram udang kupas, cincang halus
  • 1 buah wortel, parut
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok teh kecap asin
  • 1 sendok teh minyak wijen
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok makan tepung maizena
  • 1 sendok makan air

Bahan Saus:

  • 2 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok teh kecap asin
  • 1 sendok teh minyak wijen
  • 1 sendok makan air
  • 1 sendok teh tepung maizena, larutkan dengan sedikit air

Cara Membuat:

  1. Didihkan air dalam panci besar.
  2. Rebus daun sawi selama sekitar 1-2 menit hingga layu, lalu angkat dan rendam dalam air dingin untuk menghentikan proses memasak. Tiriskan dan sisihkan.
  3. Dalam mangkuk besar, campurkan daging ayam cincang, udang cincang, wortel parut, bawang putih cincang, dan daun bawang iris.
  4. Tambahkan saus tiram, kecap asin, minyak wijen, merica bubuk, dan garam. Aduk rata hingga semua bahan tercampur.
  5. Larutkan tepung maizena dengan 1 sendok makan air, kemudian tambahkan ke dalam campuran ayam dan udang. Aduk rata.
  6. Ambil satu lembar daun sawi, letakkan sekitar 1-2 sendok makan isian di ujung daun.
  7. Gulung daun sawi dengan rapi, lipat sisi kiri dan kanan ke dalam sebelum melanjutkan menggulung hingga membentuk gulungan yang rapi.
  8. Ulangi proses ini hingga semua bahan habis.
  9. Siapkan kukusan dan panaskan air hingga mendidih.
  10. Susun sawi gulung dalam kukusan dan kukus selama sekitar 15-20 menit atau hingga matang.
  11. Panaskan sedikit minyak dalam wajan.
  12. Tumis bawang putih hingga harum, kemudian tambahkan saus tiram, kecap manis, kecap asin, dan minyak wijen.
  13. Tambahkan air dan masak hingga mendidih.
  14. Masukkan larutan tepung maizena ke dalam saus, aduk hingga saus mengental.
  15. Letakkan sawi gulung yang telah matang di piring saji.
  16. Siram dengan saus yang telah disiapkan.
  17. Sawi gulung isi ayam udang siap disajikan.

2 dari 5 halaman

2. Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang Wortel

Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang© cookpad.com/@ranti_14019624

Kamu juga bisa membuat sawi gulung dengan isian ayam, udang dan wortel. Perpaduan ini menciptakan rasa yang lezat dan nikmat. Ini nih resepnya:

Bahan:

  • Sawi putih 2 ikat
  • Daging ayam giling 800 gram
  • Udang 600 gram, kupas dan cincang
  • Bawang merah 8 buah, cincang halus
  • Bawang putih 8 buah, cincang halus
  • Wortel 4 buah, parut halus
  • Telur 4 butir, kocok lepas
  • Kecap manis secukupnya
  • Saus tiram 4 sdt
  • Lada putih bubuk 2 sdt
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng sedikit

Cara Pembuatan:

  1. Rebus sawi putih dalam air mendidih selama 1-2 menit. Angkat dan tiriskan. Pisahkan urat daun yang tebal agar mudah digulung.
  2. Campurkan daging ayam giling, udang cincang, bawang merah cincang, bawang putih cincang, wortel parut, telur kocok, kecap manis, sedikit saus tiram (optional), lada putih bubuk, dan garam. Aduk rata hingga tercampur.
  3. Ambil selembar sawi putih, letakkan 1 sendok makan adonan isian di atasnya.
  4. Gulung perlahan dan rapat. Lakukan hingga semua sawi dan adonan habis.
  5. Panaskan kukusan. Setelah air mendidih, masukkan sawi gulung dan kukus selama 15-20 menit hingga matang.
  6. Angkat dan sajikan selagi hangat dengan saus cocolan favorit.

3 dari 5 halaman

3. Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang Tahu

Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang© cookpad.com/Laily Agustien (Ummifaizfaqih)

Selain resep di atas, kamu juga bisa mencoba resep sawi gulung dengan isian ayam, udang dan tahu. Berikut ini resep untuk memasaknya:

Bahan-bahan:

  • 2 buah tahu putih
  • 9-10 lembar sawi ukuran sedang
  • 100 gram daging ayam giling
  • 100 gram udang kupas
  • 1 butir telur
  • 1 buah wortel
  • 1 batang daun bawang
  • 2 butir bawang putih (parut)
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm saus tiram
  • 1/2 sdt bubuk merica

Cara Membuat:

  1. Rendam atau siram sawi dengan air mendidih sampai layu.
  2. Lumatkan tahu, dan haluskan daging udang dan ayam.
  3. Parut wortel dan iris daun bawang.
  4. Campur semua bahan, beri bumbu, dan aduk rata.
  5. Beri isian adonan pada sawi, gulung, dan kukus selama 20 menit.
  6. Untuk saus, tumis bawang hingga wangi, masukkan kecap asin, saus tiram, minyak wijen, dan bubuk merica. Masak hingga sedikit kental.
  7. Sajikan sawi gulung dengan saus.

4 dari 5 halaman

4. Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang Jamur

Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang© cookpad.com/olive bunda qonita

Varian lain yang bisa kamu coba adalah sawi gulung dengan isian ayam, udang dan jamur. Perpaduan ini juga nikmat banget. Dilansir dari laman cookpad.com, berikut ini resepnya.

Bahan:

  • 225 gram filet daging ayam
  • 100 gram udang
  • 1/2 buah wortel, parut kasar
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 50 gram jamur kuping yang sudah direndam air, lalu iris tipis
  • 3 sendok makan tepung maizena
  • 15 lembar daun sawi putih

Bumbu:

  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1/2 sendok teh minyak wijen
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula
  • 1/2 sendok teh kaldu jamur
  • Secukupnya merica bubuk
  • 1/2 sendok teh baking powder

Saus Sambal:

  • 1 siung bawang putih, cincang
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 2 sendok makan saus sambal lava
  • Secukupnya air

Cara Membuat:

  1. Pilih daun sawi yang lebar dan segar, buang bonggolnya.
  2. Rendam sejenak di air mendidih agar layu, kemudian tiriskan.
  3. Bersihkan filet daging ayam, potong kecil lalu giling dengan chopper hingga halus bersama bumbu-bumbu dan udang.
  4. Tuang ke dalam wadah, tambahkan wortel, jamur kuping, dan irisan daun bawang, aduk rata.
  5. Tambahkan tepung maizena sesendok demi sesendok, aduk rata hingga adonan menjadi kental dan padat.
  6. Tambahkan air jika perlu. Koreksi rasa.
  7. Siapkan satu lembar daun sawi, ambil dua sendok isian, letakkan di atas sawi.
  8. Lipat seperti amplop dan gulung. Lakukan hingga selesai. Tata dalam dandang.
  9. Kukus sawi gulung di dandang panas selama 15 menit hingga matang. Angkat.
  10. Tumis bawang putih hingga harum, tambahkan saus sambal, saus tomat, dan secukupnya air. Aduk rata dan masak hingga mendidih. Angkat.
  11. Sajikan sawi gulung dengan tumisan saus sambal.

5 dari 5 halaman

5. Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang Saus Pedas

Resep Sawi Gulung Isi Ayam Udang© cookpad.com/Syafa Syifa

Untuk yang suka pedas, kamu bisa membuat varian sawi gulung isi ayam udang yang satu ini nih. Nah, ini resep untuk bikin:

Bahan:

  • 15 lembar sawi putih
  • 400 gram daging ayam
  • 80 gram jamur kancing/champignon
  • 40 gram wortel
  • 50 gram udang
  • 2 batang daun bawang
  • 3 siung bawang putih
  • 1 butir putih telur
  • 2 sendok makan minyak wijen
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh lada bubuk
  • 1 sendok teh kaldu bubuk
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 3 sendok makan tepung tapioka
  • 1 bungkus jamur shimeji
  • 75 gram saus sambal
  • 1 siung bawang putih, cincang
  • 1/2 butir bawang bombay, cincang
  • 50-100 ml air
  • Sedikit garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir atau 1 sendok makan madu

Cara Membuat:

  1. Potong-potong daun bawang dan jamur, serta parut wortel.
  2. Giling daging ayam bersama bawang putih dan putih telur hingga halus.
  3. Campurkan ayam giling dan udang dengan sayuran (daun bawang, jamur, wortel). Tambahkan garam, gula, lada, minyak wijen, dan kaldu bubuk. Aduk rata.
  4. Tambahkan tepung tapioka, aduk rata kembali hingga semua bahan tercampur sempurna.
  5. Rebus daun sawi di air mendidih hingga layu, kemudian tiriskan.
  6. Ambil selembar daun sawi, beri 1 sendok makan bahan isian di atasnya, lalu gulung dengan rapi.
  7. Ulangi proses ini hingga semua bahan habis.
  8. Kukus sawi gulung selama 20 menit hingga matang.
  9. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
  10. Masukkan saus sambal, garam, gula, dan air. Masak hingga mendidih.
  11. Tambahkan jamur shimeji, masak hingga matang, lalu angkat.
  12. Sajikan sawi gulung dengan saus sambal yang telah disiapkan.

Nah, itu beberapa resep sawi gulung isi ayam udang dengan varian berbeda yang bisa kamu coba buat. Rasanya nikmat dan lezat, cocok dihidangkan untuk keluarga. Mau cobain resep yang mana dulu nih, Diazens?

Beri Komentar