Tips Masak Kepiting Hidup, Tetap Segar, Lezat, dan Mudah Tanpa Repot Mengupas Cangkangnya

Reporter : Arifina
Kamis, 8 Agustus 2024 10:00
Tips Masak Kepiting Hidup, Tetap Segar, Lezat, dan Mudah Tanpa Repot Mengupas Cangkangnya
Ingin masak kepiting di rumah? Ada beberapa tips yang harus diperhatikan dalam memasak kepiting hidup agar mudah tanpa repot.

Ada beberapa tips masak kepiting hidup yang harus diperhatikan. Hal ini untuk menjaga kesegarannya dan memudahkan dalam melepaskan cangkangnya.

Kepiting menjadi salah satu andalan menu makanan di restoran seafood. Kamu biasanya akan menemui kepiting asam manis, kepiting saus padang, dan masih banyak lainnya.

Jika membeli kepiting dalam olahan jadi di restoran tentunya harganya cukup mahal. Tapi, kamu bisa memasaknya sendiri di rumah dengan kreasi yang sesuai keinginan lho!

Namun, memasak kepiting hidup memang bisa menjadi tantangan tersendiri. Terutama, bagi mereka yang belum terbiasa.

1 dari 7 halaman

Tips Masak Kepiting Hidup

© 2024 freepik.com

Jangankan memasaknya, proses memakan kepiting pun juga membutuhkan persiapan yang menguras waktu dan tenaga. Sebab, kepiting jenis hewan bercangkang keras di seluruh bagian tubuhnya.

Karena cangkang inilah kebanyakan orang masih enggan untuk mengolah kepiting sendiri di rumah. Padahal, ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mempermudah pengolahannya dengan tepat.

Sehingga, kamu pun bisa dengan mudah dan nyaman saat memasak olahan kepiting di rumah lho! Simak tipsnya berikut dilansir dari berbagai sumber!

 

2 dari 7 halaman

Pilih Jenis Kepiting yang Berkualitas

Sebelum mulai memasaknya, penting untuk memastikan kualitas dari kepiting. Pastikan masih hidup ketika dibeli ya!

Kepiting yang sehat biasanya akan bergerak aktif dan terlihat segar. Pilih yang memiliki cangkang keras dan berat untuk ukurannya, yang menandakan bahwa kepiting tersebut berisi penuh.

Jangan memasak kepiting yang sudah mati sebelum dimasak. Hal ini karena dagingnya cepat rusak dan bisa menimbulkan bau tidak sedap serta mengandung racun.

 

3 dari 7 halaman

Bersihkan Kepiting dengan Baik

Tips Masak Kepiting Hidup

© 2024 freepik.com/xb100

Langkah berikutnya, proses pembersihan kepiting yang harus dilakukan dengan tepat. Sebelum dibersihkan, rendam kepiting dalam air dingin yang dicampur dengan es selama beberapa menit.

Ini akan membuat kepiting lebih tenang dan memudahkan proses pembersihan. Setelah itu, sikat cangkang kepiting dengan sikat gigi atau sikat khusus.

Pembersihan kepiting yang tenang akan memudahkan kamu menghilangkan kotoran dan lumpur yang menempel.

 

4 dari 7 halaman

Rebus di Air Mendidih

Tahapan berikutnya, mulai memasak kepiting dengan direbus di air mendidih. Siapkan air dan didihkan, lalu masukkan kepiting yang masih hidup.

Merebus kepiting saat hidurp ini untuk mengekstrak daging dan memudahkan pelepasan cangkang. Rebus selama 10-15 menit, sesuaikan dengan ukuran kepiting yang kamu miliki.

Setelah cangkang melunak dan daging matang, angkat dan masukkan ke dalam air dingin. Bersihkan insang serta kotoran yang ada di dalamnya lalu olah sesuai kreasi masakan yang kamu inginkan.

 

5 dari 7 halaman

Bolehkan Memasak Kepiting dalam Kondisi Hidup?

Tips Masak Kepiting Hidup

© 2024 freepik.com

Terlepas dari kemudahannya, seperti lebih cepat dalam pematangan dan melunakkan cangkang, sejatinya memasak kepiting dalam kondisi hidup tidak dianjurkan. Sebab, cara ini dinilai kurang manusaiwi dan akan menyakiti kepiting.

Alangkah lebih baik, sebelum mulai mengolahnya kamu mematikan kepiting terlebih dahulu dengan baik. Nah, tips lainnya dalam memasak kepiting sebagai berikut:

Metode Pembekuan

Salah satu cara yang paling manusiawi untuk mematikan kepiting adalah dengan menaruhnya di dalam freezer selama 15-30 menit. Ini membuat kepiting mati secara perlahan tanpa rasa sakit.

 

6 dari 7 halaman

Menggunakan Pisau

Alternatif lainnya, tusuk bagian tengah kepala kepiting dengan pisau tajam tepat di antara mata. Ini adalah metode yang cepat dan efektif.

Rebus dengan Rempah-Rempah

Setelah kepiting mati, maka baru kamu bisa mulai mengolahnya menjadi hidangan lezat. Rebus air hingga mendidih, lalu memasukkan kepiting.
Tambahkan garam, daun salam, dan rempah-rempah lainnya untuk menambah rasa pada daging kepiting.

 

7 dari 7 halaman

Perhatikan Waktu Memasak

Tips Masak Kepiting Hidup

© 2024 freepik.com

Rebus kepiting selama 10-15 menit saja. Tanda jika sudah matang bisa dilihat warna kulitnya berubah menjadi merah cerah. Hindari memasak kepiting terlalu lama karena akan membuat daging lebih keras.

Itulah beberapa tips masak kepiting hidup yang bisa kamu praktikkan di rumah. Setelah melalui proses pengolahan tersebut, kamu bisa langsung menyajikan kepiting dengan cocolan saus favorit atau diolah sebagai masakan kepiting saus padang, saus mentega, saus asam manis, dan lainnya. Selamat memasak dan semoga bermanfaat ya!

Beri Komentar