9 Resep Tumis Bakso Pedas, Menu Masakan Simpel, Enak dan Dijamin Bikin Nagih Terus

Reporter : Arifina
Senin, 6 November 2023 14:07
9 Resep Tumis Bakso Pedas, Menu Masakan Simpel, Enak dan Dijamin Bikin Nagih Terus
Bakso tidak hanya bisa dimasak dengan kuah, ternyata diolah begini rasanya nggak kalah enak lho!

Resep tumis bakso pedas bisa menjadi menu masakan pilihanmu sehari-hari. Bakso merupakan bola-bola daging yang biasanya terbuat dari daging sapi atau ayam dan dicampur dengan bumbu-bumbu seperti bawang putih, garam, merica, dan ketumbar.

Olahan bakso memiliki bentuk dan ukuran yang bervariasi, ada yang kecil dan ada pula yang besar. Biasanya bakso juga diberi isian telur puyuh, daging, jamur, dan keju di dalamnya.  

Bakso merupakan hidangan yang sangat populer dan serbaguna. Menu masakan yang satu ini dapat diolah menjadi berbagai hidangan lezat, tumis bakso pedas salah satunya. Hidangan variasi masakan bakso satu ini terdiri dari bakso yang ditumis bersama bumbu-bumbu pedas dan biasa diberi tambahan sayuran dan bahan lain seperti tahu, telur, dan sosis.

Tumis bakso pedas memiliki kombinasi rasa pedas dan gurih yang semakin menambah kenikmatan saat memakannya. Cara membuat tumis bakso pedas sangatlah mudah, yuk simak resep berikut! 

1 dari 10 halaman

Resep Tumis Bakso Pedas

Resep Tumis Bakso Pedas

Bahan-Bahan: 

  • 15 butir bakso ikan
  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 15 buah cabe rawit
  • 1 buah tomat
  • 1 ruas lengkuas
  • 200 ml air
  • 2 sdm kecap manis
  • Garam dan gula pasir secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat: 

  1. Belah bagian tengah bakso, goreng hingga matang kecoklatan. Angkat dan tiriskan. 
  2. Haluskan bawang putih, cabe rawit, dan bawang merah dengan blender. 
  3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga matang dan wangi. 
  4. Masukkan potongan tomat dan lengkuas. Aduk-aduk. 
  5. Masukkan air lalu bumbui dengan kecap, garam, dan gula pasir. Aduk rata. 
  6. Masukkan bakso yang sudah digoreng, aduk hingga bumbu dan bakso tercampur rata. Masak hingga matang. 
  7. Siap disajikan.

2 dari 10 halaman

Resep Tumis Bakso Pedas Bumbu Rumahan

Resep Tumis Bakso Pedas

Bahan-Bahan: 

  • 20 butir bakso sapi
  • 200 ml air 
  • 2 sdm minyak
  • 1 lembar daun salam
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 1 sdt kaldu sapi bubuk
  • 1 batang daun bawang
  • 1 sdm bawang merah goreng 
  • Garam, gula, dan lada secukupnya

Bahan Bumbu: 

  • 2 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • 2 buah cabe merah keriting
  • 3 buah cabe rawit merah

Cara Membuat: 

  1. Rebus bakso sapi terlebih dahulu hingga mengembang. 
  2. Uleg kasar semua bahan bumbu. Tumis hingga harum. 
  3. Masukkan daun salam dan lengkuas, tumis sebentar. 
  4. Masukkan bakso yang sudah direbus, tumis hingga bumbu tercampur rata.
  5. Tambahkan air, kemudian bumbui dengan garam, gula, lada, dan kaldu bubuk. 
  6. Masak hingga bumbunya meresap. 
  7. Tambahkan irisan daun bawang, aduk rata. Angkat dan beri taburan bawang merah goreng. 
  8. Siap disajikan.

3 dari 10 halaman

Resep Tumis Bakso Pedas Manis

Resep Tumis Bakso Pedas

Bahan-Bahan: 

  • 20 butir bakso sapi
  • 1 buah cabe merah
  • 5 buah cabe rawit
  • 3 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 sdm saus cabe
  • 3 sdm kecap manis
  • ½ sdt saus tiram
  • ½ sdt minyak wijen
  • 50 ml air 
  • Garam dan gula secukupnya

Cara Membuat: 

  1. Potong bakso sesuai selera, sisihkan. 
  2. Iris tipis bawang merah, bawang putih, dan cabe. Tumis ketiganya hingga harum dengan sedikit minyak. 
  3. Masukkan bakso yang sudah dipotong-potong, aduk rata. 
  4. Masukkan air, saus cabe, kecap manis, saus tiram, dan minyak wijen. Aduk rata. 
  5. Tambahkan garam dan gula. Aduk hingga rata. 
  6. Masak hingga bakso matang dan air menyusut. 
  7. Siap disajikan.

4 dari 10 halaman

Resep Tumis Bakso Telur Manis Pedas

Resep Tumis Bakso Pedas

Bahan-Bahan: 

  • 25 butir bakso 
  • 1 butir telur
  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 4 buah cabe rawit
  • 4 buah cabe keriting
  • 1 sdm saus sambal
  • 3 sdm kecap manis
  • Garam, merica, dan kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat: 

  1. Potong-potong bakso menjadi 2 bagian. Sisihkan. 
  2. Iris tipis bawang merah, bawang putih, cabe rawit, dan cabe keriting. 
  3. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. 
  4. Masukkan cabe rawit dan cabe keriting, tumis sebentar. 
  5. Masukkan telur, orak-arik hingga matang. Tambahkan bakso yang sudah dipotong-potong sebelumnya. Aduk hingga tercampur rata. 
  6. Tambahkan sedikit air, masukkan garam, kaldu ayam, dan merica. 
  7. Tambahkan saus sambal dan kecap manis. Aduk-aduk hingga tercampur merata dan bumbu meresap. Masak hingga matang. 
  8. Siap disajikan.

5 dari 10 halaman

Resep Bakso Sosis Pedas

Resep Tumis Bakso Pedas

Bahan-Bahan:

  • 15 buah bakso sapi, iris 
  • 10 buah sosis sapi, iris
  • 3 buah cabe merah besar, iris serong
  • 10 buah cabe rawit merah, iris
  • 10 buah cabe rawit hijau, iris
  • 1 batang daun bawang
  • 5 siung bawang merah, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis 
  • 30 ml saus tiram
  • 3 sdm saus sambal
  • 30 ml kecap manis
  • 15 ml kecap asin
  • 100 ml air
  • 2 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • Garam, lada, dan kaldu jamur

Cara Membuat: 

  1. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga wangi. 
  2. Masukkan daun salam dan daun jeruk, tumis kembali hingga wangi. 
  3. Masukkan irisan daun bawang, cabe merah, dan cabe rawit. Tumis hingga aroma cabe keluar. 
  4. Masukkan sosis dan bakso yang sudah diiris.
  5. Tambahkan saus tiram, saus sambal, kecap manis, air, garam, dan lada. Aduk hingga tercampur rata. 
  6. Masak hingga matang dan airnya menyusut. 
  7. Siap disajikan.

6 dari 10 halaman

Resep Tumis Bakso Pedas Saus Tiram

Resep Tumis Bakso Pedas

Bahan-Bahan: 

  • 250 gram bakso sapi
  • 2 lembar daun jeruk
  • 100 ml air
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus tiram
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt kaldu sapi
  • 5 sdm minyak goreng 

Bahan Bumbu Halus:

  • 5 buah cabe merah besar
  • 7 buah cabe merah keriting
  • 20 buah cabe rawit
  • 7 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih. 

Cara Membuat: 

  1. Kerat-kerat bakso sapi. 
  2. Blender semua bahan bumbu halus. 
  3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga matang.
  4. Masukkan daun jeruk, tumis hingga wangi. 
  5. Masukkan bakso sapi, aduk rata. Tambahkan air, masak hingga bakso mengembang. 
  6. Tambahkan kecap manis, saus tiram, garam, dan kaldu sapi. Aduk hingga bumbu tercampur rata. Masak hingga matang. 
  7. Siap disajikan.

7 dari 10 halaman

Resep Tumis Bakso Pedas Kacang Mede

Resep Tumis Bakso Pedas

Bahan-Bahan: 

  • 250 gram bakso sapi, belah tengahnya
  • 2 buah wortel, potong memanjang
  • 1 buah brokoli hijau
  • 5 buah cabe
  • 5 siung bawang merah, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 1 sachet kaldu sapi bubuk
  • 4 sdm saus tomat
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdt gula pasir
  • 100 ml air

Cara Membuat: 

  1. Rebus wortel, brokoli, dan cabe terlebih dahulu hingga setengah matang. 
  2. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. 
  3. Masukkan saus tomat dan air. Aduk rata. 
  4. Masukkan kaldu bubuk, merica, dan gula. Aduk rata. 
  5. Masukkan bakso, wortel, brokoli, dan cabe. 
  6. Masak hingga matang dan bumbunya meresap. Angkat dan beri taburan kacang mede di atasnya.
  7. Siap disajikan.

8 dari 10 halaman

Resep Tumis Bakso Buncis Pedas

Resep Tumis Bakso Pedas

Bahan-Bahan: 

  • 5 biji bakso 
  • 1 papan petai
  • Segenggam buncis
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 10 buah cabe rawit merah
  • 1 sdm saus tiram
  • Gula jawa secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya

Cara Membuat: 

  1. Potong-potong bakso dan buncis sesuai selera. 
  2. Iris bawang putih, bawang merah, dan cabe rawit. Tumis ketiga bahan tersebut hingga wangi. 
  3. Masukkan bakso dan buncis. Tambahkan garam, gula jawa, saus tiram, dan penyedap rasa. 
  4. Aduk hingga tercampur rata, tambahkan sedikit air.
  5. Masak hingga matang. 
  6. Siap disajikan.

9 dari 10 halaman

Resep Tumis Bakso Tahu Saus Tiram Pedas

Resep Tumis Bakso Pedas

Bahan-Bahan: 

  • 15 butir bakso
  • 100 gram tahu putih
  • 200 ml air
  • 1 sdm minyak sayur
  • 6 siung bawang merah, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 6 buah cabe rawit merah, iris tipis
  • 2 buah cabe merah keriting, iris tipis
  • Garam, gula, lada secukupnya
  • 1½ sdm saus tiram

Cara Membuat:

  1. Potong-potong bakso dan tahu, kemudian goreng keduanya hingga berkulit. 
  2. Tumis bawang merah, bawang putih, dan cabe hingga harum. 
  3. Masukkan saus tiram, aduk rata.
  4. Tambahkan air, garam, gula, dan lada. Aduk dan masak hingga mendidih. 
  5. Masukkan bakso dan tahu yang sudah digoreng, tumis hingga semuanya tercampur rata dan bumbunya meresap. 
  6. Siap disajikan. 

Mudah sekali bukan cara membuatnya? Itulah tadi sederet resep tumis bakso pedas yang bisa kalian jadikan menu sarapan ataupun makan siang yang praktis dan simpel.

Kombinasi rasa gurih, pedas, dan manis dari hidangan ini membuatnya semakin nikmat untuk disantap. Selamat mencoba! 

 

Penulis: Hasna Hafidhah Adellia P.

Beri Komentar