Ini nih resep siomay sederhana tanpa ikan!
Siomay adalah salah satu makanan yang banyak difavoritkan masyarakat Tanah Air. Jajanan satu ini kerap ditemui di pinggir jalan dan menggugah selera.
Cita rasanya yang gurih dan lezat, membuat siomay cocok dinikmati sebagai camilan harian. Jajanannkhas dari Bandung ini biasanya terbuat dari bahan ikan yang disajikan dengan bumbu kacang.
1 dari 9 halaman
Namun, buat kamu yang alergi ikan atau tidak suka makan ikan ada cara lain untuk menikmati siomay nih! Kamu pun bisa membuatnya di rumah lho!
Berikut diadona.id rangkumkan resep siomay sederhana tanpa ikan dari berbagai sumber. Yuk disimak!
6 dari 9 halaman
Cara Membuat:
- Hancurkan tahu yang telah disiapkan, dengan ditekan-tekan menggunakan garpu. Lalu, campur dengan tepung terigu, telur, daun bawang, minyak sayur, garam, merica bubuk, dan gula pasir ke dalam satu wadah. Aduk hingga tercampur rata.
- Kamu bisa membentuknya layaknya tahu pada umumnya, atau bisa juga dengan menambahkan kulit pangsit seperti membentuk siomay ya. Ulangi hingga adonan habis.
- Kukus adonan selama kurang lebih 15 menit, keluarkan ketika matang.
- Siomay tahu siap disajikan dengan bumbu kacang.
Cara Membuat Saus Kacang:
- Goreng kacang tanah hingga matang, lalu haluskan dengan blender atau ulekan.
- Tumis bawang putih hingga harum.
- Tambahkan kacang tanah halus, kecap manis, air jeruk nipis, garam, gula pasir, dan air secukupnya. Aduk rata hingga bumbu tercampur sempurna.
- Angkat dan sajikan bersama siomay tahu.
9 dari 9 halaman
Cara Membuat:
- Campurkan jamur kancing, tepung terigu, telur, daun bawang, garam, merica bubuk, dan bahan lainnya ke dalam wadah. Aduk hingga merata.
- Tambahkan air sedikit-sedikit sambil terus diaduk hingga adonan kental.
- Bentuk adonan seperti siomay apda umumnya menggunakan kulit pangsit hingga adonan habis ya!
- Kukus selama 15 menit, dan angkat ketika sudah matang.
- Siomay jamur siap disajikan!
Itulah tadi resep siomay sederhana tanpa ikan yang mudah dibuat sendiri di rumah. Selamat berkreasi ya!