9 Resep Sop Ikan Segar dan Bergizi, Menu Sederhana yang Mudah Dibuat di Rumah

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Kamis, 6 Juni 2024 20:06
9 Resep Sop Ikan Segar dan Bergizi, Menu Sederhana yang Mudah Dibuat di Rumah
Mau bikin menu berkuah yang segar dan bergizi? Tapi pengen masakan yang sederhana? Ikuti 9 resep sop ikan di bawah ini, yuk!

Sop ikan merupakan salah satu hidangan yang terbuat dari bahan dasar ikan, dipadukan dengan sayuran dan kaldu gurih yang membuatnya terasa sedap saat dinikmati. Sop ikan seringkali dijadikan sebagai hidangan penghangat tubuh yang disajikan dengan nasi hangat.

Umumnya, sop ikan memiliki warna kuah yang bening. Namun, sebenarnya, kuah sop ikan ini juga terdapat yang berwarna kuning maupun marah, lho. Cita rasa yang dimiliki juga lebih bervariasi jika dibandingkan dengan sop sayur biasanya. 

Jenis sayuran yang biasa dipakai pada menu sop ikan yaitu kol, wrotel, kentang, dan lain sebagainya. Sedangkan untuk jenis ikan, kamu dapat menggunakan jenis ikan tawar maupun laut. Namun, pada umumnya, ada beberapa jenis ikan yang biasa dijadikan sebagai pelengkap menu sop ikan, antara lain yaitu ikan gurame, ikan tuna, ikan patin, dan ikan kakap.

1 dari 10 halaman

Resep Sop Ikan Batam

Resep Sop Ikan Batam© Cookpad.com/kekoristi_371

Jika kamu berkunjung ke Batam, sop ikan merupakan salah satu hidangan yang wajib kamu coba! Hidangan ini cukup terkenal karena memiliki cita rasa yang segar dan gurih. Namun, kamu dapat membuat hidangan ini sendiri di rumah, lho! Penasaran gimana resepnya? Begini cara buatnya,

Bahan-bahan:

  • 1 kg ikan nila
  • 2 bh tomat hijau
  • 2 bonggol sawi asin 
  • 3 sdm kecap asin
  • 2 sdm makan bawang merah goreng
  • 50 gr ebi kering

Bahan pelengkap:

  • 2 ruas jahe, geprek
  • 2 sdm saus tiram
  • 5 lbr daun jeruk
  • 1.5 L air

Cara membuat:

  1. Fillet daging ikan, potong-potong. Cuci bersih dengan tambahan perasa air jeruk nipis, tiriskan.
  2. Haluskan bawang merah goreng menggunakan blender, sisihkan.
  3. Sangrai ebi kering, blender hingga halus dan menjadi bubuk koya.
  4. Potong bahan lainnya sesuai selera.
  5. Masukkan air ke dalam panci, masak hingga mendidih.
  6. Tambahkan bawang halus dan koya ebi, aduk hingga rata.
  7. Masukka kecap asin, saus tiram, daun jeruk, merica bubuk, dan jahe geprek. Koreksi rasa.
  8. Tambahkan garam sesuai selera, aduk kembali hingga rata.
  9. Masukkan ikan, masak hingga ikan matang dan air mendidih. Masak dengan api besar sebentar agar daging tidak hancur.
  10. Masukkan potongan sawi dan tomat hijau, matikan api.
  11. Sop ikan siap disajikan saat panas.

2 dari 10 halaman

Resep Sop Ikan Nila

Resep Sop Ikan Nila© Cookpad.com/aanghudaya

Ikan nila memang seringkali dijadikan sebagai bahan utama dalam hidangan sop ikan. Ikan nila sendiri termasuk ke dalam ikan air tawar yang memiliki warna hitam keabuan.

Ikan ini juga memiliki beberapa manfaat yang baik bagi tubuh, seperti dapat mengontrol kolesterol, menjaga kesehatan kulit, dan dapat meningkatkan kesehatan otak. Di resep kali ini, ikan nila dipadukan dengan tahu putih yang lembut, nih. Begini cara buatnya,

Bahan-bahan:

  • 2 ekor ikan nila
  • 1 buah tahu putih
  • 1 btg serai
  • 2 lembar daun salam
  • 1 ikat daun kemangi
  • 1 buah tomat hijau
  • ½ sdt garam

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 ruas kunyit
  • 1 ruas jahe

Cara membuat:

  1. Cuci bersih ikan nila, marinasi dengan perasan air lemon, diamkan selama 15 menit.
  2. Haluskan semua bumbu halus, tumis hingga harum.
  3. Masukkan serai dan daun salam.
  4. Tambahkan air, masukkan potongan tahu, ikan nilam dan garam. Aduk rata.
  5. Masukkan semua bumbu daun, masak sebentar, angkat dan sajikan.
  6. Sop ikan siap dinikmati.

3 dari 10 halaman

Resep Sop Ikan Patin 

Resep Sop Ikan Patin© Cookpad.com/Alodia_Kitchen

Ikan patin merupakan salah satu ikan air tawar yang memiliki tekstur daging yang lebih lembut dibanding jenis ikan lainnya. Selain itu, daging ikan ini juga memiliki cita rasa yang manis dan gurih.

Bisa dibayangkan bukan gimana sedapnya ikan ini jika diolah menjadi hidangan sop ikan? Biar gak kelamaan, langsung lihat resepnya di bawah ini, yuk!

Bahan-bahan:

  • 4 potong ikan patin
  • 1 buah timun
  • 8 lonjor buncis
  • 2 cabai ijo, potong serong
  • 1 cabai merah, potong serong
  • 2 buah tomat, potong-potong
  • 1 batang daun bawang besar
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang sereh
  • 2 ruas kunyit, geprek
  • 1 ruas jahe, geprek
  • 4 siung bawang merah, iris-iris
  • 3 siung bawang putih, iris-iris
  • 2 sdt kecap ikan
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya gula pasir
  • 600 ml air

Cara membuat:

  1. Rebus air dengan sereh, daun salam, kunyit, dan jahe hingga mendidih.
  2. Masukkan ikan dan timun, masak sebentar.
  3. Masukkan buncis dan cabai dengan tambahan kecap ikan, garam, dan gula pasir. Aduk hingga rata. Masak hingga matang.
  4. Masukkan tomat dan daun bawang, masak sebentar, matikan api. Koreksi rasa.
  5. Sop ikan patin siap disajikan.

4 dari 10 halaman

Resep Sop Ikan Batam Yongkee Asli

Resep Sop Ikan Batam Yongkee Asli© Cookpad.com/cook_15366808

Nah, selanjutnya sup ikan yang cukup terkenal di kota Batam, nih, Diazens! Sop ikan yongkee merupakan salah satu hidangan yang memiliki cita rasa tidak terlalu tajam, sehingga rasa murni dari sup ini yaitu rasa asli dari ikan yang digunakan.

Jenis ikan yang digunakan untuk membuat sup ini yaitu ikan kakap fillet. Penasaran nggak, sih, gimana cara buat sop ikan Batam yongkee yang satu ini? Begini resepnya,

Bahan-bahan:

  • 500 gr ikan kakap fillet
  • 1 ikat sawi asin
  • 4 buah tomat hijau
  • 4 buah belimbing sayur
  • 250 gr udang kupas
  • 250 gr cumi, potong cincin.

Bumbu-bumbu:

  • 5 siung bawang putih
  • 2 ruas jahe
  • 3 potong maggi blok
  • 1 sdm ebi kering
  • 1 sdm mentega
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya merica

Cara membuat:

  1. Cuci bersih ikan, potong kotak-kotak.
  2. Rendam ikan dengan perasan lemon atau jeruk nipis, diamkan sebentar.
  3. Cuci bersih sawi, potong menyamping. 
  4. Potong-potong tomat dan belimbing sayur.
  5. Rendam 1 sdm ebi kering dengan air panas, diamkan selama 2 menit.
  6. Panaskan mentega, saring rendaman ebi, tumis hingga berwarna kekuningan.
  7. Angkat dan haluskan ebi menggunakan blender. Sisihkan.
  8. Blender halus bawang merah, bawang putih, dan jahe. Tumis menggunakan mentega.
  9. Tambahkan ebi, tumis kembali hingga harum.
  10. Masukkan sawi asin, tomat hijau, dan belimbing sayur. Tumis hingga semua bahan tercampur rata.
  11. Masukkan air sekitar 1 liter, masak sebentar hingga sedikit panas.
  12. Masukkan udang dan cumi, masak hingga mendidih.
  13. Masukkan ikan fillet, aduk perlahan agar ikan tidak hancur.
  14. Tambahkan garam, penyedap rasa, dan lada. Masak hingga air menyusut. Koreksi rasa.
  15. Sop ikan batam yongkee siap disajikan.

5 dari 10 halaman

Resep Sop Ikan Patin Kemangi

Resep Sop Ikan Patin Kemangi© Cookpad.com/happy_endahsa

Agar memiliki aroma yang harum dan menggugah selera, sop ikan memang sering kali dipadukan dengan daun kemangi. Daun kemangi ini termasuk sayuran yang memiliki manfaat dalam menjaga kesehatan sistem pernafasan, lho! Langsung coba resepnya di rumah, yuk!

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ikan patin
  • ½ jeruk nipis
  • ½ sdt garam

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • ½ kelingking kunyit

Bahan cemplung:

  • 2 buah tomat ukuran kecil
  • 5 buah belimbing wuluh
  • 1 batang serai, geprek
  • 1 potong lengkuas, geprek.
  • 2 lembar daun salam
  • 1 jempol jahe, geprek
  • 6-7 daun bawang
  • 1 genggam kemangi
  • Sesuai selera cabai rawit merah utuh
  • Sesuai selera garam
  • Sesuai selera gula pasir
  • 1000 ml air

Cara membuat:

  1. Cuci bersih ikan, potong-potong sesuai selera.
  2. Taburi ikan dengan garam dan beri perasan air jeruk nipis, diamkan selama 30 menit di dalam kulkas.
  3. Haluskan semua bumbu halus menggunakan teknik uleg.
  4. Iris bahan yang dapat di potong iris. Petik daun kemangi, cuci bersih.
  5. Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan daun salam, serai, lengkuas, dan jahe. Aduk rata.

6 dari 10 halaman

Resep Sop Ikan Mas

Resep Sop Ikan Mas© Cookpad.com/Maternis

Lagi dan lagi, sop ikan kali ini menggunakan salah satu jenis ikan air tawar, nih, Diazens. Kali ini ikan yang digunakan yaitu ikan mas.

Ikan mas sendiri memiliki kandungan fosfor dan protein yang baik untuk tubuh, lho. Kandungan ini bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan tulang dan gigi. Begini cara buatnya,

Bahan-bahan:

  • ½ kg ikan mas
  • ½ jeruk lemon
  • 600 ml air
  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang sereh, geprek
  • 2 cm jahe, geprek
  • 2 cm kunyit, geprek
  • 1 sdm gula
  • 1 sdt garam
  • Secukupnya lada
  • Secukupnya penyedap

Bumbu cemplung:

  • Sesuai selera cabe rawit
  • 1 batang daun bawang, potong-potong
  • 1 ikat kemangi
  • 1 buah tomat hijau

Cara membuat:

  1. Potong ikan menjadi 2 atau 3 bagian, cuci bersih dan baluri dengan perasan jeruk lemon hingga kesat, cuci kembali hingga bersih.
  2. Cincang bawang putih dan bawang merah, tumis sebentar dan masukkan daun salam, sereh, kunyit, dan jahe.
  3. Tambahkan air, masak hingga mendidih.
  4. Masukkan ikan dan cabai rawit, tambahkan dengan gula, garam, penyedap rasa, dan lada. Aduk rata dan koreksi rasa.
  5. Matikan api, masukkan daun bawang dan kembangi, aduk rata kembali.
  6. Sop ikan siap disajikan.

7 dari 10 halaman

Resep Sop Ikan Gurame

Resep Sop Ikan Gurame© Cookpad.com/Rindu_Dapur

Mungkin sudah pada familiar ya dengan hidangan yang satu ini. Perpaduan rasa asam dan pedas dari kuah sup ini memang membuat para penikmatnya ketagihan hingga nambah nasi. Mau buat menu ini juga? Ikuti resep di bawah, yuk!

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ikan gurame
  • 1 wortel impor
  • ½ buah jeruk lemon
  • 300 ml air
  • 2 sdm minyak untuk menumis

Bumbu halus:

  • 2 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 1 ruas jari kunyit
  • 3 cabai rawit merah

Bumbu cemplung:

  • 1 ruas jahe, geprek
  • 1 batang serai, geprek
  • 4 lembar daun jeruk
  • 7 buah cabai rawit ijo
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 1 batang daun kemangi
  • 1,5 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur
  • ¼ sdt lada bubuk
  • ½ sdt gula pasir

Bahan pelengkap:

  • Secukupnya bawang goreng
  • Secukupnya jeruk limo

Cara membuat:

  1. Cuci bersih ikan gurame. Baluri dengan perasan jeruk nipis, diamkan selama 15 menit.
  2. Potong-potong wortel, tomat, dan siangi daun kemangi.
  3. Haluskan bumbu halus, tumis hingga harum.
  4. Masukkan bumbu cemplung dan tambahkan masukkan ikan gurame dengan air.
  5. Masukkan wortel dan cabai rawit, masak hingga mendidih.
  6. Tambahkan bumbu-bumbunya, masak hingga matang.
  7. Masukkan potongan tomat dengan perasan jeruk nipis atau air asam jawa. Matikan api.
  8. Masukkan daun kemangi, sop ikan siap disajikan.

8 dari 10 halaman

Resep Sop Ikan Salmon ala Sushi Tei

Resep Sop Ikan Salmon ala Sushi Tei© Cookpad.com/DapurOlive

Siapa nih yang kalau ke sushi tei pesannya menu sup ikan ini? Ternyata kamu dapat membuat hidangan ini sendiri, lho. Sehingga tidak perlu banyak keluar uang untuk menikmati hidangan sedap yang satu ini. Yuk, langsung ikuti resepnya di bawah ini!

Bahan-bahan:

  • 350 gr daging salmon filet
  • 4 buah tahu sutra, potong dadu
  • 1 buah wortel
  • 1 batang bawang daun
  • ¼ buah lemon, ambil airnya.

Bumbu-bumbu:

  • 4 siung bawang putih, haluskan.
  • 2 lembar daun jeruk, iris tipis
  • 2 batang sereh, geprek
  • 2 sdm miso
  • 1 sdt dashi powder
  • ¼ sdt lada bubuk
  • ½ sdt gula pasir
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu bubuk

Cara membuat:

  1. Potong-potong ikan salmon, baluri dengan air lemon dan sejumput garam.
  2. Tumis ikan salmon hingga berubah warna. Sisihkan.  
  3. Tumis bumbu hingga harum dan layu.
  4. Didihkan air, masukkan bumbu tumis dan sayuran. Tambahkan salmon.
  5. Masak hingga mendidih dan semua bahan matang. Aduk rata dan koreksi rasa.
  6. Sop ikan salmon siap disajikan.

9 dari 10 halaman

Resep Sop Ikan Nila Kemangi

Resep Sop Ikan Nila Kemangi© Cookpad.com/riri_anggraeni

 

Siapa, sih, yang nggak suka makanan yang satu ini? Biasanya, sop ikan nila kemangi ini disajikan pada saat malam hari saat cuaca dingin. Rasanya yang gurih dan segar membuat masakan ini banyak digemari oleh masyarakat, lho. 

Bahan-bahan: 

  • 3 ekor ikan nila
  • 1 buah tomat
  • 1 btg bawang daun
  • 10 buah cabai rawit
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya kaldu bubuk
  • Secukupnya gula
  • ½ asam jawa
  • Secukupnya salam
  • Secukupnya sereh
  • Sesuai selera daun kemangi

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 kemiri
  • 1 kunyit

Bumbu marinasi:

  • Secukupnya jeruk nipis
  • Secukupnya garam

Cara membuat:

  1. Cuci bersih ikan nila. Marinasi selama ½ jam.
  2. Tumis bumbu halus dengan salam dan sereh hingga harum.
  3. Masukkan air secukupnya, masak hingga mendidih.
  4. Masukkan wortel dan ikan nila. Tambahkan bumbu seperti cabai rawit, bawang daun, dan tomat. Masak hingga air sedikit menyusut.
  5. Sop ikan nila kemangi siap disajikan.

10 dari 10 halaman

Nah, itu dia 9 resep sajian sop ikan segar dan bergizi yang dapat kamu coba di rumah. Kamu tertarik untuk coba sup ikan yang mana, nih, Diazens? Tonton video di bawah ini untuk lihat resep sop ikan lainnya, yuk!

Penulis: Zhafirah Ade Putri Herianti

Beri Komentar