15 Resep Stik Keju Crispy untuk Ide Takjil Selama Bulan Ramadan

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Jumat, 8 Maret 2024 15:38
15 Resep Stik Keju Crispy untuk Ide Takjil Selama Bulan Ramadan
Bingung mau bikin takjil selama puasa? Coba 15 resep stik keju ini deh! Bikin momen puasa kamu semakin nikmat.

Stik Keju merupakan salah satu camilan ringan yang banyak digemari oleh berbagai kalangan masyarakat. Makanan ini awalnya berasal dari negara penghasil susu terbesar di Eropa.

Stik keju atau yang biasa disebut cheese stick memiliki cita rasa gurih dan renyah. Tidak hanya memiliki satu jenis varian, camilan ini memiliki beragam varian yang dapat kita jumpai di warung terdekat hingga restaurant. 

Bahan dasar dari stik keju yaitu tepung terigu, telur, mentega, keju, tepung tapioka, garam, dan juga air. Namun, seiring berjalannya waktu, kini varian stik keju memiliki berbagai macam inovasi yang memakai beberapa bahan tambahan. Umumnya, pembuatan stik keju ini menggunakan teknik menggoreng, sehingga dapat memiliki tekstur renyah.

Selain dijadikan sebagai menu takjil selama bulan ramadhan, kamu dapat membuat stik keju sebagai stok camilan, ide jualan, maupun sebagai kudapan di hari-hari besar seperti Hari Raya Idul Fitri, maupun Hari Raya Idul Adha.

Karena teksturnya yang renyah, makanan ini dapat bertahan cukup lama hingga berbulan-bulan. Bahan-bahan yang dipakai juga dapat kamu dapatkan di warung atau supermarket terdekat.  Ini dia 15 resep stik keju crispy yang bisa kamu bikin di rumah!

1 dari 16 halaman

Resep Stik Keju Renyah Simple

Resep Stik Keju Renyah Simple© instagram.com/gohana_navra

Resep stik keju yang pertama ini sangat mudah untuk kamu coba di rumah, lho! Bahan-bahan yang digunakan bisa kamu dapatkan di warung terdekat, bahkan jika kamu tidak perlu membeli bahan jika semuanya sudah ada di rumah. Meskipun dengan bahan-bahan seadanya, hasil akhir dari makanan ini tetap gurih dan renyah, kok!Begini cara buatnya,

Bahan-bahan:

  • 150 gr tepung terigu
  • 100 gr tepung tapioka
  • 100 gr keju cheddar parut
  • 1 butir telur
  • 75 ml air
  • Garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan menjadi satu adonan, tambahkan air sedikit demi sedikit.
  2. Gilas adonan dengan menggunakan mesin giling pembuat mie hingga ketebalan sesuai selera.
  3. Potong adonan dengan cetakan mie.
  4. Goreng dengan minyak panas hingga berwarna golden brown, angkat dan tiriskan.
  5. Stik keju siap disajikan.

2 dari 16 halaman

Resep Stik Keju ala Cafe

Resep Stik Keju ala Cafe© instagram.com/nailaaroftn

Kamu ke cafe cuma buat beli stik keju? Yang bener ajee.. Rugi dong! Coba kamu buat resep stik keju ala cafe ini deh. Cara buatnya mudah dan sudah pasti enak banget. Kalau bikin sendiri, kamu bisa sesuaikan porsi dengan keinginan kamu, lho! Yuk langsung lihat resep di bawah!

Bahan-bahan:

  • 300 gr tepung terigu
  • 100 gr tepung tapioka
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • 75 gr keju Cheddar parut
  • 60 ml putih telur (dari 2 telur), kocok.
  • 80 ml santan instan/ air biasa
  • 70 gr salted butter, lelehkan
  • 3 siung bawang putih, haluskan

Cara membuat:

  1. Campurkan tepung terigu, tapioka, garam, keju parut, dan kaldu hingga menjadi satu adonan.
  2. Masukkan butter, bawang putih, dan putih telur.
  3. Uleni adonan dengan menambahkan air atau santan sedikit demi sedikit.
  4. Giling adonan sebanyak 2-3 kali hingga kalis dan permukaannya halus, lalu serut atau potong manual.
  5. Goreng dengan api sedang. Angkat dan tiriskan minyak.
  6. Stik keju siap disajikan dan dapat disimpan di dalam toples.

3 dari 16 halaman

Resep Stik Keju ala Warung

Resep Stik Keju ala Warung© instagram.com/dhahliaansisti

Pencinta jajanan warung wajib coba resep stik keju yang satu ini. Rasanya tidak kalah enak dari resep-resep sebelumnya, kok! Langsung bikin di rumah, ya! Begini cara buatnya,

Bahan-bahan:

  • 300 gr tepung terigu serbaguna
  • 75 gr tapioka
  • 100 gr keju 
  • 1 butir putih telur total 100 gr
  • 50 gr margarin leleh
  • 1/2 sdt garam
  • 8 siung bawang putih
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan, uleni hingga kalis.
  2. Giling dengan menggunakan mesin gilingan sesuai dengan ukuran yang diinginkan.
  3. Goreng dalam minyak panas dengan api cenderung kecil ke sedang. 
  4. Angkat dan tiriskan.
  5. Stik keju siap disajikan.

4 dari 16 halaman

Resep Puff Pastry Cheese Stick

Resep Puff Pastry Cheese Stick© instagram.com/kumpulanresepmasak

Nah kalau kamu punya stok kulit pastry, kamu bisa coba bikin varian stik keju ini, lho! Ternyata kamu tidak perlu menggunakan tepung untuk membuat stik keju dari kulit pastry ini. Cara buatnya juga hampir sama dengan resep sebelumnya. Begini resepnya,

Bahan:

  • 1 lembar kulit pastry ukuran 20x20cm
  • 1/4 cawan parutan keju cheddar (boleh lebih)
  • 1 telur kocok lepas mix dengan sedikit susu cair

Cara pembuatan:

  1. Taburkan keju parut ke 1/3 bagian kulit pastry
  2. Lipat kulit pastry ke atas hingga 1/3 bagian kulit yang kosong menutup 1/2 bagian keju. 
  3. Lipat sekali lagi hingga keju tertutup rapat.
  4. Gilas adonan dengan rolling pin sampai pipih saja. 
  5. Gilas kembali hingga ketebalan sekitar 1 cm. Potong kecil memanjang.
  6. Gulung atau pelintir, susun di atas loyang yang sudah diolesi kocokan telur.
  7. Panggang di oven selama 15 menit, sesuaikan suhu berdasarkan oven masing-masing.
  8. Keluarkan dan simpan stik keju di dalam tempat yang kedap udara.

5 dari 16 halaman

Resep Potato Cheese Stick

Resep Potato Cheese Stick© instagram.com/dekarania

Resep stik keju yang satu ini mungkin sedikit berbeda dengan sebelumnya, tetapi juga lebih sehat. Kenapa? Karena kali ini kamu dapat menambahkan kentang dalam adonan. Sehingga, stik keju ini bisa banget kamu gunakan sebagai makanan ringan di sore hari ataupun sebagai menu sarapan. Tunggu apa lagi? Yuk langsung lihat cara buatnya~

Bahan-bahan:

  • 500 gr Kentang
  • 100 gr Keju parut
  • 130 gr Tep. Maizena
  • 1 sdt Oregano (optional)
  • Garam dan Lada secukupnya

Cara membuat:

  1. Kukus kentang hingga empuk dan matang, haluskan dengan garpu.
  2. Masukan keju parut, garam, lada,  dan oregano. aduk hingga rata dengan sendok kayu. 
  3. Tambahkan sedikit demi sedikit maizena hingga adonan mudah dibentuk. 
  4. Ambil beberapa adonan, lumuri dengan sedikit maizena. Lapisi dengan plastik, gulung dengan rolling pin dengan ketebalan yang diinginkan.
  5. Lumuri pisau dengan maizena / minyak. Potong adonan memanjang hingga ketebalan 1 cm. 
  6. Panaskan minyak dengan api sedang. Goreng stik kentang hingga berwarna golden brown. Angkat, tiriskan. 
  7. Camilan sehat siap disajikan.

6 dari 16 halaman

Resep Cheese Stick Anti Gagal

Resep Cheese Stick Anti Gagal© cookpad.com

Kalau kamu belum pernah berhasil membuat stik keju, coba resep yang satu ini, deh! Kalau kamu mengikut step by step ini, dijamin stik keju kamu gak akan gagal dan super renyah. Cara buatnya mudah, kok! Kamu hanya membutuhkan beberapa bahan dan niat. Ini dia cara buatnya,

Bahan-bahan:

  • 200 gr tepung tapioka
  • 2 butir telur
  • 1/2 blok keju atau 1 bks keju kemasan
  • 5 sdm munjung mentega
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1/2 sdt garam

Cara membuat:

  1. Kocok telur dengan menggunakan whisk. Tambahkan garam, baking powder, mentega, dan keju parut. 
  2. Masukkan tepung secara bertahap, uleni adonan hingga kalis. 
  3. Cetak pelintir adonan dengan menggunakan tangan.
  4. Goreng di dalam minyak panas dengan menggunakan api kecil. Angkat dan tiriskan.
  5. Stik keju siap disajikan.

7 dari 16 halaman

Resep Stik Keju tanpa Telur

Resep Stik Keju tanpa Telur© cookpad.com

Kamu mau buat stik keju? Tapi stok telur di rumah habis? Tenang aja! Kamu tetap dapat membuat makanan ini, kok! Walaupun tanpa telur, stik keju yang kamu buat akan tetap renyah dan gurih, lho! Yuk langsung kita lihat resepnya!

Bahan-bahan:

  • 250 gr tepung terigu protein sedang/rendah
  • 100 gr tepung tapioka
  • 150 gr margarin
  • 125 gr keju cheddar parut
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt baking powder.
  • 13 sdm air dingin dari kulkas

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan dengan diberi air dingin sedikit demi sedikit. Uleni hingga kalis.
  2. Gilas sedikit demi sedikit adonan. Potong-potong sesuai selera.
  3. Goreng stik keju dengan api sedang hingga berwarna kekuningan kecoklatan, angkat dan tiriskan.
  4. Stik keju siap disajikan.

8 dari 16 halaman

Resep Cheese Stick Original

Resep Cheese Stick Original© cookpad.com

Kalau kamu belum pernah membeli cheese stick di luar, coba bikin resep ini di rumah, deh! Bahan-bahan yang digunakan sangat mudah dan rasa yang dihasilkan sudah pasti sesuai dengan stik keju yang di jual di luaran. Penasaran? Ini dia resepnya,

Bahan-bahan: 

  • 250 gr Terigu protein sedang
  • 1 sdm muncung mentega
  • 1 sdm minyak goreng
  • 1 sdt Garam
  • Bumbu penyedap untuk taburan 
  • Air hangat secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan kecuali air dan royco. Aduk hingga rata.
  2. Tambahkan air sedikit demi sedikit hingga adonan setengah kalis.
  3. Giling sedikit demi sedikit adonan dengan menggunakan alat giling mie.
  4. Goreng adonan  di minyak panas hingga berwarna kuning keemasan.
  5. Angkat dan tiriskan stik keju, taburi dengan bumbu penyedap.
  6. Stik keju siap disajikan.

9 dari 16 halaman

Resep Super Cheesy Cheese Stick

Resep Super Cheesy Cheese Stick© cookpad.com

Bukan pencinta keju namanya kalau belum pernah cobain resep ini. Kamu bisa cobain menu cheese stick ini sebagai takjil selama bulan puasa, lho! Cita rasa gurih, renyah, dan ringan ini bikin kamu ketagihan dan gak bisa berhenti ngunyah. Begini cara buatnya,

Bahan A:

  • 300 gr Terigu
  • 200 gr Sagu/Tapioka
  • 1 sdt Garam

Bahan B:

  • 4 Butir Telur
  • 100 gr Keju Parut/Parmesan

Bahan C:

  • 30 gr Margarin

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan A, aduk hingga rata.
  2. Masukan semua bahan B, uleni hingga membentuk adonan yang menggumpal.
  3. Masukkan semua bahan C, uleni kembali hingga kalis.
  4. Giling adonan secara bertahap hingga tipis.
  5. Potong adonan sesuai dengan selera, taburi dengan sagu agar tidak lengket.
  6. Goreng adonan dengan api sedang hingga berwarna kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
  7. Stik keju siap disajikan.

10 dari 16 halaman

Resep Stik Keju Tanpa Mesin Giling

Resep Stik Keju Tanpa Mesin Giling© cookpad.com

Saking mudahnya pembuatan stik keju ini, kamu tidak perlu khawatir jika belum mempunyai mesin giling. Kamu bisa menggunakan resep ini jika kamu sedang merintis usaha makanan ringan ataupun lagi buru-buru buat menu takjil selama puasa. Yuk lihat cara buatnya!

Bahan-bahan:

  • 250 gr tepung terigu 
  • 1 sdm tepung tapioka
  • 1 butir telur
  • 1 sdm margarin
  • 80 gr keju diparut
  • 110 ml air
  • Garam
  • Lada bubuk
  • Kaldu bubuk secukupnya.

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan menjadi adonan, tuangkan air sedikit demi sedikit.
  2. Gilas adonan lalu potong memanjang
  3. Goreng dalam minyak panas dengan menggunakan api sedang. Angkat dan tiriskan
  4. Stik keju siap disajikan.

11 dari 16 halaman

Resep Cheese Stick Super Crispy

Resep Cheese Stick Super Crispy© cookpad.com

Tidak jauh berbeda dengan sebelumnya, resep cheese stick kali ini bisa kamu coba kalau kamu ingin membuat camilan super duper crispy. Kamu bisa bikin makanan ini untuk jajanan lebaran maupun hari raya idul adha. Langsung lihat resepnya saja, yuk! Begini cara buatnya,

Bahan-bahan:

  • 300 gr Tepung Kunci Biru
  • 200 gr Tepung Tapioka
  • 150 gr Keju Cheddar Parut 
  • 50 gr margarin 
  • 2 sdt Garam
  • 100 ml air
  • 2 butir Telur kocok lepas
  • 1 sdr Baking powder

Cara membuat:

  1. Campurkan tepung kunci, tepung tapioka, keju parut, margarin, telur, dan baking powder aduk hingga rata.
  2. Larutkan garam dengan air, masukkan ke dalam adonan. Uleni hingga rata.
  3. Giling adonan dengan menggunakan alat giling mie, potong sesuai selera.
  4. Goreng dalam minyak panas dengan api sedang, masak hingga berwarna golden brown.
  5. Angkat, tiriskan, diamkan sejenak.
  6. Stik keju super crispy siap disajikan.

12 dari 16 halaman

Resep Cheesy Rice Stick Crispy

Resep Cheesy Rice Stick Crispy© cookpad.com

Sedikit berbeda dengan sebelumnya. Varian cheese stick kali ini tidak menggunakan telur, melainkan dengan menggunakan nasi. Yup. Nasi. Ternyata kamu dapat menggunakan satu centong nasi ke dalam adonan cheese stick, lho! Penasaran? Yuk lihat resepnya!

Bahan-bahan:

  • 1 centong nasi
  • 4 sdm tepung tapioka
  • 2 sdm tepung beras
  • 3 sdm minyak goreng
  • Secukupnya air hangat
  • 30 gr Keju Cheddar parut 
  • Secukupnya bumbu Tabur rasa Keju (optional)

Cara membuat:

  1. Tumbuk halus nasi, tambahkan tepung tapioka dan tepung beras, aduk hingga rata.
  2. Masukkan minyak goreng dan air hangat sedikit demi sedikit. Uleni hingga dapat dibentuk, tambahkan keju parut, uleni kembali hingga kalis.
  3. Gilas tipis dengan menggunakan rolling pin. potong sesuai selera.
  4. Goreng dalam minyak panas hingga matang
  5. Cheesy rice stick crispy siap disajikan.

13 dari 16 halaman

Resep Kaastengels Cheese Stick

Resep Kaastengels Cheese Stick© cookpad.com

Pasti sudah banyak yang familiar dengan jajanan ini, bukan? Kaastengels merupakan salah satu camilan ringan yang biasa dijadikan menu kudapan di hari-hari besar seperti Hari Raya Idul Fitri. Kalau kamu sedang tidak sempat membeli jajanan ini, kamu dapat membuatnya sendiri di rumah, lho! Ini dia resepnya,

Bahan A:

  • 120 gr mentega (cairkan)
  • 1 butir telur
  • 50 ml susu cair
  • 50 ml minyak
  • 1/2 sdt garam

Bahan B:

  • 350 gr tepung terigu protein sedang
  • 2 sdm susu bubuk
  • 1 sdt ragi instan
  • 100 gr keju cheddar parut 

Olesan:

  • 1 kuning telur omega
  • 80 gr keju cheddar parut

Cara membuat:

  1. Kocok telur, garam, susu, minyak dan mentega yang sudah dicairkan.
  2. Masukan tepung terigu, susu bubuk dan ragi sambil diayak di wadah yang berbeda dengan sebelumnya.
    Masukan keju, aduk rata.
    Tuang sedikit demi sedikit bahan A, uleni adonan hingga kalis.
  3. Simpan adonan di dalam kulkas selama 1 jam.
  4. Gilas adonan dan bentuk persegi panjang, potong panjangnya 15 cm ketebalannya 0,5 -1 cm.
    Olesi permukaan adonan dengan kuning telur
  5. Taburi dengan keju, potong-potong dan pindahkan ke loyang.
    Oven selama 20-25 menit di suhu 180 derajat. Masak hingga kematangan merata.
  6. Keluarkan dan dinginkan sebentar.
  7. Jajanan siap disajikan.

14 dari 16 halaman

Resep Palm Cheese Stick ala Restaurant

Resep Palm Cheese Stick ala Restaurant© cookpad.com

Sedikit berbeda dengan resep cheese stick sebelumnya, kali ini kamu hanya perlu menambahkan palm sugar pada adonan cheese stick. Resep ini bisa kamu coba jika kamu mulai bosan dengan varian cheese stick yang itu-itu saja. Biar gak kelamaan, yuk lihat cara buatnya!

Bahan-bahan:

  • 150 gr butter
  • 50 gr margarin
  • 70 gr gula halus
  • 1 butir kuning telur
  • 275 gr tepung terigu protein rendah
  • 20 gr susu bubuk
  • 55 gr keju parut
  • 125 gr palm sugar.

Cara membuat:

  1. Campurkan butter, margarin, dan gula halus, aduk rata.
    Tambahkan kuning telur, aduk rata kembali.
  2. Masukkan keju parut, susu bubuk, dan tepung terigu, aduk hingga rata.
  3. Letakkan adonan di atas plastik, gulung hingga menyerupai tabung memanjang, potong-potong.
  4. Baluri adonan  dengan palm sugar, susun di atas loyang yang sudah di beri baking paper kemudian.
  5. Panggang di dalam oven selama 25-35 menit.
  6. Keluarkan dan cheese stick siap disajikan.

15 dari 16 halaman

Resep Garlic Cheese Stick

Resep Garlic Cheese Stick© cookpad.com

Resep cheese stick kali ini memiliki cita rasa yang jauh lebih gurih dari yang lainnya. Kali ini terdapat pemberian bahan tambahan yaitu bawang dan juga santan. Sehingga kamu bisa coba resep kali ini sebagai ide jualan maupun hanya sekedar membuat stok jajanan di rumah. Begini cara buatnya,

Bahan-bahan:

  • 250 gr tepung terigu
  • 1 sdm tepung tapioka
  • 1 butir telur asli 1/2 butir telur dikocok
  • 70 ml Susu Cair Full Cream/santan
  • 2 batang seledri, ambil daunnya aja cincang halus
  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdm Mentega/margarin
  • 75 gr Keju Cheddar Parut

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan kecuali mentega dan keju, aduk hingga rata
  2. Tambahkan keju dan mentega, aduk kembali hingga tercampur rata dan kalis 
  3. Gilas adonan dengan rolling pin hingga tipis. potong-potong memanjang sekitar 15 cm lebar 0,5 cm. 
  4. Goreng adonan hingga matang dengan api kecil.
  5. Angkat dan tiriskan.
  6. Garlic cheese stick siap disajikan.

Beri Komentar