Memasak soto betawi komplit yang menyegarkan ternyata tidak susah kok! Yuk, intip resepnya berikut!
Resep soto betawi komplit bisa kamu jadikan menu pilihan makanan Bersama keluarga yang menyegarkan. Soto betawi merupakan salah satu dari berbagai jenis soto yang ada di Indonesia dan banyak digemari oleh masyarakat.
Soto betawi umumnya terbuat dari daging sapi yang dimasak dengan bumbu rempah-rempah dan santan. Hidangan khas dari suku Betawi ini biasa disajikan dengan berbagai pelengkap seperti emping goreng, kentang goreng, irisan tomat, telur rebus, bawang goreng, serta sambal.
Gimana Diazens? Apakah kamu sudah pernah mencoba menu masakan soto betawi? Rasa kuahnya yang gurih, kental, dan creamy membuat hidangan ini cocok disantap saat kapanpun.
Cara membuat soto betawi pun sebenarnya mudah, kamu hanya perlu mengikuti resep di bawah ini. Bagi kamu yang belum pernah mencoba soto betawi, berikut diadona.id rangkumkan dari berbagai sumber resep soto betawi komplit. Yuk simak!
1 dari 11 halaman
Resep Soto Betawi Komplit
Rasanya yang kaya dan gurih dipadukan dengan kuah yang kental dan creamy. Nikmat banget, dijamin bikin tambah nasi!
Bahan-Bahan:
- 650 gram daging sapi
- 500 ml susu cair
- 1 sachet santan instan
- 1 sdm kaldu bubuk
- ½ sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- Air secukupnya
Bahan Bumbu Halus:
- 5 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt merica
- 4 butir kemiri
- ½ sdt jinten
Bahan Bumbu Cemplung:
- 2 batang sereh, geprek
- 2 ruas lengkuas, geprek
- 2 ruas jahe, geprek
- 4 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
- 3 cm kayu manis
- 2 butir kapulaga
- 3 butir cengkeh
- 1 buah bunga lawang
Cara Membuat:
- Rebus daging, daun salam, dan jahe hingga empuk.
- Presto daging selama 40 menit, potong-potong sesuai selera.
- Masukkan kembali daging ke kuah rebusan, tunggu hingga matang.
- Siapkan wajan, goreng kentang dan emping selagi menunggu. Angkat dan tiriskan.
- Blender bahan bumbu halus kemudian tumis hingga harum.
- Tambahkan bumbu cemplung lalu tumis hingga matang.
- Masukkan bumbu yang telah ditumis ke panci rebusan daging.
- Tambahkan susu cair, gula, garam, dan kaldu bubuk. Aduk rata.
- Masak hingga mendidih lalu masukkan santan. Aduk-aduk agar santan tidak pecah.
- Koreksi rasa, masak hingga mendidih.
- Siap disajikan.
2 dari 11 halaman
Resep Soto Betawi Komplit Ayam
Jika kurang suka daging sapi, bisa diganti dengan daging ayam lho. Rasanya gak kalah enak!
Bahan-Bahan:
- 400 gram dada ayam fillet
- 100 gram tulang ayam
- 3 batang serai
- 2 cm lengkuas
- 2 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
- 2 butir kapulaga
- 2 butir pekak
- 3 butir cengkeh
- ½ butir pala
- 2 liter air
- 500 ml susu cair
- 200 ml santan sedang
- 4 sdm minyak goreng
- 150 gram kentang
- 2 buah tomat merah
- 4 butir telur rebus
- 2 batang daun bawang
- 2 batang seledri
- 2 buah jeruk nipis
Bahan Bumbu Halus:
- 12 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 2 cm jahe, bakar
- 1 ½ sdt garam
- 1 ½ sdt ketumbar bubuk
- ¾ sdt merica
Cara Membuat:
- Potong-potong kentang kemudian goreng.
- Iris tomat, daun bawang, dan seledri.
- Siapkan panci, rebus dada ayam dan tulang hingga empuk dan matang.
- Saring kaldu ayam sebanyak 1,2 liter kemudian suwir-suwir ayam.
- Dalam panci bekas rebusan tadi, panaskan minyak lalu tumis bumbu halus, serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk, pekak, kapulaga, cengkeh, dan pala hingga harum.
- Masukkan kaldu ayam dan ayam suwir. Masak hingga airnya berkurang sedikit dan mendidih.
- Tambahkan santan dan susu cair. Aduk-aduk hingga mendidih.
- Siap disajikan.
3 dari 11 halaman
Resep Soto Betawi Komplit Kambing
Kalau pas kebetulan punya stok daging kambing, bisa juga nih dimasak untuk soto betawi.
Bahan-Bahan:
- 500 gram daging kambing
- 300 ml santan
- 3 batang serai
- 1 ruas jahe
- 1 ruas lengkuas
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- Garam dan gula
- Air secukupnya
- Emping goreng
- Kentang goreng
- Tomat iris
- Bawang goreng
Bahan Bumbu Halus:
- 3 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabe keriting
- 1 sdt merica
Cara Membuat:
- Siapkan panci, rebus daging kambing dengan rempah-rempah hingga matang. Tiriskan lalu potong-potong sesuai selera.
- Rebus kembali daging kambing dengan air bersih hingga empuk dan menghasilkan kaldu.
- Siapkan wajan, tumis bumbu halus hingga wangi.
- Tambahkan serai, daun salam, lengkuas, dan daun jeruk. Tumis hingga bumbu matang.
- Masukkan bumbu halus yang telah ditumis sebelumnya pada panci rebusan daging.
- Tambahkan santan, garam, dan gula secukupnya pada panci rebusan.
- Aduk rata agar santan tidak pecah. Masak hingga mengental dan matang.
- Soto betawi daging kambing siap disajikan bersama potongan tomat, kentang goreng, emping goreng, dan bawang goreng.
4 dari 11 halaman
Resep Soto Betawi Komplit Jeroan Sapi
Bagi yang suka jeroan, bisa juga ditambahkan saat membuat soto betawi.
Bahan-Bahan:
- 1 kg jeroan sapi rebus
- 500 gram daging sapi
- ½ liter kaldu
- 1 ½ liter susu cair
- 5 butir cengkeh
- 3 batang daun bawang
- 1 batang serai
- 1 batang kayu manis
- 4 lembar daun salam
- 1 sdt penyedap rasa
- 2 sdt kaldu bubuk
- 2 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 2 sdm gula pasir
- 2 sdm minyak
Bahan Bumbu Halus:
- 1 potong kencur
- 1 potong jahe
- 1 sdt ketumbar
- ½ sdt jintan
- 40 gram kemiri
- 40 gram bawang merah
- 30 gram bawang putih
Bahan Pelengkap:
- Kentang goreng
- Irisan seledri
- Irisan daun bawang
- Bawang goreng
- Irisan tomat
- Emping goreng
- Kecap manis
- Acar mentimun
Cara Membuat:
- Siapkan panci, panaskan minyak. Tumis bumbu halus hingga wangi.
- Tambahkan daun bawang, cengkeh, serai, daun salam. dan kayu manis. Tumis hingga aromanya keluar.
- Masukkan jeroan sapi rebus yang telah dipotong-potong. Aduk-aduk hingga rata.
- Tambahkan kaldu dan susu. Bumbui dengan penyedap rasa, kaldu bubuk, garam, merica, dan gula pasir.
- Masak hingga bumbu meresap dan matang.
- Soto betawi siap disajikan dengan bahan pelengkap.
5 dari 11 halaman
Resep Soto Betawi Komplit Iga Sapi
Biar makin kenyang, coba tambahkan iga sapi saat memasak soto betawi!
Bahan-Bahan:
- ½ kg iga sapi
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai geprek
- 1 batang kayu manis
- 1 ruas kecil lengkuas geprek
- 400 ml santan
- 200 ml susu cair
- Cengkeh
- Garam dan gula
- Jeruk nipis
Bahan Bumbu Halus:
- 10 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 potong jahe kecil
- 3 butir kemiri sangrai
- 2 ruas kunyit bakar
- Jinten
- Ketumbar
- Merica
Bahan Pelengkap:
- Telur rebus
- Emping
- Tomat
- Bawang goreng
- Jeruk limau
- Daun bawang
- Sambal
Cara Membuat:
- Cuci bersih iga sapi terlebih dahulu.
- Rebus iga sapi dan beri perasan jeruk nipis hingga berubah warna.
- Buang air rebusan kemudian presto iga sapi sampai empuk.
- Siapkan panci, tumis bumbu halus dan sedikit minyak.
- Masukkan daun jeruk, daun salam, serai, lengkuas, kayu manis, dan cengkeh.
- Aduk rata kemudian berikan garam dan gula. Masak hingga bumbu matang.
- Masukkan bumbu ke dalam iga presto, aduk rata. Tambahkan santan, susu, dan penyedap.
- Aduk rata dan masak hingga matang.
- Siap disajikan.
6 dari 11 halaman
Resep Soto Betawi Komplit Sederhana
Begini resep soto betawi yang sederhana dan anti ribet!
Bahan-Bahan:
- 200 gram daging sapi
- 100 gram babat
- 100 gram paru
- 250 ml santan cair
- 2 buah tomat
- 2 buah kentang rebus
- 4 lembar daun jeruk
- 1 batang serai
- 3 cm jahe
- 1 sdt pala bubuk
- 2 buah jeruk nipis
- Garam secukupnya
- Air secukupnya
Bahan Bumbu Halus:
- 4 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 sdm ketumbar
- 1 sdm merica
- 3 butir kemiri
- Garam secukupnya
Cara Membuat:
- Siapkan bumbu halus, bisa menggunakan blender atau ulekan.
- Rebus daging sapi, babat, dan paru hingga empuk. Sisihkan air kaldunya, kemudian potong-potong sesuai selera.
- Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus hingga wangi.
- Tambahkan daun jeruk, serai, daun salam, lengkuas, jahe, dan pala bubuk.
- Masukkan daging sapi, babat, dan paru yang telah direbus. Aduk rata.
- Tuangkan kaldu, biarkan mendidih kemudian masukkan santan.
- Masak hingga daging sapi empuk dan matang.
- Siap disajikan.
7 dari 11 halaman
Resep Soto Betawi Komplit Kuah Susu
Soto betawi juga bisa lho ternyata dibuat tanpa santan.
Bahan-Bahan:
- 500 gram daging sapi
- 200 gram paru sapi rebus
- 200 gram babat rebus
- 200 gram gajih rebus
- 650 ml susu cair
- 5 cm kayu manis
- 5 butir cengkeh
- 5 butir kapulaga
- 3 cm lengkuas
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 sdm merica bubuk
- 2 sdm kaldu jamur
- 1 sdt gula pasir
- 2 sdm garam
Bahan Bumbu Halus:
- 10 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 2 cm jahe
Bahan Pelengkap:
- Kentang rebus
- Tomat merah
- Daun bawang
- Bawang goreng
- Jeruk nipis
- Emping goreng
- Sambal
Cara Membuat:
- Rebus daging sapi dengan kayu manis, cengkeh, kapulaga, dan lengkuas hingga empuk.
- Giling bahan bumbu hingga halus. Tambahkan sedikit air.
- Tumis bumbu halus hingga wangi dan matang, kemudian masukkan dalam rebusan daging.
- Tambahkan daun jeruk, daun salam, dan serai. Masak hingga bumbunya meresap.
- Masukkan paru, babat, dan gajih sapi.
- Tambahkan merica, kaldu bubuk, dan garam. Aduk rata kemudian masak hingga mendidih.
- Tuangkan susu lalu aduk hingga mendidih dan matang.
- Soto betawi siap disajikan bersama dengan pelengkap.
8 dari 11 halaman
Resep Soto Betawi Komplit Kuah Santan
Dengan menggunakan santan, kuah soto betawi menjadi semakin creamy dan kental.
Bahan-Bahan:
- 500 gram daging sandung lamur
- 200 gram babat rebus
- 200 gram paru rebus
- 500 ml santan
- 2 ½ liter air
- 2 ruas jari kayu manis
- 2 ruas jari lengkuas
- 3 butir cengkeh
- 4 batang serai
- 3 lembar daun salam
- 10 lembar daun jeruk
- 1 sdt pala bubuk
- 4 sdt garam
- ½ sdt merica bubuk
- 2 sdt gula pasir
- 2 sdm minyak goreng
Bahan Bumbu Halus:
- 15 siung bawang merah
- 10 siung bawang putih
- 2 ruas jari jahe
- 2 ½ sdt ketumbar bubuk
Bahan Pelengkap:
- 2 buah kentang kukus
- 2 buah tomat
- 2 batang daun bawang
- Bawang merah goreng
- Emping goreng
- Jeruk nipis
- Sambal
Cara Membuat:
- Rebus daging sapi hingga empuk dan matang. Sisihkan kaldunya sebanyak 2 liter.
- Potong-potong daging sesuai selera. Masukkan ke dalam panci lalu tambahkan babat dan paru yang telah direbus. Masak hingga kuah mendidih.
- Giling bumbu halus kemudian tumis hingga wangi. Tambahkan cengkeh, kayu manis, lengkuas, serai, daun salam, dan daun jeruk. Tumis kembali hingga matang.
- Masukkan bumbu yang telah ditumis ke dalam panci rebusan.
- Masak sampai mendidih lalu tambahkan santan. Aduk perlahan, jangan sampai santan pecah.
- Bumbui dengan garam, merica, pala bubuk, dan gula. Aduk rata kemudian masak hingga mendidih dan matang.
- Siap disajikan dengan pelengkap.
9 dari 11 halaman
Resep Soto Betawi Komplit Kuah Bening
Soto betawi yang ini agak berbeda karena kuahnya bening dan tanpa menggunakan santan atau susu.
Bahan-Bahan:
- 300 gram daging sapi
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 ruas lengkuas geprek
- 1 batang serai
- Air secukupnya
- Garam
- Kaldu bubuk
Bahan Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- ½ sdt ketumbar
- ½ sdt jinten
- ½ sdt lada
- 1 ruas jahe
Bahan Pelengkap:
Cara Membuat:
- Rebus daging terlebih dahulu hingga airnya bening dan daging empuk.
- Giling bumbu halus. Tumis bersama dengan serai, daun salam, dan lengkuas hingga wangi.
- Masukkan daging dan air rebusannya yang bening. Aduk rata dan tambahkan penyedap rasa dan daun jeruk.
- Masak hingga matang.
- Siap disajikan bersama pelengkap.
10 dari 11 halaman
Resep Soto Betawi Komplit Fiber Creme
Bagi kalian yang sedang mengurangi konsumsi santan, bisa menggunakan fiber creme sebagai penggantinya. Selain itu, fiber creme ternyata juga rendah gula lho!
Bahan-Bahan:
- 500 gram daging sapi rebus
- 6 sdm fiber creme, larutkan dengan 400 ml air
- 2 buah serai geprek
- 1 batang daun bawang
- 1 ruas lengkuas geprek
- 1 ruas jahe geprek
- 5 lembar daun salam
- 1,2 liter air
- 3 buah cengkeh
- 4 buah kembang lawang
- Garam, gula, lada bubuk
- Kaldu bubuk sapi
Bahan Bumbu Halus:
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
Bahan Pelengkap:
- Kentang goreng
- Tomat
- Bawang goreng
- Daun bawang
- Jeruk nipis
- Sambal
Cara Membuat:
- Rebus daging sapi hingga matang. Potong sesuai selera.
- Tumis bumbu halus dengan serai, lengkuas, jahe, daun salam, daun jeruk, kembang lawang, dan cengkeh.
- Didihkan air dan daging, masukkan tumisan bumbu tadi.
- Tambahkan kaldu jamur, garam, gula, dan lada bubuk.
- Tuangkan larutan fiber cream, aduk hingga rata.
- Masak hingga matang dan mendidih.
- Siap disajikan dengan pelengkap.
Itulah tadi beberapa resep soto betawi komplit yang bisa kamu recook di rumah. Tambahkan bahan pelengkap lain sesuai selera agar soto betawi semakin nikmat saat disantap. Selamat mencoba!
Penulis: Hasna Hafidhah Adellia P.