7 Resep Tumis Brokoli Daging Sapi, Mudah Dibuat dengan Rasa yang Lezat dan Menggugah Selera

Reporter : Arifina
Senin, 1 Juli 2024 17:17
7 Resep Tumis Brokoli Daging Sapi, Mudah Dibuat dengan Rasa yang Lezat dan Menggugah Selera
Renyahnya brokoli berpadu dengan juicy daging sapi begitu nikmat disantap dengan nasi hangat. Bisa disajikan sebagai menu makan malam nih!

Resep tumis brokoli daging sapi bisa menjadi referensi pilihan yang tepat untuk membuat hidangan praktis dan bernutrisi. Kombinasi antara brokoli yang renyah dan daging sapi yang lezat membuatnya menjadi favorit banyak orang.

Mengolah olahan tumis sayur ini juga mudah dan tidak membutuhkan banyak waktu, sehingga cocok untuk menjadi pilihan makan malam yang praktis. Kamu pun bisa mengkreasikannya dengan aneka bahan makan lainnya yang lezat dalam olahan ini lho!

Berikut beberapa variasi resep yang bisa kamu recook di rumah!

 

1 dari 8 halaman

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi

© 2024 yummy.co.id

Dengan dua bahan Utama brokoli dan daging sapi, lalu ditambah bumbu simple, masakan sudah nikmat lho!

Bahan-Bahan:

  • 1/4 kg daging sapi
  • 1 sdm tepung maizena
  • Brokoli hijau

Bahan Bumbu:

  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • Seruas jahe
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt kaldu jamur
  • 1/4 sdt gula
  • 2 sdm kecap manis

Cara Membuat:

  1. Potong-potong daging, lalu rebus terlebih dahulu sampai empuk. Angkat, tiriskan.
  2. Tumis bawang merah dan bawang putih yang sudah diiris-iris tipis sampai harum.
  3. Masukkan daging, aduk rata.
  4. Tuangi air, beri garam, gula, kaldu jamur, brokoli dan kecap manis.
  5. Aduk-aduk sebentar sampai bumbu tercampur rata.
  6. Beri larutan maizena, aduk rata.
  7. Siap disajikan.

 

2 dari 8 halaman

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi Saus Tiram

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi

© 2024 cookpad.com/@Carrera_08

Cita rasa khas saus tiram cocok untuk tumisan satu ini lho! Dijamin makin lezat.

Bahan Utama:

  • 3 bonggol brokoli
  • 300 gram daging sapi slice

Bahan Bumbu Daging Sapi:

  • 1 sdt kecap asin
  • 1 sdt tepung maizena
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1/2 sdt gula pasir

Bahan Bumbu Tumisan:

  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdm saos tiram
  • 1/2 sdt tepung maizena
  • Garam dan gula pasir secukupnya

Cara Membuat:

  1. Campurkan bahan bumbu daging beserta daging sapi fillet. Aduk-aduk, diamkan sejenak/
  2. Rebus brokoli sebentar dengan tambahan garam dan minyak. Angkat dan tiriskan.
  3. Cincang bawang merah dan bawang putih, lalu tumis hingga harum.
  4. Masukkan daging sapi dan semua bumbu kecuali tepung maizena.
  5. Tambahkan maizena dan air yang sudah dilarutkan, aduk-aduk.
  6. Terakhi, masukkan brokoli, aduk cepat, Angkat.
  7. Siap disajikan.

 

3 dari 8 halaman

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi Lada Hitam

Resep Daging Paprika Lada Hitam

© 2024 cookpad.com/@virapurple

Rasa lada hitam membuat olahan tumisan brokoli satu ini begitu lezat.

Bahan-Bahan:

  • 50 gram daging sapi
  • 150 gram brokoli
  • 1/4 buah paprika merah (potong kotak)
  • 1 bungkus saus lada hitam
  • 1/2 siung bawang bombay (potong kotak-kotak)
  • 2 siung bawang putih (cincang)
  • 2 siung bawang merah (iris tipis)
  • 2 sdm minyak goreng
  • 50 ml air
  • Garam

Cara Membuat:

  1. Panaskan minyak di wajan, lalu tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
  2. Masukkan daging yang sudah dipotong-potong dan paprika. Masak hingga daging berubah warna.
  3. Tuangi air, brokoli, bawang bombay, saus lada hitam, dan garam secukupnya. Aduk rata.
  4. Masak sampai semua bumbu meresap dan matang. Angkat.
  5. Siap disajikan.

 

4 dari 8 halaman

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi Jamur

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi

© 2024 cookpad.com/@kawatulolita178

Tambahan jamur kancing yang kenyal membuat masakan semakin nikmat disantap dengan nasi hangat.

Bahan-Bahan:

  • 250 gram daging sapi
  • 1 bonggol brokoli
  • 1 kaleng jamur kancing
  • 1 buah tomat
  • 1 siung bawang Bombay
  • 5 buah cabai merah keriting (iris-iris)
  • 3 siung bawang putih (cincang halus)
  • 1 sdm tepung maizena (lumurkan ke daging)
  • 1 sdm tepung maizena (larutkan dengan 1 sdm air untyk kuah kental)

Bahan Bumbu Marinasi Daging Sapi:

  • 2-3 siung bawang putih (cincang)
  • 2 cm jahe parut
  • 1 sdt kecap asin
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1/2 sdt garam
  • 1.2 sdt merica

Bahan Saus:

  • 3-4 sdm saus tiram
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdt kaldu jamur
  • Garam

Cara Membuat:

  1. Campurkan daging sapi dengan bumbu marinasi, aduk rata. Diamkan minimal 30 menit.
  2. Rebus brokoli dan jamur di air mendidih sebentar saja. Angkat, tiriskan.
  3. Lumuri daging dengan maizena, lalu diamkan selama 15 menit. Sisihkan.
  4. Tumis bawang bombay sampai agak layu, tambahkan bawang putih dan cabai. Masak sampai harum.
  5. Masukkan daging sapi, tumis sebentar hingga berubah warna.
  6. Tambahkab brokoli, jamur, dan semua bahan saus. Aduk rata dan tuangi larutan maizena.
  7. Masukkan tomat, mask sampai kuah mengental. Angkat.
  8. Siap disajikan.

 

5 dari 8 halaman

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi dan Telur Puyuh

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi

© 2024 Instagram.com/@novi.pudy

Telur puyuh juga nikmat untuk tambahan sajian menu makanan satu ini lho! Makin nikmat abis!

Bahan-Bahan:

  • 250 gram daging sapi slice
  • 200 gram brokoli
  • Telur puyuh secukupnya (rebus dan kupas)
  • 1/2 siung bawang bombay
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt tepung maizena
  • Lada
  • Garam
  • Air

Bahan Saus:

  • 2 sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap asin
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdt minyak wijen

Cara Membuat:

  1. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
  2. Masukkan daging, masak sampai berubah warna.
  3. Tambahkan brokloli dan telur puyuh, aduk sebentar.
  4. Beri lada, garam, dan larutan maizena. Aduk-aduk hingga kuahnya mengental. Angkat.
  5. Siap disajikan.

 

6 dari 8 halaman

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi Wortel

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi

© 2024 cookpad.com/@tiek212

Semakin menambah gizi masakan dengan tambahan wortel lho!

Bahan-Bahan:

  • 300 gram daging sapi (iris-iris)
  • 1 buah wortel (iris memanjang)
  • 2 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 ruas lengkuas (geprek)
  • 1 ruas jahe (geprek)
  • 1 sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap asin
  • 1/2 sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdm kecap asin
  • 1/2 sdm minyak wijen
  • Garam
  • Gula pasir

Bahan Bumbu Iris:

  • 3 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 2 buah cabe merah besar

Cara Membuat:

  1. Tumis bahan bumbu iris sampai wangi, lalu tambahkan lengkuas, jahe, daun salam, dan daun jeruk. Aduk rata.
  2. Masukkan daging sapi dan minyak wijen, tumis hingga berubah warna.
  3. Tuangi air, masak hingga mendidih. Lalu, beri kecap manis, kecap asin, saus tiram, garam, dan gula pasir. Aduk rata.
  4. Masak hingga empuk dengan api kecil. Tambahkan wortel, aduk sebentar. Angkat.
  5. Siap disajikan.

 

7 dari 8 halaman

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi Jagung Manis

Resep Tumis Brokoli Daging Sapi

© 2024 cookpad.com/@DapurOlive

Jagung manis berpadu dengan brokoli dan daging sapi, menambah variasi rasa banget!

Bahan-Bahan:

  • 200 gram brokoli
  • 1 buah jagung manis pipil
  • 250 gram daging sapi slice
  • 3 siung bawang putih
  • 1 siung bawang bombay
  • 1 sdm kecap asin
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1 sdt totole
  • 1/2 sdt gram
  • Gula secukupnya saja

Cara Membuat:

  1. Rebus brokoli sebentar saja, angkat dan tiriskan.
  2. Tumis bawang bombay, sisihkan. Lalu, tumis bawang putih hingga harum.
  3. Tambahkan jagung manis, beri lada bubuk, garam, gula, dan kecap, aduk.
  4. Masukkan daging slice, aduk rata dan tambahkan brokoli rebus. Aduk.
  5. Masukkan tumisan bawang bombai, aduk merata. Angkat.
  6. Siap disajikan.

Praktis dan mudah bukan cara buatnya? Itulah resep tumis brokoli daging sapi yang bisa kamu recook di rumah. Selamat mencoba dan berkreasi ya!

Beri Komentar