10 Tips Membuat Bento Cake, Kue Kekinian ala Korea yang Unik dan Menggemaskan

Reporter : Arifina
Selasa, 14 November 2023 20:07
10 Tips Membuat Bento Cake, Kue Kekinian ala Korea yang Unik dan Menggemaskan
Bento cake bisa jadi variasi kue untuk perayaan ulang tahun yang simpel tapi juga berkesan lho!

Tips membuat bento cake bisa kamu jadikan acuan untuk membuat variasi kue ulang tahun di rumah. bentu cake merupakan kue simple ala Korea yang diberi hiasan lucu dan menarik, lalu dikemas di dalam box kecil.

Bento cake atau Korean lunch box merupakan salah satu dessert kekinian yang banyak dimanfaatkan masyarakat untuk momen perayaan. Kini, variasi bento cake seakan menjadi pilihan masyarakat untuk banyak digunakan di momen ulang tahun.

1 dari 12 halaman

Tips Membuat Bento Cake

Banyak orang beralih dari kebiasaan ulang tahun dengan kue tart yang besar ke bento cake ini. Hal itu karena harganya yang relatif murah dan dapat dihabiskan dengan waktu yang cukup cepat.

Ukuran bento cake yang tidak terlalu besar sehingga tidak perlu khawatir jika kue tidak habis ataupun sulit membawa ke lokasi acara. Selain itu, desain bento cake sangat bervariatif membuat masyarakat tidak bosan dengan desain yang itu-itu saja.

Jika pilihan desain tidak ada yang sesuai, bento cake bisa di desain sesuka hati. Nah, jika kamu tertarik untuk mencoba membuatnya atau ingin menjual bento cake, simak beberapa tipsnya berikut yuk!

2 dari 12 halaman

Gunakan Bahan Berkualitas

Saat membuat bento cake, hal paling utama yang harus diperhatikan adalah penggunaan bahan-bahan untuk base atau hiasan kue. Pastikan semua bahan untuk membuat bento cake berkualitas tinggi.

Perhatikan juga daftar bahan-bahan yang tercantum untuk memastikan  tidak ada bahan pengawet atau bahan kimia yang berbahaya.

Bento cake biasanya menggunakan beberapa bahan, seperti tepung terigu protein sedang, gula pasir, susu bubuk, margarin, mentega, vanili bubuk, dan SP secukupnya. Beberapa bahan tersebut biasanya dicampur dan diaduk menggunakan mixer dengan kecepatan rendah.

 

3 dari 12 halaman

Perhatikan Proses Pengadukan Adonan

Proses dan cara mengaduk semua bahan untuk adonan bento cake berperan penting untuk menghasilkan hasil akhir kue. pastikan untuk mengaduknya secara perlahan agar mencapai tekstur bento yang lembut dan padat.

Gunakan tepung terigu untuk adonan kue dan usahakan untuk tidak overmixing. Tepung terigu yang mengandung gluten atau protein yang nantinya akan membentuk struktur dan tekstur kelembutan pada roti.

Pembentukan gluten tersebut jika terlalu overmixing akan menghasilkan tekstur bento cake yang keras dan kering. Overmixing juga akan menghasilkan udara yang mengembang dalam adonan. Udara yang berlebih tersebut akan membuat tekstur bento cake lebih ringan.

Padahal, bento cake umumnya memiliki tekstur roti yang lebih padat. Selain itu, overmixing juga dapat merusak struktur adonan bento cake yang terlalu padat, kering, hingga hancur.

4 dari 12 halaman

Buat Base Kue yang Menarik

Tips Membuat Bento Cake

Tidak hanya hiasan dan dekorasi yang bervariasi, bento cake juga menggunakan base kue yang bervariasi. Di antaranya, sponge cake, coklat, red velvet, dan masih banyak lainnya.

Penggunaan base kue yang beragam dapat memberikan variasi rasa, tekstur, dan warna pada bento cake. Setiap warna base kue yang beragam membuat tampilan visual bento cake semakin estetik.

Terutama jika bento cake disajikan dengan memperlihatkan lapisan atau pola yang menarik dengan hiasan dekorasinya. Sehingga, bento cake akan menciptakan tampilan yang lebih menarik dan unik.

Jika bento cake dijual, dengan berbagai pilihan base kue yang beragam juga dapat memenuhi keinginan dan selera customer.

5 dari 12 halaman

Gunakan Loyang Kecil

Bento cake yang terkenal banyak kebanyakan orang salah satunya karena bentuknya yang simpel dan tidak terlalu besar. Cake yang disajikan di lunch box ini dibuatnya juga harus dengan cara tepat.

Karena itu, pastikan menggunakan loyang kecil untuk membuat cake. Hal ini agar mempermudah proses memasak tanpa harus dipotong-potong lagi jika bento cake akan disajikan.

Ukuran loyang yang biasa digunakan untuk membuat bento cake ini biasanya memiliki diameter 8-11 cm. Sebelum adonan di tuang, pastikan loyang telah dioles margarin dan diberi alas kertas roti. Jangan terlalu penuh menuang adonan pada loyang, isi adonan pada loyang sekitar 2-4 cm saja.

6 dari 12 halaman

Perhatikan Proses Pemanggangan Bento Cake

Seperti membuat kue pada umumnya, cake ini dibuat dengan cara dipanggang atau di oven. Sebelum melakukan proses ini, pastikan jika oven telah dipanaskan terlebih dahulu.

Panaskan oven dengan suhu 180 derajat celcius pada api atas dan bawah selama 10 menit. Letakkan loyang di tengah oven agar panas oven menyeluruh ke semua bagian loyang, dan panggang sekitar 20-40 menit.

Untuk memeriksa tingkat kematangan cake, selipkan tusuk gigi ke tengah adonan. Jika tusuk gigi diangkat dan bersih, artinya bento cake sudah matang.

7 dari 12 halaman

Pastikan Kue Dingin Sebelum Dihias

Tips Membuat Bento Cake

Setelah bento cake dipanggang, pastikan untuk mendinginkannya terlebih dahulu sebelum proses dihias. Diamkan bento cake selama 10-15 menit di dalam loyang setelah dipanggang.

Kemudian, mulailah proses hiasan dengan krim atau frosting. Jika bento cake tidak didiamkan terlebih dahulu dan langsung dihias dengan krim saat bento cake panas, krim dapat meleleh dan susah dibentuk.

Sementara itu, beberapa jenis krim atau frosting memiliki konsistensi yang lebih mudah diaplikasikan pada kue setelah didinginkan. Bento cake yang dingin akan menghasilkan permukaan yang rata dan suhu stabil untuk mempermudah proses menghias.

8 dari 12 halaman

Gunakan Buttercream

Buttercream merupakan salah satu bahan hias  serbaguna dan sering digunakan untuk hiasan kue. Buttercream memiliki tekstur yang mudah diaplikasikan sehingga cocok untuk berbagai desain dan dekorasi kue, termasuk bento cake.

Penggunaan buttercream dapat meningkatkan rasa bento cake. Kamu bisa memilih varian rasa seperti buttercream vanilla, coklat, atau buah-buahan sehingga dapat memberikan cita rasa bento cake yang beragam.

Selain itu, buttercream memiliki ketahanan baik pada suhu ruangan yang dapat bertahan lama tanpa harus disimpan di dalam kulkas.

9 dari 12 halaman

Beri Hiasan yang Menarik

Selain bentuk bento cake yang cukup kecil, ketertarikan lain dari masyarakat terhadap kue yang satu ini adalah dari desain dan hiasannya. Saat membuat bento cake, desain dan hiasan sudah menjadi keharusan yang harus dipersiapkan.

Jangan lupa menghiasnya dengan unik agar lebih menarik. Desain umum yang biasa digunakan bento cake biasanya seperti, lettering, hiasan bunga, awan, kartun, dan masih banyak lainnya. Desain dan hiasan yang sangat bervariasi ini juga meningkatkan ketertarikan saat menjual ataupun mengkonsumsi bento cake.

10 dari 12 halaman

Dinginkan di Dalam Kulkas

Tips Membuat Bento Cake

Setelah bento cake dihias, sebaiknya diamkan di dalam kulkas terlebih dahulu. Jika menggunakan buttercream sebagai menghias bento cake, suhu dingin di dalam kulkas akan membantu bahan-bahan untuk mengeras.

Hal ini agar bentuk dan struktur hiasan bento cake tetap terjaga dan tidak meleleh saat disentuh atau dipotong. Bento cake yang dingin juga akan membantu mempertahankan kelembaban dan kesegaran bento cake sehingga bento cake tetap enak dan lembut.

11 dari 12 halaman

Kemas dengan Rapi

Wadah yang digunakan untuk mengemas bento cake juga harus khusus dapat digunakan untuk makanan. Saat ini bento cake dikemas dengan lunch box atau wadah yang berukuran cukup kecil dan pas untuk bento cake yang berukuran cukup kecil.

Pastikan wadah yang digunakan untuk membungkus bento cake bersih, aman untuk makanan serta dapat mempertahankan keamanan bento cake saat dibawa. Jangan lupa untuk menghias wadah bento cake agar lebih menarik, seperti pita, kartu ucapan, atau beri juga sendok untuk menyantap bento cake.

Dengan beberapa tips membuat bento cake, kamu dapat mengkreasikan hiasan yang menarik, lucu, dan unik untuk hidangan kue. Selamat mencoba, dan semoga bermanfaat!

 

Penulis: Safira Salsabillah Maharani

Beri Komentar