7 Resep Sup Jagung Telur Sederhana, Cocok Dinikmati saat Musim Hujan

Reporter : Riza Umami
Rabu, 27 Maret 2024 10:00
7 Resep Sup Jagung Telur Sederhana, Cocok Dinikmati saat Musim Hujan
Ini resep sup jagung telur yang mudah dibuat di rumah dengan rasa yang lezat.

Resep sup jagung telur adalah hidangan yang lezat dan bergizi dan bisa disajikan sebagai hidangan pembuka atau sebagai makanan utama yang hangat dan mengenyangkan.

Dengan kombinasi rasa manis dari jagung dan kelezatan telur, sup ini pasti menjadi favorit di meja makan keluarga. Bahan-bahan yang diperlukan pun tidak terlalu banyak.

1 dari 11 halaman

Resep Sup Jagung Telur

Masakan sup jagung telur cocok disantap terutama di musim hujan seperti sekarang ini karena bisa menghangatkan badan. Selain itu, rasanya juga gurih dan lezat.

Sup jagung telur tak hanya bisa dinikmati oleh orang dewasa saja, menu ini juga cocok untuk diberikan kepada anak balita lho karena dari bahan-bahan yang bergizi.

Nah, berikut ini resep sup jagung telur sederhana yang bisa kamu buat dengan praktis dan mudah di rumah. Gak perlu waktu banyak kok untuk memasaknya, Diazens.

2 dari 11 halaman

Resep Sup Jagung Telur

Resep Sup Jagung Telur

Berikut ini beberapa bahan yang kamu butuhkan untuk membuat hidangan sederhana ini di rumah.

Bahan-bahan:

  • Jagung segar, 2 cangkir (atau dapat menggunakan jagung kalengan yang sudah dikupas)
  • Telur, 3 butir, kocok lepas
  • Kaldu ayam, 4 cangkir
  • Daun bawang, cincang halus
  • Bawang putih, 2 siung, cincang halus
  • Merica hitam, secukupnya
  • Garam, secukupnya
  • Minyak sayur, 1 sendok makan

3 dari 11 halaman

Cara Membuat Resep Sup Jagung Telur

Resep Sup Jagung Telur

Usai mengetahui bahan-bahan yang diperlukan, ini langkah-langkah pembuatan sup jagung telur yang lezat.

Persiapkan Bahan:

  1. Jika kamu menggunakan jagung segar, kupas dan bersihkan jagung dari tongkolnya. Jika menggunakan jagung kalengan, tiriskan dan bilas jagung di bawah air mengalir.
  2. Cincang halus bawang putih, daun bawang, dan persiapkan kaldu ayam.

Panaskan Minyak:

  1. Panaskan minyak sayur di dalam panci besar dengan api sedang.
  2. Tambahkan bawang putih yang sudah dicincang, dan tumis hingga harum dan berwarna keemasan.

Tambahkan Kaldu Ayam:

  1. Tuangkan kaldu ayam ke dalam panci yang berisi bawang putih.
  2. Biarkan mendidih dan biarkan kaldu meresap dengan aroma bawang putih.

Masukkan Jagung:

  1. Tambahkan jagung ke dalam kaldu yang mendidih.
  2. Jika menggunakan jagung segar, masak hingga jagung matang. Jika menggunakan jagung kalengan, masak hingga jagung cukup panas.

Kocok Telur:

  1. Kocok lepas telur di dalam mangkuk terpisah.
  2. Pastikan telur benar-benar tercampur dengan baik.

Tuangkan Telur ke dalam Sup:

  1. Sambil terus diaduk, tuangkan telur yang sudah dikocok secara perlahan ke dalam sup.
  2. Aduk terus dengan menggunakan sendok kayu atau spatula, sehingga telur membentuk serat-serat halus di dalam sup.

Tambahkan Daun Bawang:

  1. Masukkan daun bawang ke dalam sup.
  2. Biarkan sup mendidih selama beberapa menit hingga semua bahan benar-benar matang.

Bumbui dengan Garam dan Merica:

  1. Tambahkan garam dan merica secukupnya sesuai selera kamu.
  2. Aduk rata dan cicipi sup, sesuaikan rasa sesuai preferensi kamu.

Sajikan:

  1. Angkat panci dari kompor dan hidangkan sup jagung telur dalam mangkuk.
  2. Kamu dapat menambahkan irisan daun bawang segar di atasnya sebagai hiasan. Resep sup jagung telur yang lezat sudah selesai dibuat.

4 dari 11 halaman

Tips Tambahan

Resep Sup Jagung Telur

Ini beberapa tips tambahan untuk resep sup jagung telur supaya hasilnya memuaskan dan nikmat.

  • Untuk memberikan rasa lebih pada sup, kamu dapat menambahkan sejumput kaldu ayam bubuk atau sedikit kecap ikan saat memasak.
  • Jika suka, tambahkan irisan cabai merah atau cabe rawit untuk memberikan sedikit kepedasan pada sup.

Sup jagung telur ini tidak hanya lezat tetapi juga kaya nutrisi. Jagung memberikan manis alami, sementara telur memberikan protein dan nutrisi penting lainnya.

5 dari 11 halaman

Resep Sup Jagung Telur Simple

Resep Sup Jagung Telur Simple

Jangan bingung lagi kalau kamu pemula, langsung cobain aja Resep Sup Jagung Telur yang satu ini!

Bahan:

  • 1 karton jagung manis pipil kemasan
  • 1 buah daun bawang, potong tipis
  • 1 butir telur ayam
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1 sdm larutan maizena
  • 300 ml air matang
  • Garam secukupnya
  • Lada secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan panci dan didihkan air. Masukkan jagung pipil.
  2. Masukkan telur yang sudah dikocok ke dalam panci sambil aduk perlahan supaya telurnya hancur.
  3. Tambahkan minyak wijen, lada dan garam secukupnya, sesuaikan selera masing-masing.
  4. Tuangkan larutan maizena sedikit demi sedikit sampai mendapatkan konsistensi yang pas.
  5. Jika sudah matang, matikan kompor dan sajikan bersama taburan daun bawang.

6 dari 11 halaman

Resep Sup Jagung Telur Ekonomis Lezat

Resep Sup Jagung Telur Ekonomis Lezat

Dengan bahan sederhana, kamu tetap bisa menikmati Resep Sup Jagung Telur yang lezat, lho!

Bahan:

  • 80 gr jagung manis pipil
  • 1 butir telur ayam
  • 600 ml air

Bahan untuk larutan pengental:

  • 2 sdm air
  • 2 sdm tepung tapioka

Bahan untuk bumbu:

  • 1 sdt garam
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1 siung bawang putih, geprek
  • ½ sdm gula (sesuaikan)
  • ½ sdt lada bubuk
  • 2 sdt kaldu ayam bubuk

Cara membuat:

  1. Siapkan wajan dan sedikit minyak. Tumislah bawang putih yang sudah digeprek sampai menjadi harum.
  2. Masukkan air dan kaldu ayam bubuk, aduklah secara merata. Tambahkan juga bawang bombay supaya semakin wangi.
  3. Siapkan panci dan didihkan air. Bumbui dengan gula, garam, dan lada ketika air sudah mulai mendidih.
  4. Siapkan telur dan kocok lepas. Tuanglah ke dalam panci sambil aduk merata.
  5. Masukkan jagung manis pipil dan larutan pengental, aduk merata. Masaklah sampai mengental dan jagung matang.
  6. Matikan api kemudian tambahkan minyak wijen. Aduklah merata dan koreksi rasa sesuai selera masing-masing.
  7. Sup Jagung Telur siap untuk disajikan.

7 dari 11 halaman

Resep Sup Jagung Telur Rumahan

Resep Sup Jagung Telur Rumahan

Kamu bisa menambahkan bahan pelengkap tambahan seperti sosis atau crabstick dalam Resep Sup Jagung Telur yang satu ini!

Bahan:

  • 100 gr jagung pipil
  • 1 batang daun bawang
  • 1 buah sosis
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1 sdt saus tiram
  • 1 sdt kecap ikan
  • 1 sdt minyak wijen
  • ½ sdt garam
  • ¼ sdt lada
  • 2 sdm tapioka, larutkan dengan air
  • 3 siung bawang putih, geprek dan cincang
  • 600 ml air

Cara membuat:

  1. Siapkan wajan dan masukkan sedikit minyak. Tumis bawang putih sampai menjadi harum.
  2. Masukkan air dan jagung, masak sampai mendidih dan jagung menjadi empuk.
  3. Tambahkan sosis kemudian bumbui dengan garam, gula, lada, saus tiram, kecap ikan, dan kaldu jamur.
  4. Masukkan daun bawang dan tuangkan larutan tapioka. Aduk sampai menjadi mengental.
  5. Masukkan telur yang sudah dikocok. Aduk searah jarum jam kemudian masukkan minyak wijen.
  6. Koreksi rasa sesuai selera masing-masing.
  7. Jika sudah matang, angkat dan sajikan.

8 dari 11 halaman

Resep Sup Jagung Telur Kental Gurih

Resep Sup Jagung Telur Kental Gurih

Resep Sup Jagung Telur yang satu ini sering muncul sebagai menu andalan ketika ada acara besar, lho! Yuk cobain bikin versimu sendiri di rumah~

Bahan:

  • 1 bonggol jagung, iris pipil
  • 1 butir telur
  • 1 tangkai seledri, iris halus
  • 1 sdm maizena
  • ½ buah wortel, iris dadu kecil
  • 800 ml air

Bahan untuk bumbu:

  • 1 buah bawang putih ukuran besar, cincang halus
  • 1 sdm kaldu ayam bubuk
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt merica bubuk

Cara membuat:

  1. Siapkan panci dan didihkan air. Masukkan jagung terlebih dahulu sampai menjadi matang.
  2. Ketika jagung menjadi matang, masukkan wortel dan bawang putih.
  3. Bumbui dengan garam, merica, dan kaldu bubuk. Masak sampai air mendidih.
  4. Siapkan telur dan kocok lepas. Masukkan ke dalam panci dan aduk secara cepat menggunakan garpu supaya tekstur menjadi memanjang.
  5. Larutkan tepung maizena dengan air secukupnya kemudian masukkan ke dalam panci. Aduklah merata.
  6. Jika kurang kental, masukkan kembali sedikit larutan air maizena. Koreksi rasa sesuai selera masing-masing.
  7. Jika sudah matang, angkat dan sajikan.

9 dari 11 halaman

Resep Sup Jagung Telur ala Restoran

Resep Sup Jagung Telur ala Restoran

Kamu wajib cobain Resep Sup Jagung Telur yang satu ini karena mudah banget lho bikinnya! 

Bahan:

  • ¼ jagung manis, serut atau cincang
  • 1 daun bawang pre, potong-potong
  • 1 buah wortel, potong dadu
  • 1 butir telur, kocak lepas
  • 1 sdt saus tiram
  • 1 sdt kecap ikan
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1-2 sdm tepung tapioka, larutkan dengan air
  • ½ sdt kaldu jamur
  • ¼ sdm gula (sesuaikan)
  • ¼ sdm garam
  • ¼ sdt lada bubuk
  • 3 siung bawang putih, geprek
  • 500 ml air

Cara membuat:

  1. Siapkan panci dan didihkan air. Rebus wortel, jagung, dan bawang putih sampai menjadi lunak atau empuk.
  2. Tambahkan semua bumbu kecuali minyak wijen.
  3. Masukkan daun bawang, aduk secara merata. Masukkan larutan tepung tapioka dan aduk kembali sampai mengental.
  4. Tambahkan telur kocok, aduk kembali searah jarum jam.
  5. Masukkan minyak wijen dan koreksi rasa sesuai selera masing-masing.
  6. Jika sudah matang, angkat dan sajikan.

10 dari 11 halaman

Resep Sup Jagung Telur Ayam Sedap

Resep Sup Jagung Telur Ayam Sedap

Resep Sup Jagung Telur yang satu ini cocok dimakan bersama saus sambal, lho~ Menu ini juga pasti bakal jadi favorit anak-anak!

Bahan:

  • ¼ potong ayam kampung
  • 1 buah jagung manis
  • 1 sdm minyak wijen / minyak goreng
  • 1 batang daun bawang
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt royco
  • ½ sdt penyedap
  • ⅕ buah bawang bombay
  • 2 cm jahe, geprek
  • 2 batang wortel, potong dadu kecil
  • 2 liter air
  • 2 sdm maizena, larutkan dengan air
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir bakso sapi, potong dadu

Cara membuat:

  1. Siapkan panci dan didihkan air. Rebuslah ayam dan jahe selama kurang lebih 40 menit.
  2. Tambahkan 1 siung bawang putih, potong halus.
  3. Setelah ayam matang, suwir-suwir dan masukkan kembali ke sup. Masukkan juga jagung manis dan wortel.
  4. Siapkan wajan dan panaskan minyak. Tumislah bawang putih 2 siung yang dipotong halus dan bawang bombay.
  5. Tumislah sampai menjadi wangi kemudian masukkan ke dalam sup.
  6. Masaklah sup sampai wortel dan jagung menjadi matang. Masukkan bakso dan tuangkan telur.
  7. Diamkan sebentar kemudian aduklah secara cepat supaya telur buyar.
  8. Bumbui dengan garam dan penyedap. Koreksi rasa sesuai selera masing-masing.
  9. Tuangkan air maizena sambil terus diaduk. Masaklah sampai mendidih.
  10. Jika sudah matang, angkat dan sajikan bersama taburan daun bawang, lada, dan saus sambal.

11 dari 11 halaman

Resep sup jagung telur ini sangat fleksibel dan bisa disesuaikan dengan selera pribadi kamu serta keluarga. Kamu pun bisa membuatnya dengan mudah di rumah. Selamat mencoba ya!

 

Penulis: Riza, Dhiyaa Ul Husna Salisa

Beri Komentar